Suara.com - Nama Anggi Marito mendadak menjadi sorotan usai menjalani audisi Indonesian Idol 2021. Bahkan video audisinya masih menduduki trending YouTube sampai saat ini.
Dalam video 'Menyanyikan Lagu Rise Up, Anggi Marito Berhasil Membuat Juri Terpukau - Indonesian Idol 2021' yang diunggah Indonesian Idol belum lama ini, suara Anggi Marito sukses bikin para juri terpukau.
Remaja cantik asal Tarutung, Sumatera Utara ini membawakan lagu Rise Up milik Andra Day. Vokal kuat Anggi Marito menyanyikan lagu tersebut membuat dirinya lolos ke babak berikutnya.
Ditambah, dia juga tampil sembari memainkan piano. Sepanjang lagu dibawakan, Maia Estianty langsung mengangkat golden ticket sebagai pertanda bahwa finalis itu sudah berhasil lolos.
"Ini calon juara satu," komentar Maia Estianty setelah Anggi Marito selesai tampil.
"Bagus," timpal Anang Hermansyah.
Sebagai sesama orang Sumatera, Judika juga mengaku sangat bangga dengan sosok Anggi Marito. Bahkan Ari Lasso menyebut remaja 18 tahun itu calon idola masa depan.
"Aku sebagai opung bangga sekali. Suara kayak gini. Main pianonya bagus. Kontrol vokalnya enak. Tone-nya mahal," ungkap Judika.
"Kamu calon idola," sambung Ari Lasso.
Baca Juga: Chat Mesra Anang buat Ashanty Nyasar ke Grup sampai Bocor: Aku Kangen Parah
"Kamu mungkin ada di tiga besar," tambah Maia Estianty lagi.
Hingga kini, video audisi Anggi Marito sudah ditonton lebih dari 5,2 juta. Dia juga mendapat hampir 15 ribu komentar positif dari para netizen.
Video tersebut menunjukkan bahwa Anggi Marito menjadi salah satu kontestan Indonesian Idol 2021 yang paling populer sampai saat ini.
Berita Terkait
-
Drama Masih Berlanjut, Ari Lasso Desak Dearly Joshua Hapus Foto di Bali: Saya yang Bayar!
-
3 Fakta Menarik Arijit Singh, Penyanyi India yang Tak Dikenali Juri Indonesian Idol
-
Menjawab Mereka yang Remehkan Soleh Solihun: Sangat Layak Jadi Juri Indonesian Idol
-
Lolos Audisi Indonesian Idol, Fajar Sadboy Siap Tinggalkan Pekerjaan
-
Maia Estianty Mimpi Bertemu 3 Nabi, Apa Maknanya? Ini Penjelasan Habib Jafar
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Hesti Purwadinata dan Suami Dapat Ancaman Usai Dukung Aurelie Moeremans
-
Drama Masih Berlanjut, Ari Lasso Desak Dearly Joshua Hapus Foto di Bali: Saya yang Bayar!
-
Profil Roby Tremonti, Aktor Terseret Dugaan Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Indro Warkop Bandingkan Kasus Pandji Pragiwaksono dengan Era Kritik Warkop DKI
-
Jennie Blackpink Borong Piala, Ini Daftar Lengkap Pemenang Golden Disc Awards 2026
-
Tommy Soeharto dan Tata Cahyani Kompak Dampingi, Ini Deretan Potret Siraman Darma Mangkuluhur
-
Sosok Puteri Modiyanti yang Curi Perhatian di Acara Siraman Darma Mangkuluhur
-
Dituduh Lakukan KDRT pada Jule, Na Daehoon Tegas Membantah: Saya Tak Pernah Lakukan Hal Memalukan
-
Usai Pengakuan Grooming Aurelie Moeremans, Roby Tremonti Mendadak Singgung Jerat Hukum Tokoh Fiktif
-
Bunga Zainal Geram Lihat Inara Rusli, Datang ke Podcast Tapi Tak Ada Penyesalan atas Kasus Poligami