Suara.com - Nikita Mirzani ternyata pernah dimanfaatkan sang adik, Lintang Fajar untuk menyelamatkan diri. Tak tanggung-tanggung, nama bintang film Nenek Gayung itu diseret saat ia berhadapan dengan polisi.
Fakta ini terungkap saat Nikita Mirzani mengajak adiknya Lintang Fajar kolaborasi di channel YouTubenya. Artis 34 tahun itu bertanya apakah si bungsu pernah memanfaatkan nama besar dirinya.
"Pernah manfaatin kakak nggak?" tanya Nikita Mirzani pada video yang diunggah Sabtu (28/11/2020).
Tanpa ragu, lelaki yang pernah dinyatakan positif virus corona itu mengiyakan pertanyaan Nikita Mirzani.
"Oh pernah," jawabnya.
Lintang Fajar lantas bercerita, momen itu terjadi saat ia hendak ditilang polisi di jalanan kawasan Jakarta.
"Waktu itu masih SMK, di jalan tol mau kesini, terus ditilang," terang Lintang Fajar.
Ia meneruskan, "Terus aku bilang adiknya Nikita Mirzani, dikasih lihat ke polisi fotonya. Yasudah habis itu disuruh jalan."
Menanggapi curhat sang adik, Nikita Mirzani hanya mengangguk sambil tersenyum.
Baca Juga: Adik Bongkar Sikap Kasar Sajad Ukra, Benarkan Pernah Aniaya Nikita Mirzani?
Tidak ada sedikitpun kemarahan yang ditunjukkan mantan istri Dipo Latief ini soal namanya yang digunakan sang adik di hadapan polisi.
Bukan hanya nama besar Nikita Mirzani yang digunakan sebagai tameng Lintang Fajar. Ia juga mendapat sejumlah fasilitas mewah dari sang kakak.
"Senenglah diurus sama kakak," kata Lintang Fajar.
"Senangnya gimana?" tanya Nikita Mirzani.
Bagi Lintang Fajar, Nikita Mirzani bukan hanya sebagai kakak tapi juga tulang punggung keluarga yang bekerja keras.
"Fasilitas nggak usah ditanya. Mau belajar gimana pasti dibolehin. Pokoknya senang aja," terang Lintang Fajar.
Berita Terkait
-
Lagi Dipenjara, Nikita Mirzani Masih Bisa Ledek Richard Lee yang Kini Jadi Tersangka
-
Richard Lee Diperiksa Polisi, Dokter Detektif Mendadak Muncul di Polda Metro Jaya Tuntut Penahanan
-
Kaleidoskop 2025: Deretan Artis Masuk Penjara, dari Nikita Mirzani hingga Onadio Leonardo
-
Hukuman Nikita Mirzani Diperberat: Vonis Banding Naik Jadi 6 Tahun?
-
Kaleidoskop 2025: Kasus Artis Terheboh yang Menyita Perhatian Publik
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Dituduh Lakukan KDRT pada Jule, Na Daehoon Tegas Membantah: Saya Tak Pernah Lakukan Hal Memalukan
-
Usai Pengakuan Grooming Aurelie Moeremans, Roby Tremonti Mendadak Singgung Jerat Hukum Tokoh Fiktif
-
Bunga Zainal Geram Lihat Inara Rusli, Datang ke Podcast Tapi Tak Ada Penyesalan atas Kasus Poligami
-
Pandji Pragiwaksono Ungkap Alasan Anies Baswedan Tak Dibahas di Mens Rea
-
Beredar Chat Jule Ngaku Korban KDRT Na Daehoon, Tapi Kok Dapat Hak Asuh?
-
Makin Percaya Diri Tampil Tanpa Hijab, Video Jule Bareng Seorang Pria Viral di Media Sosial
-
47 Meters Down: Uncaged, Melawan Labirin Maya dan Hiu Buta, Malam Ini di Trans TV
-
No Way Up Sajikan Horor Survival yang Memacu Adrenalin antara Langit dan Laut, Malam Ini di Trans TV
-
Pernah Kena Isu Selingkuh dengan Zize, Salim Nauderer Direstui Faisal Haris Pacari Shakilla Astari
-
Flash Disk Berisi Konten Netflix Jadi Barbuk Kasus Pandji Pragiwaksono, Apakah Ini Pembajakan?