Suara.com - Siapa yang menyangka, penyanyi Rossa di masa kecil ternyata memiliki perangai yang cukup nakal. Hal tersebut baru diketahui saat ia berbincang dengan Armand Maulana di YouTube.
Ketika dikonfirmasi, Rossa tak membantahnya. Dia justru mengaku sangat senang karena momen-momen masa kecil bisa membuatnya bahagia.
"Senang. Kalau inget masa lalu tuh Alhamdulillah punya masa kecil yang membahagiakan walau aku nakal banget, hahaha," kata Rossa saat ditemui di kawasan Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Rabu (2/12/2020).
Saking nakalnya, Rossa kecil sulit mendapat teman. Ketika mengingat hal itu, dia selalu tertawa.
"Aku mengenang dengan bahagia," ucapnya.
Kendati begitu, Rossa minta agar yang menonton obrolannya dengan Armand di YouTube jangan meniru kelakuannya di waktu kecil. Betapa tidak, kenakalan Rossa mulai dari menggigit anak tetangga, kabur meninggalkan temannya, nangis galau di kuburan, hingga dikeluarkan dari sekolah.
Apa yang Rossa lakukan di masa kecil pun membekas dan terkenang juga oleh teman-temannya. Saat kilas balik lagi kelakuan nakalnya di momen reuni, Rossa tak menyangkal bahwa ia sering digoda oleh teman-temannya hingga ini.
"Ih iya iya. Kalau ketemu juga, 'Ih dulu mah lu gini gini gini', kacau jangan ditiru," ujar Rossa.
Baca Juga: Rossa Sudah Meramalkan Betrand Peto Bakal Jadi Penyanyi Sukses
Tag
Berita Terkait
-
Rossa Salurkan Zakat Mal Rp500 Juta untuk Korban Bencana di Sumatra, Ajak Publik Ikut Bergerak
-
Baru Audisi Pertama, Peserta Indonesian Idol 2025 ini Sudah Diprediksi Jadi Pemenang
-
Otak Kerja Terus! Rossa Ungkap Vidi Aldiano Tetap Produktif meski Berjuang Lawan Kanker
-
Tolak Manggung di Kota Besar, Rossa Ungkap Alasan Pilih Nyanyi di Purwokerto Saat Tahun Baru
-
Tanpa Dibayar, Rossa Perdana Dubber Semut di Instalasi Edukasi Lingkungan 'Pipilaka Calling'
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- Bukan Sekadar Wacana, Bupati Bogor Siapkan Anggaran Pembebasan Jalur Khusus Tambang Tahun Ini
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Penjelasan 4 Teaser Avengers: Doomsday, Petunjuk Awal Perang Terbesar di MCU
-
6 Film Terbaru Jerome Kurnia, Penerbangan Terakhir Lagi Tayang di Bioskop
-
Benarkah Skrip Stranger Things 5 Pakai ChatGPT?
-
Eksistensi Arif Brata: Antara Akting, Jati Diri Komika, dan Pandangan Materi 'Pinggir Jurang'
-
Sinopsis Siren's Kiss, Park Min Young Terjerat Kasus Penipuan Asuransi Berujung Maut
-
7 Panduan Lengkap War Tiket BTS Jakarta 2026, Dari Presale hingga Hari-H
-
Series Cinta Mati Dinilai Mirip Kisah Aurelie Moeremans, Tayang di WeTV
-
Skandal di Balik Nussa, Dugaan Perselingkuhan Kreator Berujung Sengketa IP
-
Mulai Hari Ini, Film Bidadari Surga Gelar Promo Buy 1 Get 1 di m.tix, Serbu Sebelum Kehabisan
-
Secrets Drama Thriller Terbaru Netflix, Angkat Resiliensi Mantan Pekerja Seks