Suara.com - Wahyu Septiani Dewi peserta Bintang Suara asal Lampung banjir pujian. Penghayatannya saat membawakan lagu "Kopi Dangdut" dan "Muara Kasih Ibu" memukau para juri.
Saat membawakan dua lagu pilihannya, Wahyu Septiani Dewi berlinang air mata saking terbawa ke dalam lirik lagu yang dinyanyikannya.
"Penghayatannya luar biasa ya, itu tadi sampai nangis beneran ya. Iya memang menyanyi salah satu yang harus ditonjolakan, selain vokal itu penghayatan. Penghayatannya sudha pasti oke ya. Kalau untuk kualitas vokal sendiri bagus, cuma memang masih harus diperbaiki lagi," komentar juri Restu.
Kesehariannya, Wahyu Septiani Dewi berprofesi sebagai makeup artis (MUA). Ketertarikannya di dunia tarik suara sudah muncul sejak ia kecil, bahkan Dewi sapaan akrabnya kerap mengikuti lomba nyanyi.
"Dewi saya melihatnyankamu bisa menyanyi, selain makeup artis ada kegiatan lain atau nyanyi panggung?," timpal juri Acong.
"Sebenarnya saya dari kecil memang suka nyanyi, aku ikut lomba, tapi dari panggung ke panggung nggak," jawab Dewi.
Juri Acong tak banyak berkomentar, dia menilai vokal dan segi penghayatan Dewi sudah baik secara keseluruhan
"Dasarnya memang suara kamu oke lah. Penghayatan kamu cukup menghayati. Secara keseluruhan kamu baik untuk menyanyinya," sambung Acong.
Baca Juga: Saksikan! 10 Finalis Grup 2 Bintang Suara Bakal Unjuk Penampilan
Mengejutkannya, juri Ferry Noviandi berharap Dewi dapat lolos ke tahap selanjutnya. Ia merasa sangat terhibur dengan penampilan Dewi.
"Di luar penghayatan kamu memang secara vokal kamu sudah bisa. Saya berharap kamu bisa melanjutkan ke babak selanjutnya. Satu catatan lagi kamu fun banget walaupun kamu kelihatan grogi, itu bisa jadi nilai plus juga," ujar Ferry.
Diakhir penilaian, Wahyu Septiani Dewi mendapat komentar keras dari juri Ririn. Dia menilai Dewi tak menyiapkan persiapan dari segi penampilan dan riasan wajah.
"Abu-abu warna redup ya, itu kalau kamu manggung nggak ada blink-blinknya nanti kamu ggak kelihatan up. Kamu bisa tenggelam tuh," imbuh Ririn.
"Kalau kamu nggak padu padan kamu nggak terlihat. Penampilan itu adalah modal utama, jadi harus tampil berbeda walaupun secara virtual," sambungnya.
Sekedar informasi, nantinya warganet dapat memilih finalis terfavorit mereka melalui Instagram Suara.com.
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Pandji Pragiwaksono Dilaporkan Angkatan Muda NU dan Muhammadiyah, Terkait Materi Mens Rea
-
Sekuel Resmi Digarap, Igor Saykoji Unggah Foto Langka di Balik Layar Film 5 CM
-
Demi Peran di Algojo, Arya Saloka Rela Ubah Fisik Secara Ekstrem
-
Pendapat 4 Suami Artis Bila Istri Pilih Jadi IRT, Kembali Disorot Gara-Gara Ibrahim Risyad
-
Tinggalkan Zona Nyaman, Arya Saloka Jadi Anjelo dan Preman di Series Algojo
-
Stranger Things 5 Disebut Punya Fake Ending, Bakal Ada Episode Baru?
-
Stranger Things 5 Masuk dalam Daftar Acara Bahasa Inggris Populer Sepanjang Masa Netflix
-
Profil Callum Turner, Tunangan Dua Lipa yang Disebut-Sebut Jadi James Bond Era Baru
-
Bikin Desta Ketagihan, Dracin Kini Dilarang Tampilkan Kisah Cinta CEO Kaya dan Gadis Misikin
-
Sinopsis The East Palace: Misi Nam Joo Hyuk Jadi Pemburu Hantu di Drakor Fantasi Terbaru Netflix