Suara.com - Di tengah pandemi Covid-19, presenter sekaligus desainer kondang Ivan Gunawan tetap berkarya pertahankan komitmennya di dunia fashion.
Lelaki yang akrab disapa Igun itu baru saja menggelar fashion show bertajuk Hope, Love and Happiness. Acara tersebut digelar tanpa dihadiri penonton di venue untuk mencegah kerumunan.
Meski begitu, Igun bersyukur lantaran acaranya yang dihelat di Bandung, Jawa Barat, pada beberapa hari lalu itu berjalan tanpa kendala berarti.
"Alhamdulillah kemarin berjalan lancar fashion show tanpa penonton," kata Ivan Gunawan ditemui di Jalan Kapten P Tendean, Jakarta Selatan, Jumat (12/2/2021).
Ivan Gunawan memastikan acara fashion show tersebut digelar dengan menerapkan protokol kesehatan (prokes) yang ketat.
"Kemarin ada 42 model yang fashion show, semua model dan kru itu sebelum acara sudah swab tes semua. Setelah aman, baru mulai acara," katanya.
Igun tak memungkiri cukup kewalahan gelar fashion dengan segala aturan prokes. Tapi dia harus melakukannya agar tetap bisa berkarya.
"Ya buat saya ribet. Tapi kita harus bisa hidup dengan virus corona, kalau nggak ya saya kalah sama mereka," kata Ivan Gunawan.
Fashion show ini juga dijadikan Igun sebagai usaha agar dia bisa berkarya dan bertahan di tengah situasi yang serba sulit ini.
Baca Juga: Gelar Fashion Show Tanpa Penonton, Ivan Gunawan : Aneh Sih...
"Makanya ini kan salah satu ikhtiar saya, salah satu usaha saya juga untuk bisa terus berkarya untuk bisa terus bermanfaat untuk orang-orang," ujar dia.
Meski tak dihadiri penonton, fashion show Ivan Gunawan nantinya bisa dinikmati di Instagram dan kanal YouTube miliknya pada 25 Februari mendatang.
Tag
Berita Terkait
-
Ivan Gunawan Curhat soal Penyakit Ain, Ustaz Felix Siauw Ungkap Cara Menangkalnya
-
Road to Garis Poetih Raya Festival 2026, Langkah Besar Ivan Gunawan Sambut Ramadan
-
Bantah Penyuka Sejenis, dr Boyke Justru Sorot Pria yang Suka ke Tempat Gym
-
Hati Ivan Gunawan Tergerak, Salurkan Rp150 Juta untuk Korban Banjir Sumatera Lewat Mandjha Hijab
-
Disangka Perhiasan, Ivan Gunawan Geleng-Geleng Kepala Ditawari Kereta Kencana
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Sinopsis Balas Budi: Aliansi Para Wanita Korban Penipuan Yoshi Sudarso
-
Pernikahan Teuku Rassya Putra Tamara Bleszynski Makin Dekat, Pakai Adat Aceh dan Jepang
-
Terinspirasi Gangguan Mistis Nyata Penulis, Sengkolo: Petaka Satu Suro Tonjolkan Drama
-
Tanpa Jump Scare Berisik, Achmad Romie Baraba Hadirkan Horor Atmosferik di Penunggu Rumah: Buto Ijo
-
Review Culinary Class Wars 2: Kurang Seru, Tapi Endingnya Tak Terduga!
-
4 Sumber Kekayaan Kenny Austin yang Dituding Mokondo oleh Satria Mulia
-
Review Broken Strings: Cara Aurelie Moeremans Menyembuhkan Luka Child Grooming
-
Klarifikasi Kak Seto Dituding Tak Bantu Aurelie Moeremans Lepas dari Cengkraman 'Bobby'
-
Totalitas Putri Intan Kasela di Film Kuyank, 5 Hari Berendam di Rawa Lumpur
-
Trailer Balas Budi Resmi Rilis, Michelle Ziudith Jadi Korban Bunglon Penipu Cinta