Suara.com - Kerabat membenarkan kalau Ririe Fairus sudah menggugat cerai suaminya, Ayus Sabyan ke Pengadilan Agama Jakarta Utara. Gugatan itu didaftarkan dua pekan lalu.
"Sudah dua Minggu yang lalu kami mendaftarkan di Pengadilan Agama Jakarta Utara," ungkap sang kerabat yang tidak mau disebutkan namanya saat dihubungi Suara.com, Rabu (17/2/2021).
Bahkan sidang cerai dengan agenda mediasi sudah dilaksanakan pagi tadi.
"Tadi udah sidang. Baru aja. Ini saya baru mau pulang," lanjutnya.
Menurutnya, hanya Ririe Fairus saja yang menghadiri sidang. Sedangkan Ayus Sabyan tidak hadir.
"Hanya Mba Ririe saja yang datang," sambungnya.
Sayang ia tidak menjelaskan secara detail hasil mediasi Ririe Fairus dan Ayus Sabyan.
"Sidangnya lancar. Nanti lagi ya mas, saya lagi nyetir nih," tuturnya.
Baca Juga: Teman Istri Ungkap Ayus dan Nissa Sabyan Selingkuh Sejak 2018
Nissa Sabyan dikabarkan terlibat skandal perselingkuhan dengan Ayus Sabyan, Keyboardist grup Sabyan Gambus.
Sebelumnya, Ririe Fairus selaku istri Ayus Sabyan juga kedapatan mengunggah foto keluarganya dengan caption soal perebut laki orang alias pelakor.
"Barang siapa yang merusak hubungan seseorang wanita dengan suaminya maka dia bukan bagian dari kami (H.R Ahmad Shahih)," tulis Ririe Fairus sebagai keterangan foto.
Skandal perselingkuhan Nissa Sabyan pun kini viral di jagat maya. Seorang sumber yang mengaku sepupu istri Ayus Sabyan membocorkan masalah itu ke publik.
Dia menyebut bahwa perselingkuhan antara Nissa Sabyan dan Ayus Sabyan sudah terjalin sejak lama. Hanya saja istri Ayus Sabyan menutup aib tersebut dengan rapat.
Kendati begitu, dia menyebut kalau Nissa Sabyan tidak mau meninggalkan Ayus Sabyan. Sang sepupu juga mengatakan kalau istri Ayus Sabyan sudah gugat cerai karena sudah tidak sanggup lagi.
Tag
Berita Terkait
-
Isu Nissa Sabyan Hamil Kembali Disorot, Foto Terbaru Picu Spekulasi Netizen
-
Nissa Sabyan Pamer Foto Terbaru, Dugaan Sedang Hamil Semakin Kuat
-
Nissa Sabyan Diduga Sedang Hamil Anak Ayus, Perutnya yang Makin Besar Jadi Sorotan
-
Unggahan Terbaru Ririe Fairus di Tengah Kabar Nissa Sabyan Hamil: Waktunya Merayakan
-
Ayah Bantah Nissa Sabyan Hamil Anak Ayus, Baby Bump Justru Makin Terlihat
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Muncul Tanpa Hijab, Julia Prastini Akui Diceraikan Na Daehoon karena Perbuatannya
-
Pasukan 1000 Janda, Kisah Para Perempuan Perkasa Indonesia Bakal Segera Hadir
-
Orangtua Waspada, Dinar Candy Edukasi Narkoba Jenis Baru: Bentuknya Mirip Balon Ulang Tahun
-
Alasan Polisi Tetap Periksa CCTV dan Reza Arap di Kasus Kematian Lula Lahfah
-
Guncang Oscar 2026! 6 Fakta Film Sinners Pecahkan Rekor dengan 16 Nominasi
-
Tangis Ressa Pecah, Berharap Diakui Denada sebagai Anak: Cuma untuk Ketenangan Hati
-
Intip Detail Gaun dan Makeup Ranty Maria saat Pemberkatan Nikah di Bali: Glam in White!
-
Sering Dikirim Kopi, Tissa Biani Bongkar Sifat Dermawan Lucky Element yang Jarang Diketahui Publik
-
Bikin Element Mandiri, Jasa Besar Lucky Widja di Band Diungkap Sahabat
-
Kasus Penggelapan eks Admin Fuji Naik Sidik, Terungkap Ada Dugaan Sindikat Karyawan