Suara.com - Kisah cinta Nissa Sabyan dan Ayus Sabyan masih hangat dibicarakan publik. Terungkap informasi terbaru, sang vokalis ternyata punya cowok idaman lain.
Seorang pedangdut bernama Yopa KDI yang mengaku akrab dengan Nissa Sabyan mengatakan, perempuan berhijab itu miliki kekasih.
"Pernah cerita punya pacar juga. Katanya pacarnya itu masih kuliah, cuma namanya nggak disebutin," kata Yopa KDI dikutip dari KH Infotainment, Rabu (24/2/2021).
Berdasar pada cerita itu, Yopa yang pertama kali bertemu dengan Nissa Sabyan 2013 lalu, tak percaya dengan isu perselingkuhan ini.
"Nah untuk yang sekarang itu, aku nggak terima banget deh. Dia sahabat aku, aku tahu dia anaknya jujur, nggak pernah yang gimana-gimana," katanya.
Yopa lantas menyebut sifat-sifat baik Nissa Sabyan. Jangankan menyakiti hati seseorang, melihat kucing kelaparan di jalan pun tak tega.
"Nyakitin orang aja dia nggak bisa. Sepele, lagi jalan liat kucing kelaparan di jalan, dia kasih nasi. Apalagi kalau mau selingkuh, nggak ya," jelas Yopa.
Ia menduga, permasalahan yang menimpa Nissa Sabyan hanya sekadar salah paham.
Baca Juga: Reaksi Tak Terduga Istri Dengar Ayus Khilaf Selingkuhi Nissa Sabyan
"Mungkin salah paham diantara mereka, Nissa itu anaknya baik. Dia sering cerita soal keluarga, pacar. Ini adalah hoaks, bukan seperti yang dituduhkan pada Nissa," katanya meyakinkan.
Senada dengan Yopa, ayah Nissa Sabyan pun bantah anaknya jadi simpanan pria beristri. Keyakinan itu dirasakan setelah perempuan 21 tahun tersebut bersumpah atas nama Tuhan.
"Kalau dia kan masih bocah, saya tanya ‘Umi beneran gini gini (selingkuhan) nggak?’ Katanya ‘Demi Allah bapak (nggak)’," tutur Komar saat ditemui di kediamannya di kawasan Bekasi, Jawa Barat, Minggu (21/2/2021).
Sementara dua pihak ini membantah, kesaksian berbeda diungkap keluarga Ayus Sabyan. Sang istri, Ririe Fairus memergoki suaminya berkirim pesan dengan Nissa Sabyan.
Ayus Sabyan dan Nissa Sabyan pun telah mengaku jalin cinta terlarang. Tidak sekali, perempuan yang dibilang tak tega menyakiti binatang itu berkali-kali khianati kepercayaan Ririe Fairus.
“Tapi, ternyata kedua kali itu (perselingkuhan) terjadi lagi. Ketiga, keempat,” ujar Fadhila Nova, adik Ayus Sabyan.
Tag
Berita Terkait
-
Isu Nissa Sabyan Hamil Kembali Disorot, Foto Terbaru Picu Spekulasi Netizen
-
Nissa Sabyan Pamer Foto Terbaru, Dugaan Sedang Hamil Semakin Kuat
-
Nissa Sabyan Diduga Sedang Hamil Anak Ayus, Perutnya yang Makin Besar Jadi Sorotan
-
Unggahan Terbaru Ririe Fairus di Tengah Kabar Nissa Sabyan Hamil: Waktunya Merayakan
-
Ayah Bantah Nissa Sabyan Hamil Anak Ayus, Baby Bump Justru Makin Terlihat
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Viral Ibu Ini Jual Emas Koleksinya 23 Tahun Lalu, Beli Rp41 Juta Kini Dijual Rp927 Juta
-
Sentuhan Folk dan Sastra: Judika Hidupkan Puisi Melinda E Lewat Single 'Terpikat Pada Cinta'
-
Profil Shandy Logay, Kreator Konten Lakukan Child Grooming Berkedok Konten Kini Dipenjara
-
Lomon Jadikan Son Heung Min dan Zlatan Ibrahimovic sebagai Inspirasi di Drakor No Tail To Tell
-
Program Ramadan SCTV 2026: Sajian Religi Ikonik hingga Aksi Berbagi Baim Wong
-
Jangan Tonton Film Surat untuk Masa Mudaku Tanpa Persiapan, Ini Alasannya
-
Review Send Help: Ketika Bos Berkuasa Dipaksa Tunduk di Alam Liar, Sadis tapi Menghibur
-
Meriam Bellina Minta Calon Penonton Jangan Tertipu Trailer Titip Bunda di Surga-Mu
-
Final Score Malam Ini: Ketika Dave Bautista Hidupkan Kembali Formula Die Hard di Stadion Sepak Bola
-
Wajib Tonton Titip Bunda di Surga-Mu, Drama Keluarga Lintas Generasi yang Kuras Air Mata