Suara.com - Penyanyi Marion Jola memastikan sudah tak lagi jomblo. Dia mengakui sudah memiliki pacar yang diketahui bernama Dennis Talakua.
Perempuan yang akrab disapa Lala ini tampak malu-malu ketika membahas Dennis Talakua di kanal YouTube Riomotret, Kamis (11/3/2021).
"Lala sekarang lagi singel nggak sih? Apa sudah punya pacar?" tanya Rio Motret membuka perbincangan.
"Sudah punya pacar haha," jawab Marion Jola terkekeh.
Bak mengerti arah obrolannya dengan Rio Motret, dia menegaskan tak suka membahas tentang kehidupan pribadinya.
"Pokoknya netizen cari-cari tahu sendiri lah, aku memang bintang tamu yang nggak mau dikorek-korek haha," sambung Marion Jola.
Satu hal yang dikonfirmasi Marion Jola, dirinya kini sudah memiliki pacar baru. Dia memilih merahasiakan sosok Dennis Talakua yang berhasil meluluhkan hatinya itu.
"Mungkin bisa lah sedikit, karakternya. Kan kita nggak harus ceritain something yang mendalam hehe," sahut Rio Motret.
Baca Juga: Cari Arti Bahagia, Ardhito dan Marion Jola Adu Akting di Web Series Blibli
"Aku pokoknya udah punya pacar dan orangnya baik, dewasa," timpal Marion Jola.
Rio Motret akhirnya berhenti bertanya tentang sosok pacar baru Marion Jola. Dia mengganti topik pembicaraan tentang seberapa serius penyanyi jebolan Indonesian Idol itu dengan Dennis Talakua.
"Tapi kamu sama yang kali ini serius?" tanya Rio Motret lagi.
"Setiap relationship aku sarankan kalian untuk serius," kata Marion Jola.
Seperti diketahui, Marion Jola go public dengan pacar barunya yang bernama Dennis Talakua usai putus dari Julian Jacob. Dennis Talakua sendiri bukanlah sosok asing karena dia merupakan gitaris yang sering mengiringi Marion Jola saat manggung.
Lewat Instagram pribadinya, Marion Jola mengucapkan selamat Hari Valentine buat Dennis Talakua. Dalam selfie tersebut, keduanya terlihat mesra.
Berita Terkait
-
Ikut Geregetan, Marion Jola Turut Roasting Insanul Fahmi: Tau Diri!
-
Marion Jola Ikut Geram dengan Sikap Tengil Insanul Fahmi
-
Rayakan Tahun Baru, Joget Centil Marion Jola Lawan Hujan di Panggung Bundaran HI
-
Tak Terima Pengasuh Anak Dihina, Erika Carlina Naik Pitam
-
Erika Carlina Ngamuk Pengasuh Anak Dihina: Kalau Mau Hujat, Hujat Aku Aja!
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Sinopsis Balas Budi: Aliansi Para Wanita Korban Penipuan Yoshi Sudarso
-
Pernikahan Teuku Rassya Putra Tamara Bleszynski Makin Dekat, Pakai Adat Aceh dan Jepang
-
Terinspirasi Gangguan Mistis Nyata Penulis, Sengkolo: Petaka Satu Suro Tonjolkan Drama
-
Tanpa Jump Scare Berisik, Achmad Romie Baraba Hadirkan Horor Atmosferik di Penunggu Rumah: Buto Ijo
-
Review Culinary Class Wars 2: Kurang Seru, Tapi Endingnya Tak Terduga!
-
4 Sumber Kekayaan Kenny Austin yang Dituding Mokondo oleh Satria Mulia
-
Review Broken Strings: Cara Aurelie Moeremans Menyembuhkan Luka Child Grooming
-
Klarifikasi Kak Seto Dituding Tak Bantu Aurelie Moeremans Lepas dari Cengkraman 'Bobby'
-
Totalitas Putri Intan Kasela di Film Kuyank, 5 Hari Berendam di Rawa Lumpur
-
Trailer Balas Budi Resmi Rilis, Michelle Ziudith Jadi Korban Bunglon Penipu Cinta