Suara.com - Nama Dinar Candy sudah tidak asing lagi di dunia hiburan tanah air. Perempuan yang lekat dengan image seksi ini memang cukup sering membuat berita kontroversial. Berikut ini profil Dinar Candy.
Nah, buat kamu yang penasaran dan ingin mengenal lebih dekat sosoknya, berikut ini profil Dinar Candy yang penuh sensasi.
Profil dan Biodata Dinar Candy
Perempuan yang memiliki nama asli Dinar Miswari ini lahir pada tanggal 2 April 1993 di Jawa Barat. Dinar menganut beragama Islam, dan bahkan pernah masuk pesantren.
Dinar merupakan anak dari seorang guru ngaji bernama H. Acep Ginaya Sobirin. Menurut informasi yang beredar, ayahnya memiliki pondok pesantren. Dinar memang pernah bercerita bahwa ayahnya adalah seorang tokoh yang terpandang di daerahnya.
Ia juga memiliki adik bernama Eneng yang sempat menjalani kehidupan di Jepang. Sebagai seorang DJ, Dinar juga mencoba mengajari adiknya bermain DJ. Ia berharap jika suatu saat nanti, ia dan adiknya bisa bermain DJ dalam satu panggung.
Perjalanan Karier Dinar Candy
Perjalanan karir Dinar dimulai dari seorang penyanyi dangdut. Sebelum sukses seperti sekarang, ia sempat ditipu oleh produser musik yang menyebabkan ia rugi hingga puluhan juta.
Perjalanan karirnya sebagai seorang penyanyi dangdut, ia dibantu oleh mantan vokalis Kangen Band, Andika Mahesa. Bahkan, ia juga dibuatkan lagu oleh Andika. Namun, karena terjadi suatu masalah, Dinar Candy pun memutuskan pindah manajemen.
Baca Juga: Bergaya Bareng Nikita Mirzani, Caption Dinar Candy Bikin Panas Warganet
Selain merambah dunia nyanyi, ia juga mencoba menekuni dunia Disk Jokey (DJ). Hal tersebut berawal dari ketidaksengajaannya saat menyambangi kelab malam, saat itu ia ditawari menjadi DJ. Sejak saat itu, Dinar pun mengambil kursus DJ.
Karirnya semakin bagus, hingga pada akhir tahun 2019, ia pun mendirikan manajemen bernama PT Jevolution Intertama Milenial di kawasan Cengkareng, Jakarta Barat.
Sebagai seorang DJ, ia berada di peringkat kedua dalam jajaran DJ Hot se-ASIA versi EDMDroid yang merupakan media berbasis di Malaysia.
Beberapa waktu lalu, Dinar Candy membuat heboh warganet lantaran menjual celana dalam bekas miliknya dengan harga mencapai puluhan juta rupiah.
Kehilangan pekerjaan akibat pandemi dan tidak ada penghasilan menjadi alasan kenapa akhirnya ia memutuskan untuk menjual celana dalam bekas miliknya. Dalam waktu kurang dari 24 jam, celana dalam bekas miliknya tersebut sukses terjual dengan harga Rp 50 juta.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Rekomendasi Bedak Two Way Cake untuk Kondangan, Tahan Lama Seharian
- 5 Rangkaian Skincare Murah untuk Ibu Rumah Tangga Atasi Flek Hitam, Mulai Rp8 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Selain Asics Nimbus untuk Daily Trainer yang Empuk
- 5 Powder Foundation Paling Bagus untuk Pekerja, Tak Perlu Bolak-balik Touch Up
Pilihan
-
10 City Car Bekas untuk Mengatasi Selap-Selip di Kemacetan bagi Pengguna Berbudget Rp70 Juta
-
PSSI Butuh Uang Rp 500 Miliar Tiap Tahun, Dari Mana Sumber Duitnya?
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
Terkini
-
Film Dokumenter Palestina 'The Voice of Hind Rajab' Akhirnya Tayang di Bioskop Indonesia
-
4 Fakta Menarik dari Teaser Film Alas Roban, Janjikan Teror dari Kawasan Paling Angker di Pantura
-
4 Fakta Menarik Film Esok Tanpa Ibu, Ketika Teknologi Digunakan untuk Menghapus Duka
-
Konser Ungu di Yogyakarta Penuh dengan 1.400 Penonton, Ada yang Datang dari Malaysia
-
Percy Jackson and the Olympians Season 2: Misi Penyelamatan Besar dengan Petualangan Menegangkan
-
5 Kronologi Dugaan Perselingkuhan Inara Rusli, Dulu Diselingkuhi Kini Dilaporkan ke Polisi
-
Review Film Legenda Kelam Malin Kundang: Plot Twist Gila Bikin Melongo
-
Ibu Virgoun Menangis, Khawatir Mental Cucu Usai Inara Rusli Dilaporkan Terkait Kasus Selingkuh
-
8 Daftar Film Indonesia Tayang Desember 2025, Ada Timur Hingga Janur Ireng
-
Tak Hanya Selingkuh dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Sebut Suaminya Juga Berbuat Zina