Suara.com - Artis Ibnu Jamil menceritakan pengalaman unik soal hobinya yang gemar bepergian dengan mengendarai motor trail. Ia mengaku sempat pergi ke daerah Kalimantan selama enam hari.
Saat itu, dia tak dapat signal mengingat jalur yang ditempuh adalah hutan. Sehingga tak bisa memberikan kabar ke istrinya, Ririn Ekawati.
Pada hari pertama hingga ke empat, Ririn Ekawati sebetulnya masih tenang dan belum berusaha menghubunginya. Namun, lima hari kemudian Ririn Ekawati mulai khawatir.
"Jujur saat itu gue emang nggak ada kabar sampe hari kedua, ya biasa," ujar Ibnu Jamil saat ditemui di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Rabu (31/3/2021).
"Hari ke empat dia (Ririn) mulai panik, hari ke lima dia hubungin keluarga gue. Dia juga minta cariin suaminya di hutan Kalimantan," sambungnya lagi.
Padahal, lelaki 38 tahun ini berseloroh sudah mendapat izin dari Ririn Ekawati sejak lama.
"Yang di Kalimantan gue dapat izin, ya gue dapat sebelum nikah," tutur Ibnu Jamil.
Tapi dia tak memungkiri perjalanannya di Kalimantan tidaklah mudah.
Baca Juga: Beli Cilegon United FC, Raffi Ahmad Diprotes Baim Wong
"Saat itu tidak ada yang bisa nemukan kami. Kami saat itu bergerak terus untuk menempuh jalur itu. Ya emang logistik sudah mau habis saat itu," kata Ibnu Jamil.
Dari perjalanannya itu, Ibnu Jamil dapat pengalaman yang berharga. Pasalnya, lelaki 38 tahun ini mengaku langsung menangis saat pertama kali melihat warga usai menempuh perjalan di hutan selama enam hari.
"Ya pertama kali gue ketemu sama orang lokal itu gue nangis. Baru kali itu gue nangis," ungkap Ibnu Jamil.
Tak hanya itu, Ibnu Jamil pun mulai merasakan rindu dengan keluarga dan istrinya. Hanya saja dia tidak cerita kepada teman-teman seperjalanannya lantaran khawatir menimbulkan kekacauan.
"Gue jadi kayak ngerasa ya enam hari lima malam itu gue mikir gue dua minggu nikah ya gue punya istri, gue mikir mereka lagi apa. Itu yang gue pikirin. Ya tapi emang sebisa mungkin hal-hal itu jangan dibikin down mental temen kita," kata Ibnu Jamil membeberkan.
Yang pasti saat bertemu warga lokal, Ibnu Jamil langsung berusaha mencari signal untuk menghubungi Ririn Ekawati. Kala itu, Ibnu Jamil menyebut sang istri baru saja selesai salat dan mendoakan keselamatannya.
Berita Terkait
-
Raisa Hingga Marshanda, Deretan Artis yang Kehilangan Orang Tua Tahun Ini
-
Ibnu Jamil Soal Pemecatan Kluivert: Mahal Banget, Nama Besar Bukan Jaminan!
-
Ibnu Jamil dan Mamat Alkatiri Kunci Sportainment AXIS Nation Cup 2025
-
Ibnu Jamil Gelorakan Semangat Timnas Indonesia Jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Demo Rusuh Dekat Rumah, Ririn Ekawati Sempat Cemas Saat Terbang ke Sydney
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Siap Tayang Lebaran 2026, Produksi Danur: The Last Chapter Dibuat Gila-gilaan
-
Perankan Aisyah di Ahlan Singapore, Rebecca Klopper Ungkap Rencana Berhijab di Masa Depan
-
Makin Menawan! 7 Potret Maternity Shoot Aurelie Moeremans di California
-
Pecah Telur! 10 Aktor Perdana Menang Golden Globe Awards
-
Sinopsis Hamnet, Film Drama Terbaik di Ajang Golden Globes 2026
-
Shandy Aulia Tenteng Tas Rp4 Miliar Bikin Ribut, Gigi dan Syahrini Belum Punya?
-
Aulia Sarah Jadi Bidan Ketiban Sial, Film Sengkolo Petaka Satu Suro Kuras Emosi
-
Kaitan Buku Broken Strings Aurelie Moeremans dengan Isu Child Grooming yang Seret Nama Aliando
-
Sinopsis Catch Me If You Can: Drama Kriminal di Netflix yang Masih Layak Dinikmati di 2026
-
Killerman: Liam Hemsworth Jadi Pencuci Uang Amnesia dan Diburu Polisi Korup, Malam Ini di Trans TV