Suara.com - Boy William akhirnya meminta maaf kepada Siti Badriah atas isi kontennya bersama Lesti Kejora menyinggung sang biduan.
"Gue sebagai nahkoda konten tersebut ingin meminta maaf kepada pihak-pihak yang merasa kurang nyaman atas pertanyaan yang ada di konten tersebut," kata Boy William di Insta Story, Senin (12/4/2021).
Selain meminta maaf, Boy William menyadari bahwa pertanyaanya untuk Lesti Kejora yang mengurutkan penyanyi dangdut dari suara terbagus hingga paling jelek, akhirnya menyakiti hati Siti Badriah.
"Konten gue yang sekarang lagi dibahas karena pertanyaan dari gue mungkin bisa dibilang sensitif untuk beberapa orang yang nonton," kata mantan VJ MTV ini.
Padahal, niat Boy Wiliam hanya bertujuan untuk menghibur. "Tanpa ada maksud buat menyinggung atau menyakiti pihak manapun," katanya menjelaskan.
Sebelum permintaan maaf itu diunggah, Boy William terlebih dulu mengklarifikasikan masalah tersebut kepada Siti Badriah dan suaminya, Krisjiana Baharudin.
"Gue sudah klarifikasi dan secara pribadi meminta maaf kepada yang bersangkutan," kata Boy William.
"Kami sudah clear," katanya menegaskan.
Mengingat masalah ini sudah selesai, Boy William meminta agar warganet dan penggemar tidak lagi membahas masalah tersebut.
Baca Juga: Kronologi Siti Badriah Disebut Lesti Suaranya Jelek Hingga Dibully Netizen
"Untuk fans yang sangat luar biasa, please mohon tidak memperkeruh suasana ya. Yuk kita semua happy-happy aja! Saling support satu sama lain," imbuh Boy William.
Boy William juga berharap agar kedepannya tidak ada lagi siapapun yang menjatuhkan satu sama lain. Apalagi menjelang bulan suci Ramadan di mana akan lebih baik semua orang saling memaafkan.
"Saling rukun dan damai ya, damai itu indah. Terima kasih semua, sehat-sehat ya, sukses juga buat kita semua," ucap presenter 29 tahun ini.
Unggahan tersebut juga turut menyematkan akun Siti Badriah, Krisjiana Baharudin dan Lesti Kejora.
Suami Siti Badriah bahkan telah mengunggah ulang permintaan maaf Boy William di Insta Story.
"Terima kasih bro, apresiasi banget," ucap bintang FTV ini.
Berita Terkait
-
Tak Terima Kehamilan Ketiga Lesti Kejora Dinyinyir, Rizky Billar Balas Menohok
-
Rizky Billar Bongkar Ngidam Unik Lesti Kejora: Dari Villa Kini Minta Klinik Kecantikan
-
Rizky Billar Ungkap Ngidam Unik Lesti Kejora: Hamil Ketiga Mau Klinik!
-
Ngidam Lesti Kejora Gak Ada Obat! Dulu Minta Villa, Kini Mau Dibuatkan Klinik Kecantikan
-
Jarak Kehamilan Lesti Kejora Dinyinyiri, Rizky Billar Pasang Badan: Dokter Sudah Kasih Lampu Hijau
Terpopuler
- Lupakan Louis van Gaal, Akira Nishino Calon Kuat Jadi Pelatih Timnas Indonesia
- Mengintip Rekam Jejak Akira Nishino, Calon Kuat Pelatih Timnas Indonesia
- 7 Mobil Keluarga 7 Seater Seharga Kawasaki Ninja yang Irit dan Nyaman
- Link Download Logo Hari Santri 2025 Beserta Makna dan Tema
- Baru 2 Bulan Nikah, Clara Shinta Menyerah Pertahankan Rumah Tangga
Pilihan
-
Prabowo Isyaratkan Maung MV3 Kurang Nyaman untuk Mobil Kepresidenan, Akui Kangen Naik Alphard
-
Suara.com Raih Penghargaan Media Brand Awards 2025 dari SPS
-
Uang Bansos Dipakai untuk Judi Online, Sengaja atau Penyalahgunaan NIK?
-
Dedi Mulyadi Tantang Purbaya Soal Dana APBD Rp4,17 Triliun Parkir di Bank
-
Pembelaan Memalukan Alex Pastoor, Pandai Bersilat Lidah Tutupi Kebobrokan
Terkini
-
Raisa Diduga Curhat Kondisi Rumah Tangganya Lewat Lagu di Album Terbaru
-
Hamish Daud Soal Beda Usia 10 Tahun dengan Raisa: Jokes Saya Aja Dia Gak Ngerti
-
Apes, Denny Sumargo Ketahuan Mertua Minta Lihat Dada Olivia Allan Sewaktu Pacaran
-
Dulu Di-bully, Hana Saraswati Ungkap Reaksi Tak Terduga Pelaku Usai Dirinya Terkenal
-
Badru Si Bocah Istimewa Diejek Suporter Bola, Sang Ibu Menangis: Tak Ada Anak yang Mau Lahir Cacat
-
Berapa Anak Raisa dan Hamish Daud? Orang Tuanya Dikabarkan Bercerai
-
Tuduhan Pelecehan ke Lee Yi Kyung Terbukti Palsu, Penuduh Akui Gunakan AI
-
Jule Red Flag Sejak Awal? Bikin Na Daehoon Tunggu 2 Jam Saat Ngedate Pertama Kali
-
Dikabarkan Gugat Cerai Hamish Daud, Akun Instagram Raisa Digeruduk Netizen
-
Kini Diisukan Cerai, Ingat Lagi Awal Perkenalan Raisa dan Hamish Daud