Suara.com - Artis Tsania Marwa menyampaikan pesan haru usai gagal menjemput kedua anaknya dari rumah sang mantan suami, Atalarik Syach. Hal itu terlihat dalam unggahan terbarunya di Instagram pada Minggu (1/5/2021).
"Pesan untuk Syarif Shabira. Makasih untuk moment beberapa menit yang kalian kasih ke Umi kemarin (sebelum moment itu dirusak DENGAN SENGAJA)," ujar Tsania Marwa.
Dia merasa ada orang yang sengaja membut putra putrinya takut kepada dirinya.
"Mereka mungkin berhasil membuat kalian TAKUT SAMA UMI, tapi satu hal yang Umi syukuri, mereka tidak bisa menghilangkan CINTA KALIAN UNTUK UMI," tutur Tsania Marwa.
Lewat unggahan ini, Tsania Marwa berharap anak-anaknya di masa depan bisa tahu bahwa dirinya selalu berjuang agar bisa tinggal bersama.
Dia tidak pernah ada niatan menelantarkan anak sekalipun. Hanya saja, Tsania Marwa tidak berdaya lantaran tak pernah diizinkan buat merawat keduanya dengan baik.
"Suatu hari kalian akan melihat semua cerita ini, kalian bisa melihat kebenaran, UMI TIDAK PERNAH NINGGALIN KALIAN NAK! Umi keluar dari rumah itu secara baik-baik MEMBAWA KALIAN," ucap Tsania Marwa.
"Tapi kemudian diambil PAKSA sama mereka, dan setelah itu tidak diberi akses sampai detik ini," sambungnya lagi.
Baca Juga: 5 Fakta Perceraian Atalarik Syach dan Tsania Marwa, Masih Ribut soal Anak
Perempuan 30 tahun ini ingin anak-anaknya nantinya sadar mengenai alasannya memilih pisah dengan Atalarik Syach.
"Jadi untuk semua FITNAH yang bilang Umi ninggalin kalian itu tidak benar dan sekarang kalian mengerti MENGAPA umi memilih untuk berpisah dengan keluarga seperti itu," jelas Tsania Marwa.
Sebagai penutup, dia pun berterima kasih kepada semua pihak yang sudah memberikan dukungan terhadap dirinya.
"Terima kasih untuk semua support dan doa. Saya baca semua dan itu membuat saya kuat. Saya yakin Allah SWT MAHA BAIK DENGAN SEGALA RENCANA INDAHNYA," tuturnya.
Sekedar mengingatkan, Tsania Marwa berhasil memenangkan hak asuh terhadap dua anaknya. Kini, putra putrinya masih tinggal di rumah Atalarik Syach.
Saat hendak menjemput mereka pada Kamis (29/4/2021), anak-anak mengira akan diculik Tsania Marwa. Sang artis bahkan sampai menangis mengingat buah hatinya memilih mengunci diri di kamar dan menolak bertemu.
Berita Terkait
-
Ulang Tahun, Atalarik Syach Malah ke Pengadilan Terkait Kasus Sengketa Lahan
-
Ngotot Merasa Tak Serobot Tanah Orang, Atalarik Syach Sebut Uang Tebusan Rp850 Bukan Idenya
-
Rumah Nyaris Hilang! Atalarik Syach Lawan Balik Eksekusi Lahan yang Janggal!
-
Drama Eksekusi Lahan Berlanjut! Atalarik Syach Datangi Pengadilan, Ada Apa?
-
Rumah Dibongkar, Atalarik Syach: Saya Mau Hidup Tenang, Tapi Diobok-obok
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
Terkini
-
Anggap Temannya Miskin, Perempuan Ini Minta Bayi Kembar yang Baru Dilahirkan
-
Ibu Dali Wassink Sebut Justin Hubner Bukan 'Ayah Baru' Kamari, Jennifer Coppen Tak Terima?
-
Alasan Jule Lepas Jilbab, Bukan Karena Masalah Rumah Tangga
-
Jule Samakan Pernikahan dengan Kontrak Bisnis: Jangan Nikah Muda, Senang-Senang Dulu
-
5 Artis Merenungi Kembali Keputusan Nikah Muda, Terbaru Jule
-
Kakak Maia Estianty Bantah Keluarganya Acuhkan Ahmad Dhani: Tapi Kalau Sama Istrinya...
-
Aparat yang Sidak Penjual Es Kue Jadul Minta Maaf Sudah Salah Tuduh: Bentuk Respons Cepat
-
Pernah Pacaran, Ungkapan Duka Ardina Rasti untuk Lucky Element Tuai Pro Kontra
-
Banting Tulang dari Masa Sulit demi Keluarga, Ayah Ungkap Sifat Asli Lula Lahfah
-
Demi Jemput Cucu, Eva Manurung Rela Kenakan Hijab