Suara.com - EXO kembali jadi sorotan setelah merilis albun bertajuk Don't Fight The Feeling. Antuasiasme penggemar yang tinggi berhasil membuat grup besutan SM ini meraih penjualan pre-order sebanyak 1.220.181 pada Minggu (6/6/2021).
Lewat comeback kali ini, EXO bakal menjadi grup yang meraih penjualan lebih dari satu juta copy untuk enam albumnya. Tak heran, tagar EXO Sextupe Million Seller pun trending di Twitter.
Ada banyak hal menarik dibalik album comeback yang bakal dirilis pada 7 Juni pukul 6 KST ini. Penasaran apa saja? Simak sederet fakta comeback EXO Don't Fight the Feeling berikut.
1. Comeback Pertama Setelah 2 Tahun
Don't Fight the Feeling menandai comeback pertama EXO sejak album studio Obsession yang dirilis pada 2019. Album ini juga merupakan kembalinya beberapa member sejak Don't Mess Up My Tempo pada 2018. Edisi fisik akan dirilis dalam beberapa versi, termasuk dua versi photobook, versi kotak perhiasan, dan versi ekspansi yang menampilkan salah satu dari enam member yang berpartisipasi secara aktif di sampulnya.
Karena ini adalah comeback EXO setelah dua tahun, EXO-L sangat tidak sabar menantikannya. Apalagi SM telah merilis serangkaian teaser mulai dari foto individu, foto unit, foto grup hingga teaser video musik. Untuk comeback kali ini, EXO mengusung konsep futuristik dengan setting kapal luar angkasa.
2. Hanya 7 Member yang Berpartisipasi
Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, Don't Fight the Feeling menandai comeback pertama EXO setelah dua tahun. Karena satu per satu member sudah mulai menjalani dinas militer, comeback kali ini tidak dengan formasi lengkap sembilan member. Dipastikan tujuh orang yang berpartisipasi dalam album.
Don't Fight the Feeling tidak memasukkan kontribusi dari Chen atau Suho, yang saat ini sedang menyelesaikan wajib militer mereka. Chanyeol dan Baekhyun berpartisipasi dalam rekaman materi sebelum mendaftar pada Mei 2021, yang berarti mereka tidak akan muncul dalam kegiatan promosi. Dengan begitu, hanya Sehun, Xiumin, Kai dan D.O. yang akan melakukan promosi karena Lay masih di Tiongkok.
Baca Juga: 5 Idol Kpop dengan Masa Trainee Singkat, Ada yang Cuma Sehari!
3. Partisipasi Mengejutkan Lay
Tidak seperti beberapa comeback sebelumnya, Lay dipastikan akan berpartisipasi dalam Don't Fight the Feeling. EXO telah merilis foto teaser menampilkan member bernama asli Zhang Yi Xing tersebut. Ini adalah comeback pertama Lay bersama EXO setelah Don't Mess Up My Tempo yang dirilis 2018 lalu.
Saat itu Lay tidak bisa ikut promosi di Korea Selatan bersama member EXO lainnya karena disibukkan dengan kegiatannya di Tiongkok. Untuk comeback kali ini, idol kelahiran 1991 itu kemungkinan juga tidak akan berpartisipasi secara aktif selama promosi di Korea Selatan karena pandemi COVID-19. Namun ini belum dikonfirmasi secara resmi oleh SM Entertainment.
4. Album Spesial Berisi 5 Lagu
Don't Fight the Feeling merupakan album spesial ini berisi total lima lagu termasuk lagu utama berjudul sama. Empat lagu lainnya berjudul Paradise, No matter, Runaway dan Just as usual. Ini adalah mini album ketujuh EXO yang dirilis sejak debut mereka pada 2011.
Lagu utama, Don't Fight the Feeling, adalah lagu dance dengan ritme ceria yang menyegarkan serta bass yang berat.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
Slank Gelar Sayembara Cover Lagu 'Republik Fufufafa', Tantang Slankers Unjuk Kreativitas Tanpa Batas
-
Pilih Cerai dari Ridwan Kamil, Atalia Praratya Ungkap Harapan Baru di 2026
-
Rumah Keluarga dan Mobil Jadi Sasaran, Sherly Annavita Buka Rekaman CCTV Aksi Teror
-
Virzha hingga Zealous Meriahkan Pesta Tahun Baru Bertema Rock di Grand Sahid Jaya
-
Bahas 'Money Laundry' Jenderal Polisi, Pandji Pragiwaksono Bercanda Bawa-Bawa Nama Raffi Ahmad
-
Selamat! Frislly Herlind Dilamar Sang Kekasih
-
Liburan ke Jepang Tanpa Bawa Anak Angkat, Kiky Saputri Ungkap Faktanya
-
Inara Rusli dan Insanul Fahmi Rujuk, Wardatina Mawa Ikhlas Sambut Tahun Baru 2026
-
Resmi Jadi Duda Setelah Gagal Cerai Berkali-kali, Andre Taulany Ngebet Nikah Lagi di 2026
-
Nama Anak Steffi Zamora Terinspirasi dari Almarhumah Laura Anna?