Suara.com - Penyanyi asal Korea Selatan, Sehun EXO kembali membahas soal kelakuan fans fanatik yang sudah melanggar privasinya atau dalam dunia K-Pop dikenal sebagai sasaeng.
Di situ, dia mengaku para sasaeng menghubunginya tanpa henti. Bahkan dalam sehari, dia mendapat ratusan panggilan telepon dari mereka.
Hal itu diungkap oleh Sehun EXO saat melakukan siaran langsung di Instagram pada Senin (10/5/2021).
Semua bermula saat pelantun Love Shot itu kesal lantaran sasaeng terus menerus menelponnya ketika dirinya sedang siaran live.
"Tolong, jangan menelepon. Saya benar-benar mendapatkan sekitar 100 panggilan sehari," kata Sehun EXO mengeluh melansir dari Soompi.
Anggota termuda EXO ini menuturkan sengaja tidak mengubah nomor ponselnya lantaran merasa percuma. Dia bilang sasaeng pasti akan mendapatkan nomor barunya.
"Tetapi saya sengaja tidak mengubah nomor telepon saya. Itu karena saya masih mendapat panggilan saat mengubah nomor saya. Itu bahkan lebih merepotkan, jadi saya tidak mengubahnya," jelas Sehun EXO.
Ini bukan kali perdana Sehun EXO mendapat teror dari sasaeng. Dia bahkan sudah mengalami itu sejak memulai debutnya bersama EXO beberapa tahun silam.
Sehun EXO sendiri sudah berkali-kali membuat peringatan di Instagram tapi tidak digubris. Begitu pula dengan anggota EXO lainnya yang bikin ultimatum serupa.
Baca Juga: Tampil Plontos, Baekhyun EXO Resmi Jalani Wajib Militer
Kehadiran sasaeng memang dianggap meresahkan para idol K-Pop. Pasalnya, mereka bisa berbuat nekat untuk bisa memuaskan hasratnya.
Termasuk mengintai apartemen para idol hingga meneror nomor ponselnya.
Berita Terkait
-
EXO Bangun Hype Comeback lewat Promosi Misterius Jelang Album Baru REVERXE
-
Makin Ditunggu! EXO, BTS, BIGBANG, Hingga BLACKPINK Bersiap Comeback 2026
-
Easy but Stylish! 4 Daily Look Sehun EXO yang Gampang Kamu Copy
-
SM Konfirmasi Lay Absen, EXO Ladder Dipastikan Tayang dengan 5 Anggota
-
Chen EXO Akhirnya Konser Solo di Indonesia, Ini Detail Lengkapnya
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Aurelie Moeremans Ngaku Terus Diganggu Pelaku Grooming Setelah Rilis Buku Broken Strings
-
Kembalikan Hadiah Hingga Sebut 'Suami', Curhatan Dearly Joshua soal Ari Lasso Singgung Preman Pasar
-
Diterpa Isu Child Grooming, Roby Tremonti Diduga Buka Endorsement
-
Kilas Balik 10 Karya Ikonik Wim Wenders, Sang Presiden Juri Berlinale 2026
-
Kisah Kelam Aurelie Moeremans Diminta Mantan Bertato Agar Gagal Ikut Kontes Kecantikan
-
Segera Tayang di Indonesia, Papa Zola The Movie Angkat Peran Ayah dalam Film Animasi Keluarga
-
7 Fakta Perceraian Kristy dan Desmond Scott yang Bikin Geger, Ada Perselingkuhan?
-
Fakta Film Bidadari Surga: File Sempat Hilang hingga Dinda Hauw Syuting dalam Kondisi Baby Blues
-
Sintya Marisca Pamer Foto Cincin di Jari Manis, Resmi Tunangan?
-
Sinopsis Crime 101, Chris Hemsworth Jadi Pencuri Ulung Paling Diburu Polisi