Suara.com - Berita duka cita kembali datang dari industri musik Indonesia. Musisi jazz Indonesia Benny Mustapha Van Diest atau yang lebih dikenal Benny Mustafa meninggal dunia.
Kabar meninggalnya Benny Mustafa salah satunya diketahui dari musisi Gerald Situmorang.
"RIP Om Benny Mustafa, legenda jazz Indonesia," tulis Gerald Situmorang di Twitter, Jumat (2/7/2021).
Kepergian lelaki yang meninggal di usia 81 tahun itu juga dibenarkan oleh Stanley Tulung melalui pesan Whats App.
"Innalillahi wainnailaihi rojiun. Turut berduka cita dengan kepergian Om Benny Mustafa. Semoga lapang jalanmu menuju keabadian sejati senior," tulisnya.
Ungkapan duka cita juga dituliskan musisi Indra Lesmana di akun Instagramnya. Musisi jazz itu memposting video saat bersama mendiang Benny Mustafa.
"Hari ini kita kehilangan seorang musisi besar. Saya lahir dan dibesarkan di rumah di mana Om Ben selalu berada di sekitar kami. Beliau adalah sahabat almarhum ayah saya dan merupakan drummer jazz yang swinging dan inovatif," tulis Indra Lesmana di-caption videonya.
"Beliau juga satu-satunya musisi dari grup jazz lengendaris, Indonesian All Stars yang tersisa namun kini mereka semua telah tiada. Selamat jalan Om Ben," sambungnya.
Postingan itu pun direspona oleh beberapa pengikut Indra Lesmana. Beberapa diantaranya Tompi dan juga putrinya, Eva Celia yang memberikan wajah emoji menangis.
Baca Juga: Selamat Tinggal Selamanya, Indra Lesmana Bagikan Kabar Duka Benny Mustafa Meninggal Dunia
Semasa hidupnya, Benny Mustafa dikenal sebagai pemain drummer jazz. Bahkan dia pernah menjadi penabuh drum untuk band di acara Berpacu dalam Melodi TVRI bersama Ireng Maulana.
Berita Terkait
-
Indra Lesmana Geruduk Festival Jazz: Melenceng Jauh dari Esensi?
-
Indra Lesmana Kritik Festival Jazz yang Tak Lagi Nge-Jazz, Promotor: Ini Siasat Agar Tetap Hidup
-
Kolaborasi Eksklusif: Indra Lesmana dan The Apurva Kempinski Hadirkan Karya Perdana di Bali
-
Anji Sentil Musisi Pemohon Uji Materi UU Hak Cipta, Gunakan Pendapat Indra Lesmana
-
Jazz Gunung Ijen, Pesona Gandrung hingga Lantunan Swing Jazz Indra Lesmana
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Sinopsis dan Fakta Menarik Perfect Crown, Drakor Baru IU dan Byeon Woo Seok di Disney+
-
Sal Priadi Tuai Amarah Publik Usai Foto Bareng Terduga Pelaku Kekerasan Seksual
-
Gara-Gara Ini, Jung Woo Sung Sempat Ragu Ambil Peran di Drakor Made in Korea
-
Raih 10 Juta Penonton, Skenario Film Agak Laen: Menyala Pantiku! Ditulis Hanya dalam Waktu 3 Hari?
-
6 Plot Hole di Drama Cashero Bikin Penonton Garuk Kepala, Logis Gak Sih?
-
Sinopsis Scream 7: Teror Ghostface Kembali, Putri Sidney Jadi Target Utama
-
Cetak Sejarah! Ini 3 Film Terlaris Tissa Biani yang Tembus Jutaan Penonton
-
Nasihat Buya Yahya Jadi Titik Balik Inara Rusli Cabut Laporan Polisi dan Rujuk dengan Insanul Fahmi
-
Rekap Lengkap Ramalan Hard Gumay 2026: Kematian Artis, Perceraian Seleb Hingga Bencana Alam
-
Suami Terseret Kasus Penipuan, Boiyen Ungkap Harapan Ini untuk Tahun 2026