Suara.com - Tyas Mirasih saat ini sedang menjalani isolasi mandiri setelah terpapar covid 19. Dalam postingan terbarunya di instagram, perempuan 34 tahun itu terlihat berjemur.
"Isolasi hari ke 5, Latih pikiran mu untuk melihat yang baik dalam segala hal. Positif adalah pilihan. Kebahagiaan hidupmu tergantung pada kualitas pikiranmu," tulis Tyas di-caption foto yang diposting.
Istri Raiden Soedjono itu, mengaku kondisi tubuhnya semakin hari semakin membaik. Walau penciumannya masih belum normal.
"Alhamdulillah isoman hari ke 5, semua yang aku rasain masih aman terkendali. Badan berasa fit tanpa gejala tambahan cuman penciuman aja masih hilang-hilangan," jelasnya.
Berbeda dengan indera pengecapanya yang masih tergolong normal, sehingga apa pun makanannya masih terasa. Namun dia merasa bersyukur karena gejala lain seperti demam, flu, sesak, dan batuk tidak dirasakannya.
"Bersyukur bangetttt!!! Buat aku mindset itu paling utama buat naikkin imun. Aku tau pasti ngga gampang buat semua orang yang juga lagi terpapar covid untuk bisa berpikiran tenang atau jernih," tuturnya.
Di akhir tulisan, Tyas mendoakan orang-orang yang sedang berjuang melawan covid 19.
"Aku cuma bisa bantu mendoakan dari sini. Semoga semua yang sedang berjuang melawan Covid bisa tetap semangat. Harus kita lawan! Pasti bisa!" tuturnya.
Beberapa warganet pun langsung merespon postingan foto tersebut. Beberapa diantaranya mendoakan Tyas bisa segera negatif dari covid 19.
Baca Juga: Positif Covid-19, Tyas Mirasih Mulai Kehilangan Indera Penciuman
"Semoga cepet negatif Tias," tulis Sahrul Gunaean.
"Alhamdulilah cepet kembali sehat ya kak," ujar akun @kenyanid.
"Gws bunnd," sambung Intan RJ.
Berita Terkait
-
Jalani Isolasi Mandiri, Cara Ibu Beri Makan Anaknya Ini Jadi Sorotan
-
Pasien Covid-19 yang Isolasi Mandiri Dianjurkan Juga Isolasi Diri Dari Medsos
-
Isolasi Mandiri di Tenda Terpal
-
Positif Covid-19, Tyas Mirasih Mulai Kehilangan Indera Penciuman
-
Mayoritas Warga Kerja di Jakarta, 32 Warga Perumahan Nusa Loka Serpong Terpapar Covid-19
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Kim Seon Ho Ungkap Kisah di Balik Karakter Joo Hoo-jin di Drakor Can This Love Be Translated?
-
Habib Bahar Bin Smith Respons Keras Pandji Pragiwaksono yang Jadikan Salat Bahan Lelucon
-
Syarat dan Cara Klaim Promo Buy 1 Get 1 Tiket M.Tix Film Tuhan, Benarkah Kau Mendengarku?
-
Sinopsis The Fifth Wheel, Film Komedi Netflix yang Dibintangi Kim Kardashian
-
Film Horor Rajah Siap Tayang, Aditya Zoni dan Samuel Rizal Dalami Sisi Gelap Manusia
-
A Score to Settle: Kisah Balas Dendam Nicolas Cage yang Penuh Kerentanan, Malam Ini di Trans TV
-
Spider-Man 2: saat Peter Parker Berada di Titik Terendah, Malam Ini di Trans TV
-
Lebih dari Sekadar Sekuel, Teman Tegar Maira Bawa Misi Penyelamatan Hutan Papua
-
Dibongkar Beby Prisillia, Onadio Leonardo Bebas Rehabilitasi Narkoba Besok
-
Sinopsis Portraits of Delusion, Reuni Bae Suzy dan Kim Seon Ho di Drakor Thriller Misteri