Suara.com - Putri Delina mengungkap hubungannya dengan sang ibu tiri, Nathalie Holscher. Mereka dulunya sempat terlibat perang dingin hingga membuat Nathalie Holscher minggat dari rumah.
Anak Sule ini pun menjelaskan kronologi awalnya. Dia bilang sempat memberitahu Nathalie Holscher bahwa akan sering memposting tentang almarhumah ibunya, Lina Jubaedah.
Sebelum menikah dengan Sule, Nathalie Holscher bahkan setuju dengan omongan adik Rizky Febian itu.
"Putri sama bunda udah ngobrol dari awal. Kalau mau posting soal mama, mau cerita mama ke bunda. Bunda bilang iya," kata Putri Delina di akun YouTube TRANS TV Official yang diunggah pada Senin (9/8/2021).
Karenanya, dia pun bikin unggahan soal merindukan sosok Lina Jubaedah. Tapi Putri Delina tidak menyangka postingannya itu bikin sang ibu sambung tersinggung.
Saat itu, Putri Delina tidak tahu Nathalie Holscher sudah mengandung. Begitupula dengan sang ibu tiri.
"Makanya pada saat itu lagi kangen banget, terus bunda lagi hamil tapi nggak tahu. Setelah posting terjadi (masalah itu)," bebernya.
Ditambah kala itu, Sule juga menanggapi postingan Putri Delina lewat direct message (DM) Instagram. Dia mengenang kebaikan mantan istrinya.
Isi percakapan ayah anak itu bikin Nathalie Holscher semakin geram dan merasa tidak dihargai. Perempuan itu pun sampai minggat dari rumah.
Baca Juga: Nathalie Holscher Pernah Kabur dari Rumah, Sule Kini Jadi Lebih Waspada
Namun setelah tahu kalau sedang hamil dan emosinya tidak stabil, Nathalie Holscher akhirnya kembali ke rumah suaminya.
Menurut Putri Delina, kini hubungan Sule dan Nathalie Holscher semakin romantis.
"Sekarang yah alhamdulillahnya sih jadi mereka berdua di rumah nggak mau terpisahkan. Bunda mau dimanja karena mungkin bawaannya (bayi) juga. Jadi setiap kerja walau di rumah kemana-mana bareng ayah," tandas Putri Delina.
Berita Terkait
-
Pundi-pundi Fantastis Sule dari TikTok, 1 Jam Cukup untuk Penuhi Kebutuhan Harian
-
Sule Minta Rizky Febian Tak 'Ngadu' ke Ayahnya Saat Ada Masalah dengan Mahalini
-
Sule Tak Dapat Job TV 3 Tahun Gara-gara Tolak Di-roasting, Kasus Kiky Saputri atau Shandy Aulia?
-
Sule Tolak Mentah-mentah Tawaran Politik Dedi Mulyadi: Pilih Tetap Jadi Seniman Penghibur Rakyat!
-
Blak-blakan, Sule Ungkap Pendapatan Fantastis dari Dunia Digital
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Breaking News! Bahrain Batalkan Uji Coba Hadapi Timnas Indonesia U-22
-
James Riady Tegaskan Tanah Jusuf Kalla Bukan Milik Lippo, Tapi..
-
6 Tablet Memori 128 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Pelajar dan Pekerja Multitasking
-
Heboh Merger GrabGoTo, Begini Tanggapan Resmi Danantara dan Pemerintah!
-
Toyota Investasi Bioetanol Rp 2,5 T di Lampung, Bahlil: Semakin Banyak, Semakin Bagus!
Terkini
-
Trailer Film Michael Jackson Meledak Ditonton Banyak Orang, Sosok Keponakannya Bikin Merinding!
-
Sinopsis Film Janur Ireng, Teror Santet Paling Mematikan di Rumah Paman Sendiri
-
The Informer: Ketika Loyalitas Diuji di Tengah Jerat Kriminal dan Korupsi, Malam Ini di Trans TV
-
Reaksi Jefri Nichol Ditanya Kabar Putus dengan Ameena Khan
-
Sinopsis Man vs Baby, Serial Komedi Spesial Natal Dibintangi Rowan Atkinson
-
Direktur Miss Universe Meksiko Ditangkap di Thailand, Dituduh Terlibat Judi Ilegal
-
Bukan Cuma Sarwendah, 4 Artis Ini Pilih Bayi Tabung Tanpa Masalah Kesuburan
-
Beda 'Kubu' dengan Fadly soal Royalti, Piyu Padi Reborn: Itu Hal Biasa
-
Tanding Padel dengan Azizah Salsha, Jeffry Reksa dan Putri Delina Ngaku Disoraki "Anjing"
-
Dikecam karena Cium Anak Kecil, Gus Elham Yahya Sempat Tanggapi Tudingan Pelecehan