Suara.com - Nella Kharisma bersama sang suami, Dory Harsa membawa kabar gembira. Tepat Sabtu (21/8/2021) dini hari, pasangan itu resmi menjadi orangtua.
Nella Kharisma mengunggah foto dirinya terbaring sambil tersenyum. Dalam pelukannya, ada bayi mungil yang baru saja dilahirkan pedangdut 24 tahun tersebut.
"Selamat datang di dunia nak. Kehadiranmu yang kami nantikan," tulis Nella Kharisma mengawali postingannya pagi tadi.
"Puji syukur malaikat kecil kami telah hadir pada Sabtu, 21 Agustus 2021 pukul 00.40 WIB," sambungnya.
Persalinan pelantun Juragan Empang ini dilakukan secara normal di Rumah Sakit JIH Solo. Istri Dory Harsa ini pun mengucap syukur atas keselamatan dirinya maupun sang bayi.
"Terima kasih atas doa dan support dari keluarga dan teman-teman untuk saya dan mas Dory," ucap Nella Kharisma.
Melalui unggahannya ini pula Nella Kharisma berharap agar sang buah hati tumbuh menjadi sosok baik dan memiliki masa depan cerah.
"Semoga menjadi anak yang berbakti dan berguna bagi sesama. Serta, masa depanmu dipenuhi dengan kebahagiaan dan tawa," ujar Nella Kharisma berdoa.
Unggahan serupa juga dibagikan Dory Harsa. Bedanya, mantan penabuh kendang almarhum Didi Kempot ini menggunakan bahasa Jawa.
Baca Juga: 7 Pasangan Artis Dijodohkan Warganet, Banyak yang Sampai Pelaminan
"Sampun lair kanthi sehat lan wilujeng anak kula kalian dek Nella Kharisma (telah lahir dengan sehat dan selamat, anak saya bersama Nella Kharisma)," tulis Dory Harsa.
Hanya saja dalam postingan tersebut, Dory Harsa dan Nella Kharisma kompak tak menyebut jenis kelamin beserta nama bayi mereka.
Meski begitu, kabar bahagia ini disambut antusias sejumlah selebriti. Mereka ikut mendoakan ibu dan anaknya tersebut.
"Selamat ya Nella Kharisma cantik. Sehat dan bahagia selalu bersama anggota baru dalam keluarga," kata Ikke Nurjanah.
"Selamat sayang," ujar Vega Darwanti.
Selain para artis, warganet pun ikut larut dalam kebahagiaan. Banyak yang menyoroti wajah bayi yang usianya belum mencapai sehari ini.
Berita Terkait
-
Meriahkan Pesta Rakyat, Ini Doa Nella Kharisma Buat Pemerintahan Era Prabowo Subianto
-
Siapa Nella Kharisma, Pedangdut yang Sering Diisukan Menjadi Mualaf
-
Berapa Tarif Manggung Nella Kharisma? Videonya Nyanyi 'Don't Let Me Down' Viral hingga Banjir Kritikan
-
Video Nella Kharisma Nyanyi Lagu Bahasa Inggris Viral Lagi, Lafal Pengucapannya Tuai Kritik
-
Kesal Indonesia Kalah, Nella Kharisma Cari Weton Wasit Shen Yinhao, Mau Kirim Ilmu Hitam?
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
Terkini
-
Jessica Jung Akhirnya Nyanyi Lagu-Lagu SNSD Usai 12 Tahun, Videonya Bikin Mewek
-
Cek Kode Voucher Nonton Film Tuhan Benarkah Kau Mendengarku Pakai M-Tix, Beli 2 Bayar 1
-
Kabar Duka, Ayah Jihoon TWS Meninggal Dunia
-
Tampil Trio Bareng Dewi Perssik dan Rina Nose, Wika Salim Bongkar Rahasia Kekompakan di Panggung
-
Dulu Sempat Tak Ditanggapi, Aurelie Moeremans Kini Lega Isu Grooming Mulai Disadari Banyak Orang
-
Valen dan Mila DA7 Tampil Beda di HUT Indosiar, Jadi Pelayan Kafe Saat Drama Musikal
-
Digugat Dugaan Penelantaran Anak, Pihak Denada Buka Suara: Ini Ranah Keluarga
-
Duet Bareng Lesti Kejora cs di HUT ke-31 Indosiar, Rita Sugiarto Bangga Lagunya Dinyanyikan Gen Z
-
Terungkap! Film Agak Laen: Menyala Pantiku! Awalnya Bertema Panti Jomblo, El Rumi Sempat Jadi Pemain
-
Jeremiah Lakhwani Update Hasil Interview WWE, Galau Gegara Diminta Pindah ke Amerika