Suara.com - Di tengah kritik yang menghujani Tompi karena Film Selesai, salah satu penggemar mengungkapkan bahwa cerita dalam film tersebut begitu mirip dengan kehidupannya. Tompi pun memberi apresiasi kepada penonton tersebut.
Dalam cuitannya, Tompi mengatakan bahwa warganet penonton film tersebut mampu bercerita tanpa menggurui.
"Bercerita tanpa harus menggurui", cuit Tompi pada Selasa (24/8/2021).
Ia kemudian mengunggah sebuah pesan dari penonton tersebut.
Warganet yang tak disebutkan nama maupun akun sosial media ini bercerita bahwa dirinya pernah mengalami hal yang mirip dengan cerita Film Selesai.
"Saya juga pernah mengalami ini, menerima kenyataan bahwa saya ternyata bukan orang satu-satunya yang dicintai dan paling menyedihkan, saya tahu semua itu beberapa hari setelah melahirkan darah dagingnya, hancur..." curhat warganet tersebut.
Perempuan ini kemudian menceritakan bahwa saat mengetahui perselingkuhan itu membuatnya sadar akan kesombongannya tentang hubungannya dengan pasangan.
"Ternyata dia berkhianat. Dua kali menikah dan dengan kasus yang sama," ungkapnya.
Perempuan tersebut merasa dirinya pernah berasa di posisi karakter Ayu dalam Film Selesai yang diperankan Ariel Tatum.
Baca Juga: 4 Kebiasaan Pasangan yang Patut Jadi Alasan Berpisah, Jangan Dimaafkan!
"Saya pikir saya yang salah, mental saya kena, tiap hari nangis, menyalahkan diri sendiri, dan sempat berpikiran mau akhiri hidup," tulis dia.
"Saya terluka dan semua enggak bisa bantu mental saya. Enggak ada yang bisa pulihkan luka saya. Saya ngerasa sendiri dan enggak berharga, tapi setelah berjalannya waktu, saya berhenti menyalahkan diri saya dan memaafkan suami, dan kini suami kembali ke saya," imbuh dia panjang lebar.
Meski demikian, perempuan tersebut mengaku masih belum bisa melupakan sakit hatinya setelah setahun berlalu. Ia mengaku begitu menonton film Selesai, dirinya merasa bersyukur.
"Saya nangis dan bersyukur sekali, saya enggak jadi seperti Ayu. Saya masih berpikir rasional," curhatnya.
Perempuan tersebut mengaku Film Selai justru membekas di hatinya dan para wanita yang pernah dikhianati.
"Sekalipun mental saya pernah kena, film ini membekas untuk para wanita yang pernah terkhianati oleh suami," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Sering Dilakukan Tanpa Sadar, Ini 4 Ciri Kamu Sudah Selingkuh Emosional
-
Viral Perempuan Berseragam ASN Ngamuk Pecahkan Kaca Mobil Pakai Helm
-
Tyna Kanna Diisukan Selingkuh, Kenang Mirdad Pamer Kekompakan Bareng Nana dan Andrew
-
Kabar Selingkuh, Ini 10 Foto Terbaru Tyna Kanna Mirdad, Kayak Masih Gadis
-
Isu Perselingkuhan Tyna Kanna Mirdad, Naysilla Mirdad Buka Suara
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Guncang Oscar 2026! 6 Fakta Film Sinners Pecahkan Rekor dengan 16 Nominasi
-
Tangis Ressa Pecah, Berharap Diakui Denada sebagai Anak: Cuma untuk Ketenangan Hati
-
Intip Detail Gaun dan Makeup Ranty Maria saat Pemberkatan Nikah di Bali: Glam in White!
-
Sering Dikirim Kopi, Tissa Biani Bongkar Sifat Dermawan Lucky Element yang Jarang Diketahui Publik
-
Bikin Element Mandiri, Jasa Besar Lucky Widja di Band Diungkap Sahabat
-
Kasus Penggelapan eks Admin Fuji Naik Sidik, Terungkap Ada Dugaan Sindikat Karyawan
-
Pihak Kepolisian Usut Kematian Lula Lahfah dengan Scientific Investigation
-
Sinopsis Suzzanna: Santet Dosa di Atas Dosa, Saat Dendam Lebih Kuat dari Iman
-
Keanu AGL Bongkar Sifat Asli Lula Lahfah: Tulus, Gak Milih-Milih Teman
-
Mischa Chandrawinata Sentil Mantan Arafah Rianti yang Nyesel Kasih Tas Mahal: Bukan Laki-Laki