Suara.com - Para penggemar Han Ye Seul pastinya tengah berbahagia saat ini. Pasalnya pada hari ini (18/9/2021), aktris cantik kelahiran Amerika Serikat tahun 1981 ini ultah ke-40 tahun. Simak yuk drama Han Ye Seul yang populer!
Mengawali karier sebagai model, wanita yang memiliki nama asli Leslie Kim ini memulai debutnya sebagai aktris melalui sitcom Nonstop 4 di tahun 2003. Sejak ia berperan sebagai Anna Jo dalam serial Couple or Trouble di tahun 2006, kemampuannya dalam berakting mulai dikenal oleh banyak orang.
Drama Han Ye Seul sudah cukup banyak karena sang aktris sudah hampir dua dekade terjun ke dunia seni peran Korea. Yuk simak daftar drama Han Ye Seul berikut ini supaya kamu nggak penasaran lagi:
1. Tazza (2008)
Drakor Tazza ini merupakan adaptasi dari film populer Tazza: The High Rollers (2006). Drama ini menceritakan tentang usaha balas dendam Go Ni yang telah dikhianati oleh sahabatnya, Young Min, sehingga harus kehilangan ibu dan ayah tirinya. Parahnya lagi, Go Ni juga disalahkan atas kematian ayah tirinya dan harus dipenjara.
Han Ye Seul berperan sebagai murid Madame Jeong bernama Mi Na dalam drama bergenre action-romance ini. Namun sebenarnya, identitas Mi Na yang sebenarnya adalah Lee Nan Sook, mantan pacar Go Ni sekaligus cinta pertama Young Min.
2. Spy Myung Wol (2011)
Drama bergenre rom-com ini bercerita tentang seorang mata-mata dari Korea Utara bernama Myung Wol, yang diperankan oleh Han Ye Seul. Myung Wol yang pada awalnya ditugaskan untuk mencegah masuknya budaya pop Korea Selatan masuk ke Korea Utara tiba-tiba pergi ke Korea Selatan untuk menculik bintang hallyu Kang Woo karena kesalahpahaman.
Karena misi tersebut gagal, ia kemudian diberi misi baru untuk menikah dengan Kang Woo. Tujuannya, ia harus berhasil membujuk Kang Woo untuk membelot ke Korea Utara. Sayangnya, Myung Wol justru jatuh cinta sungguhan pada Kang Woo, yang membuat situasinya menjadi semakin rumit. Ditambah lagi, ia juga dihadapkan dengan Choi Ryu, kepala mata-mata Korea Utara yang tampan dan berdedikasi tinggi.
Baca Juga: Ultah ke-40, 9 Potret Transformasi Han Ye Seul yang Makin Memesona
3. Birth of Beauty (2014)
Drama Han Ye Seul selanjutnya adalah Birth of Beauty, di mana ia berperan sebagai Sara atau Sa Geum Ran. Geum Ran adalah seorang ibu rumah tangga baik hati yang mengalami obesitas. Menyedihkannya, ia juga harus mendapatkan perilaku buruk dari suami, mertua, dan saudari iparnya.
Suatu hari, suaminya yang ternyata selama ini berselingkuh memberinya surat cerai. Sakit hati dan kecewa, Geum Ran memutuskan untuk melakukan operasi plastik demi membalas dendam pada orang-orang yang telah menyakitinya. Dengan bantuan Tae Hee, ia berhasil menjelma menjadi wanita cantik jelita bernama Sara.
4. 20th Century Boy and Girl (2017)
Drakor 20th Century Boy and Girl ini mengisahkan tiga wanita sukses berusia 35 tahun yang sampai sekarang masih melajang. Berasal dari daerah yang sama, Sa Jin Jin (Han Ye Seul) yang seorang aktris, Han Ah reum yang seorang pramugari, dan Jang Young Shim yang seorang pengacara telah bersahabat sejak SMA.
Kehidupan percintaan mereka yang suram tiba-tiba berubah saat pria yang dulu pernah mereka sukai tiba-tiba muncul kembali.
Berita Terkait
-
Sinopsis The Manipulated, Proyek Baru D.O. EXO Gandeng Ji Chang-wook
-
Review Drama Korea 2025 'Spirit Fingers': Hangatnya Persahabatan dan Kisah Cinta
-
Rekomendasi Drama Korea Genre Thriller 2025, Terbaru The Manipulated
-
4 Film dan Drama Korea Tayang di Vidio November 2025, Sayang untuk Dilewatkan
-
4 Drama Korea Populer Tema Kerajaan 2025, Terbaru Moon River
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Terseret Isu Selingkuh dengan Hamish Daud, Unggahan Terbaru Sabrina Alatas Jadi Sorotan
-
Konser Nancy Ajram di Jakarta Sukses Pukau Ribuan Fans, Ada Nassar hingga Ivan Gunawan
-
Terbukti Tak Langgar Kode Etik DPR, Uya Kuya Bongkar Fakta Nyesek di Balik Rumah yang Dijarah
-
Dulu Dikenal Kalem, Sarwendah Kepergok Ngomel ke ART Saat Live
-
Terus Diledek Pelit ke Istri, Deddy Corbuzier Beri Reaksi Menohok
-
Sinopsis Five Nights at Freddys 2, Teror Baru di Freddy Fazbears Pizza!
-
Ipar Adalah Maut The Series Suguhkan Adegan Vulgar Berjilbab di TV Nasional, KPI Diam?
-
5 Lagu Diprediksi Masuk Song of the Year Grammy Awards 2026, Ada Favoritmu?
-
Deretan Aksi Bucin Jefri Nichol ke Ameera Khan, Kini Diduga Putus
-
Kezia Aletheia Punya Cowok Baru usai Putus dari Jovial da Lopez