Suara.com - Pada ulang tahun Soneta sekaligus karier Rhoma Irama di musik dandgut yang ke-50 pada 8 Desember 2020 lalu, Si Raja Dangdut mengungkap kalau salah satu rencana besarnya adalah kembali berduet dengan Si Ratu Dangdut Elvy Sukaesih.
Janji Rhoma Irama ini pun bikin banyak orang penasaran. Tidak saja para penggemar, tapi juga Elvy Sukaesih sendiri.
Rasa penasaran soal duet Rhoma Irama dan Elvy Sukaesih akhirnya dijawab lelaki 74 tahun ini. Di podcast Bisikan Rhoma, pelantun "Ghibah" ini mengaku tengah mempersiapkan sebuah lagu duet bersama Elvy Sukaesih.
"Memang saya sedang mengolah sebuah lagu duet untuk bisa kami nyanyikan kembali. Dan tentunya saya akan berusaha ya, lagu yang yang sebaik mungkin," kata Rhoma Irama.
Untuk lagu duet ini, Rhoma Irama sepertinya akan benar-benar membuat karya yang terbaik. Ayah Ridho Rhoma ini sadar betul, duetnya dengan Elvy Sukaesih dinanti jutaan orang.
"Karena pastinya saya tahu banget ya karakter vokal Elvy, feelnya Elvy, itu yang saya gali di lagu baru nanti. Insya Allah doannya aja," tutur Rhoma Irama.
Di acara yang sama, Elvy Sukaesih mengaku sudah sangat siap untuk kembali berduet dengan Rhoma Irama. Ibunda artis Dhawiyah ini mengaku tak membutuhkan persiapan khusus, karena ia sudah mengerti betul bagaimana karya-karya dari Rhoma Irama.
"Kalau aku sih rasa itu langsung muncul begitu aja kok. Begitu aku denger lagunya, aku sudah tahu 'tek tek teknya'. Paling nanti tiggal cari racunnya aja," imbuh Elvy Sukaesih sambil tertawa.
Seperti diketahui, Rhoma Irama dan Elvy Sukaesih menjadi salah satu duet terbaik sepanjang masa dan menghasilkan belasan lagu hits.
Baca Juga: Denny Darko Sebut Deddy Corbuzier Seperti Rhoma Irama, Ini Alasannya
Lagu-lagu duet Rhoma Irama dan Elvy Sukaesih di antaranya: Mandul, Cincin Kawin, Cinta Abadi, Pantun Cinta, Rujuk, Terharu, Ke Monas, dan lainnya.
Berita Terkait
-
Kabar Duka, Istri Pedangdut Legendaris Mansyur S Meninggal Dunia
-
Bukan Kaleng-kaleng! Rhoma Irama Resmi Gandeng JKT48, Siap Guncang Panggung Musik Indonesia
-
Siap Duet Bareng JKT48, Rhoma Irama Rela Ngulik Sebulan Demi Imbangi Gen Z
-
Konser Raya 31 INDOSIAR Luar Biasa, Tampilkan Rhoma Irama, Iwan Fals hingga Agnez Mo
-
Selebrasi 55 Tahun Soneta Group, Rhoma Irama Gaet Yuni Shara hingga Armand Maulana di Konser
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Bukan Horor Biasa, Penunggu Rumah: Buto Ijo Hadirkan Ketegangan yang Ramah Anak dan Keluarga
-
4 Artis Ungkap Kisah Hidup Lewat Buku, Jauh Sebelum Aurelie Moeremans
-
Profil Becky Armstrong, Nanno Baru di Girl from Nowhere: The Reset
-
Keluar dari Zona Nyaman, Judika Jelajahi Nuansa Folk Lewat Lagu "Terpikat Pada Cinta"
-
Eksplorasi Tabu dan Misteri di Bercinta dengan Maut, Hadirkan Maxime Bouttier hingga Teuku Rassya
-
Film India Haq Dinilai Mirip Kasus Inara Rusli, Bisa Ditonton di Netflix
-
Mengenal Deviana Mulyadi, Istri Kak Seto yang Jarang Tersorot
-
Wajib Tahu! Rekap Film 28 Years Later Sebelum Nonton The Bone Temple
-
Sinopsis The Art of Sarah, Lee Jun Hyuk Selidiki Kehidupan Shin Hae Sun yang Penuh Teka-teki
-
Kasus Aurelie Jadi Pemicu, Kak Seto Dituding Child Grooming Gara-Gara Usia Istri