Suara.com - Gary Iskak membagikan informasi mengenai kondisi Chef Haryo. Ternyata, pria 45 tahun itu akan menjalani operasi jantung.
Chef Haryo Pramoe terlihat duduk di kamar rumah sakit dengan busana biru. Ia meminta bantuan kepada masyarakat untuk mendonorkan darah.
"Saya membutuhkan golongan darah O, karena akan melakukan operasi besar jantung aorta," kata Chef Haryo dalam postingan Gary Iskak di Instagram, Jumat (24/9/2021).
Rencananya, operasi itu akan dilakukan di Rumah Sakit Jantung Harapan Kita pada Kamis, 30 September 2021.
Sebagai informasi tambahan, pendonor adalah mereka yang belum melakukan vaksin untuk virus Corona.
Bagi mereka yang memiliki kecocokan tersebut bisa menghubungi istri Chef Haryo, Sherly Mirana di nomor 0812-9677-878.
"Konfirmasi ketersediaan donatur darah maksimal Senin, 27 September 2021," demikian keterangan tersebut.
Data calon pendonor akan dikumpulkan untuk screening prosedur minimal lima orang atau lebih.
Sementara itu, proses donor darah akan dilakukan di Rumah Sakit PMI jalan Kramat Raya pada Rabu (29/9/2021) saat jam kerja.
Baca Juga: Bikin Khawatir, 8 Artis Dilarikan ke Rumah Sakit Sepanjang Tahun 2021
Salah satu selebriti, Arie Untung yang memiliki golongan darah O siap mendonorkan darahnya. Hanya saja suami Fenita Arie ini sudah melakukan vaksin.
"Syafakallah chef. Saya pengin bantu gimana ya? Apa ada durasi berapa bulan vaksinnya masih boleh?" tanya Arie Untung.
Pertanyaan itu belum dijawab pihak Chef Haryo. Namun warganet menyarankan agar sang artis menghubungi pihak PMI.
Tak hanya Arie Untung, warganet lain juga ingin memberikan bantuan tersebut. Hanya saja ada beberapa kendala yakni menyusui hingga jarak yang jauh dari RS PMI.
Mengenai hal tersebut, Gary Iskak meminta warganet agar bertanya langsung kepada pihak PMI atau kerabat Chef Haryo.
Sebelum memberikabn kabar mengenai rencana operasi, Chef Haryo diketahui menderita penyakit jantung.
Berita Terkait
-
Manfaat Donor Darah Kurang Maksimal Tanpa Peralatan Pendukung Terbaik
-
Ini Alasan Kenapa Donor Darah Tetap Relevan di Era Modern
-
BCA Syariah Gelar Donor Darah Karyawan Sambut HUT ke-80 Republik Indonesia
-
Setetes Darah, Seribu Manfaat: Kisah Rizki 67 Kali Donor Darah hingga Membawanya Bertemu Jusuf Kalla
-
Selamat Tinggal Operasi Dada: Teknik Baru Perbaiki Kebocoran Jantung Tanpa Bedah dan Radiasi!
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Sampaikan Laporan Kinerja, Puan Maharani ke Masyarakat: Mohon Maaf atas Kinerja DPR Belum Sempurna
Pilihan
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
-
5 Rekomendasi HP 2 Jutaan Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Geger Shutdown AS, Menko Airlangga: Perundingan Dagang RI Berhenti Dulu!
Terkini
-
Suara Iqbaal Ramadhan Jadi Sorotan: Dulu Merdu, Sekarang Bikin Kaget
-
Daftar Line Up Synchronize Fest Hari Kedua, Ada Wali Band, AADC, Jamrud hingga Guruh Gipsy
-
Azizah Salsha Masih Masa Iddah, Orangtua Malah Mengajak Jalan-Jalan ke Jepang
-
Ikuti Jejak Yai Mim, Sahara Juga Temui Dedi Mulyadi, Warganet: Haus Validasi!
-
Deddy Corbuzier Akhirnya Bicara soal Isu Perceraian, Semprot Humas PA Jaksel
-
Daripada Berkoar di Medsos, Tokoh Muda Tangsel Ajak Leony Vitria Diskusi: Perlu Kita Selesaikan...
-
Letto Sulap Lagu Sandaran Hati Jadi Koplo di Synchronize Festival 2025
-
Ashanty Dilaporkan Mantan Karyawan, Diduga Dalangi Perampasan Aset
-
Richard Lee Cecar Hasan Nasbi: Jadi Komisaris BUMN karena Kedekatan atau Utang Jasa?
-
The Cottons Bahas Isu Keracunan MBG di Synchronize Fest, Ada 'Perdebatan' Kecil