Suara.com - Nicholas Saputra kembali ke layar lebar lewat aksinya di film Paranoia. Aktor 37 tahun ini akan memeranka Raka, sosok misterius dalam film bergenre drama thriller.
Dalam penampilan di film Paranioa, Nicholas tampil beda. Untuk pertama kalinya lawan main Dian Sastro ini hadir dengan kumis dan jenggot tipis.
Riri Riza yang merupakan sutradara film Paranoia, awalnya tidak terpikir bahwa karakter Raka adalah berkumis. Tapi setelah melihat kondisi Nicholas Saputra, inspirasi itu muncul.
"Elu datang pertama kali sudah kumisan," kata Riri Riza saat menggelar jumpa pers virtual, Senin (11/10/2021).
Nicholas Saputra mengiyakan. Ia menerangkan, "Waktu itu kan PSBB, lupa lah cukur kumis."
Tanpa diduga, berawal dari ketidaksengajaan itulah Riri Riza meminta Nicholas Saputra tidak mencukur kumis. Ia akhirnya mencetuskan peran Raka adalah sosok berkumis dan memiliki jenggot.
"Itu yang menginspirasi mas Riri mengenai karakter Raka," terang Nicholas Saputra.
Menimpali perkataan Nicholas Saputra, Riri Riza mengungkap satu fakta mengenai si aktor. "Sebenarnya Nico punya banyak bulu dari dulu," tutur rekan Mira Lesmana ini.
Selama satu setengah bulan, kumis dan jenggot Nicholas Saputra dibiarkan tumbuh. Hingga saatnya tiba, penampilan alami itulah yang menjadi ciri khas dari sosok Raka.
Baca Juga: Riri Riza Biasa Garap Film Drama, Nirina Zubir Kaget Diminta Main Paranoia
"Dalam persiapan saya bilang, Nic rambut biarin, bulu wajah biarin dulu, akhirnya ketemu paling tepat," ucap Riri Riza.
Bicara soal sosok Raka, Nicholas Saputra tidak banyak mengungkap. Selain penampilan, sang aktor hanya menyebut tokoh itu adalah sosok yang misterius.
"Tentu secara fisik berbeda, janggutan, acak-acakan. Tapi yang pasti karakter Raka akan memberikan tambahan keseruan di film ini," kata Nicholas Saputra.
Sebagai informasi Paranoia mengangkat kisah keluarga yang dibalut misteri. Di mana hadir tokoh Dina (Nirina Zubir) yang melarikan diri dari suaminya, Gion (Lukman Sardi).
Dalam pelariannya, Dina membawa serta anak semata wayangnya, Laura (Caitlin North Lewis). Gadis ini lantas bertemu dengan sosok misterius bernama Raka (Nicholas Saputra).
Seperti apa kisah selengkapnya? Tonton film Paranoia di bioskop mulai 11 November 2021.
Berita Terkait
-
Nicholas Saputra Menahan Tangis soal Banjir Sumatra: Kita Hanya Numpang
-
Sampai Menahan Tangis, Nicholas Saputra Ungkap Keresahan Terdalam Soal Bencana Sumatra
-
Lingkar Pertemanan Nicholas Saputra Terbongkar: Bestie Bopak Castello?
-
Di Luar Dugaan, Wendi Cagur Ungkap Nicholas Saputra Teman Dekat dengan Bopak
-
Nicholas Saputra Dituding Cuek soal Banjir Sumatra, Rekan Beberkan Fakta
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Sal Priadi Tuai Amarah Publik Usai Foto Bareng Terduga Pelaku Kekerasan Seksual
-
Gara-Gara Ini, Jung Woo Sung Sempat Ragu Ambil Peran di Drakor Made in Korea
-
Raih 10 Juta Penonton, Skenario Film Agak Laen: Menyala Pantiku! Ditulis Hanya dalam Waktu 3 Hari?
-
6 Plot Hole di Drama Cashero Bikin Penonton Garuk Kepala, Logis Gak Sih?
-
Sinopsis Scream 7: Teror Ghostface Kembali, Putri Sidney Jadi Target Utama
-
Cetak Sejarah! Ini 3 Film Terlaris Tissa Biani yang Tembus Jutaan Penonton
-
Nasihat Buya Yahya Jadi Titik Balik Inara Rusli Cabut Laporan Polisi dan Rujuk dengan Insanul Fahmi
-
Rekap Lengkap Ramalan Hard Gumay 2026: Kematian Artis, Perceraian Seleb Hingga Bencana Alam
-
Suami Terseret Kasus Penipuan, Boiyen Ungkap Harapan Ini untuk Tahun 2026
-
Sambut Tahun Baru dengan Teror, Nonton Film Dusun Mayit Beli 1 Gratis 1 di m.tix