Suara.com - Salah satu aktris yang selalu aktif membintangi sejumlah drama Korea setiap tahunnya adalah Kim Ji Won. Sejak tahun 2008 silam, Kim Ji Won telah debut membintangi drama Korea. Drama Kim Ji Won juga tak jarang menjadi drama yang populer di kalangan penggemar drakor.
Kim Ji Won kerap disandingkan dengan para aktor tampan di setiap drama yang dibintanginya. Bahkan para penggemarnya tak segan-segan untuk menjodoh-jodohkan Kim Ji Won dengan para lawan mainnya.
Di momen ulang tahun Kim Ji Won ke-29 tahun ini, yuk kepoin deretan drama Kim Ji Won yang sayang untuk dilewatkan. Wajib masuk daftar tontonanmu nih.
1. To the Beautiful You (2012)
To the Beautiful You merupakan drama yang diadaptasi dari manga Jepang Hanazakari no Kimitachi e. Selain Kim Ji Won, drama ini juga dibintangi oleh dua idol SM Entertainment, Minho Shinee dan mendiang Sulli f(x).
Drama ini menceritakan tentang gadis yang menyamar sebagai laki-laki untuk bertemu dengan atlet idolanya. Kim Ji Won berperan sebagai Seol Ha Na, gadis yang lahir dari keluarga kaya. Meski ceroboh, Ha Na selalu tampil cantik dan lembut di hadapan Tae Joon yang diperankan Choi Min Ho.
2. The Heirs (2013)
The Heirs menjadi drama yang mampu melambungkan nama Kim Ji Won. Kim Ji Won berhasil memenangkan penghargaan New Star Award di SBS Drama Awards 2013 berkat drama ini.
Dalam The Heirs, Kim Ji Won berperan sebagai Rachel Yoo, gadis yang dijodohkan dengan Kim Tan yang diperankan oleh Lee Min Ho. Karakter antagonis Rachel Yoo yang diperankan Kim Ji Won saat itu mampu membuat para penonton geregetan.
Baca Juga: Sinopsis The Red Sleeve Cuff, Drakor Baru Junho 2PM dan Lee Se Young
3. Gap-dong (2014)
Pada 2014 silam, Kim Ji Won membintangi drama bergenre thriller dan misteri berjudul Gap-dong. Drama ini diambil dari kisah nyata pembunuhan berantai Hwaseong oleh Lee Choon Jae.
Kim Ji Won berperan sebagai Ma Ji Wool, gadis 17 tahun penulis webtoon yang punya nama pena “Matilda”. Webtoon yang ditulis oleh Ma Ji Wool yang berjudul The Beasts’s Path ternyata bisa meramalkan kejahatan dan menjadi petunjuk ketika ia menjadi target pembunuhan.
4. Descendants of the Sun (2016)
Kim Ji Won kembali mencuri perhatian saat membintangi drama Descendants of the Sun pada 2016. Berkat ini, Kim Ji Won memenangkan banyak penghargaan, seperti Best Supporting Actress, Best New Couple bersama Jin Goo, Best New Actress, Best Celebrity Award, dan Excellence Award kategori Actress in Miniseries.
Kim Ji Won berperan sebagai Yoon Myung Ju, dokter tentara wanita yang menjalin hubungan dengan Sersan Seo Dae Young.
Berita Terkait
-
3 Drakor Hits Junho 2PM di Netflix, Typhoon Family Tayang Hari Ini
-
Kenny Austin Apakah Pernah Main Drama Korea? Ini 10 Film dan Serial Suami Amanda Manopo
-
4 Drakor Populer Jung So Min Tentang Rumah, Terbaru Ada Would You Marry Me?
-
Sinopsis dan Fakta Menarik The Dream Life of Mr. Kim, Drakor Baru Ryu Seung Ryong di Netflix
-
Seluruh Episode Genie Make a Wish Beredar di Situs Ilegal, Netflix Hadapi Kerugian Triliunan
Terpopuler
- Penampakan Rumah Denada yang Mau Dijual, Lokasi Strategis tapi Kondisinya Jadi Perbincangan
- Belajar dari Tragedi Bulan Madu Berujung Maut, Kenali 6 Penyebab Water Heater Rusak dan Bocor
- Prabowo Disebut Ogah Pasang Badan untuk Jokowi Soal Ijazah Palsu, Benarkah?
- 3 Shio Paling Beruntung Pekan Ketiga 13-19 Oktober 2025
- 4 Mobil Listrik Termurah di Indonesia per Oktober 2025: Mulai Rp180 Jutaan
Pilihan
-
Warisan Utang Proyek Jokowi Bikin Menkeu Purbaya Pusing: Untungnya ke Mereka, Susahnya ke Kita!
-
Tokoh Nasional dan Kader Partai Lain Dikabarkan Gabung PSI, Jokowi: Melihat Masa Depan
-
Proyek Rp65 Triliun Aguan Mendadak Kehilangan Status Strategis, Saham PANI Anjlok 1.100 Poin
-
Pundit Belanda: Patrick Kluivert, Alex Pastoor Cs Gagal Total
-
Tekstil RI Suram, Pengusaha Minta Tolong ke Menkeu Purbaya
Terkini
-
Diangkat dari Kisah Nyata Mencekam di Jawa Tengah, Begini Asal-usul Film Pesugihan Sate Gagak
-
Sinopsis dan Fakta Cristine, Film Debut Ayah Shenina Cinnamon sebagai Sutradara
-
4 Film Jakarta World Cinema 2025 yang Tayang di Bioskop, Ada It Was Just an Accident
-
Cuaca Panas Ekstrem, Inul Daratista Nyaris Tumbang di Atas Panggung
-
Sinopsis It Was Just an Accident, Peraih Penghargaan Tertinggi di Festival Film Cannes 2025
-
Zeda Salim Sebut Ammar Zoni Butuh Pertolongan: Isi Otak dan Hatinya Bermasalah
-
Pevita Pearce Pamer Foto Bareng Ji Chang Wook di Prambanan, Posenya Bikin Netizen Histeris
-
Sutradara Pesugihan Sate Gagak Puji Nunung: Cuma Geleng-Geleng Kepala Aja Udah Lucu Banget
-
Akun Instagram Kenny Austin Jadi Satu-Satunya yang Diikuti Amanda Manopo, Tadinya Nol
-
Deg-degan Perankan Ustadzah di Film, Elma Theana Resah Bahas Adegan Nikah Beda Agama