Suara.com - Artis Thalita Latief belum lama ini resmi bercerai dari mantan suaminya, Dennis Rizky. Namun baru-baru ini, muncul tudingan dari seorang di media sosial bahwa Thalita telah merebut suaminya.
Tudingan pelakor (perebut laki orang) pun langsung dibantah oleh Thalita Latief. Ia pun merasa tak perlu memberi klarifikasi karena hal yang dituduhkan tidak benar.
"Jadi itu nggak benar (tudingan pelakor), yang pasti saya nggak perlu mengklarifikasi kepada siapa pun terhadap siapa pun, karena saya tidak melakukan hal tersebut," ujar Thalita Latief, dikutip dari YouTube Hitz Infotainment, Rabu (20/10/2021).
Menanggapi isu tersebut, Thalita Latief pun tampak santai. Perempuan 32 tahun ini membebaskan orang-orang beranggapan apa padanya. Terpenting, ia tetap bekerja dan menjalani hari apa adanya.
"Ya sudah lah biarkan aja orang mau berpikiran seperti apa. Karena saya memang menjalani hidup saya begini-begini aja, kerja apa segala macam. Kalau misal ada yang dekati saya apa segala macam, terus ada berita kayak gini, ya saya nggak tahu ya," kata Thalita Latief.
Thalita Latief pun menegaskan kabar dirinya pelakor tidak benar adanya. Ibu satu anak ini pun tidak mau berpanjang lebar berkomentar karena dianggap akan memberi panggung kepada orang yang mencari masalah dalam hidupnya.
"Pokoknya saya nggak mau kasih panggung buat orang-orang yang mau mencari panggung dari kehidupan saya," tutur Thalita Latief menegaskan.
Sebelumnya, Thalita Latief diduga menjadi pelakor alias perebut suami orang. Kabar ini berembus dari pengakuan seseorang yang menyebut artis TL sebagai perusak rumah tangga temannya.
Seseorang yang belum diketahui identitasnya ini menerangkan, TL yang diduga Thalita Latief menjalin komunikasi dengan pria beristri sejak Juli.
Baca Juga: Thalita Latief Bantah Tuduhan Isu Pelakor
"Teman aku nggak curiga, karena suaminya bilang cuma teman," tulis seseorang dalam unggahan akun anonim @playitsafebabyofficial, Selasa (19/10/2021).
Tapi kecurigaan terus berlanjut. Apalagi akun tersebut menyebut adanya bukti lain percakapan si suami dengan TL hingga pukul 04.00. Kondisi ini diperparah dengan kebiasaan si suami yang pernah tidak pulang ke rumah pada Agustus. Saat dicari tahu keberadaannya, TL dan pria beristri itu menginap di daerah Bogor.
Berita Terkait
-
Lagi-Lagi Dibilang Murtad, Thalita Latief Murka: Saya Muslim Sejati!
-
Muslim Tapi Pergi ke Gereja, Thalita Latief Ternyata Tumbuh dalam Keluarga Non Muslim
-
Dituding Pindah Agama Usai Foto di Gereja, Dijawab Thalita Latief Begini
-
Thalita Latief Dikira Pindah Agama, Potretnya di Gereja Bikin Netizen Berprasangka
-
Kembar Beda Zaman, Intip 8 Potret Mirip Thalita Latief dan Sang Nenek yang Asli Belanda
Terpopuler
- Pengamat Pendidikan Sebut Keputusan Gubernur Banten Nonaktifkan Kepsek SMAN 1 Cimarga 'Blunder'
- Biodata dan Pendidikan Gubernur Banten: Nonaktifkan Kepsek SMA 1 Cimarga usai Pukul Siswa Perokok
- Maaf dari Trans7 Belum Cukup, Alumni Ponpes Lirboyo Ingin Bertemu PH Program Xpose Uncensored
- 6 Shio Paling Beruntung Kamis 16 Oktober 2025, Kamu Termasuk?
- Makan Bergizi Gratis Berujung Petaka? Ratusan Siswa SMAN 1 Yogyakarta Keracunan Ayam Basi
Pilihan
-
Pemerintah Buka Program Magang Nasional, Siapkan 100 Ribu Lowongan di Perusahaan Swasta Hingga BUMN
-
6 Rekomendasi HP 2 Jutaan Memori Besar untuk Orang Tua, Simpel dan Aman
-
Alhamdulillah! Peserta Magang Nasional Digaji UMP Plus Jaminan Sosial dari Prabowo
-
Kabar Gembira! Pemerintah Guyur BLT Ekstra Rp30 T, 17 Juta Keluarga Baru Kebagian Rezeki Akhir Tahun
-
Prabowo Mau Beli Jet Tempur China Senilai Rp148 Triliun, Purbaya Langsung ACC!
Terkini
-
Totalitas Fedi Nuril di Film Pangku, Bawa Pulang Truk Pengangkut Ikan ke Rumah
-
Fajar Sadboy Diam-Diam Ingin Nikahi Ayu Ting Ting dan Davina Karamoy
-
Fedi Nuril Sorot Gaya Reza Rahadian Sutradarai Film Pangku: Gabungan Hanung Bramantyo dan Garin
-
BLACKPINK Dikabarkan Comeback Desember? YG Entertainment Buka Suara!
-
Deretan Aksi Selingkuh Jule Istri Daehoon yang Bikin Warganet Emosi
-
Ogah Kompromi, Seringai Pastikan Tak Akan Kembali ke Spotify
-
Good Fortune Banjir Pujian, Bukti Kemenangan Sutradara Aziz Ansari Lewati Rintangan Produksi Film
-
Prilly Latuconsina Tertampar Realita di Film Tumbal Darah, Sindir Orang Berkuasa
-
Jomplang Banget? Visual Na Daehoon vs Petinju Selingkuhan Jule Jadi Sorotan
-
3 Alasan Reza Rahadian Gandeng Claresta Taufan di Film Pangku