Suara.com - Stefan William merupakan salah satu aktor yang paling terkenal di Indonesia selama beberapa tahun terakhir. Bahkan, Stefan William disebut-sebut sebagai salah satu artis muda terkaya di tanah air.
Lantas, dari mana Stefan William memperoleh kekayaan dalam jumlah besar tersebut sehingga dapat memiliki sejumlah properti mewah di beberapa kota? Kalau begitu, yuk kepoin sumber kekayaan Stefan William berikut ini!
1. FTV dan Film Layar Lebar
Stefan William telah membintangi sejumlah judul FTV dan film layar lebar. Bahkan, cucu sutradara Wim Umboh ini memulai kariernya di dunia hiburan tanah air dengan tampil dalam film layar lebar produksi MD Pictures yang berjudul “Bestfriend?” di tahun 2008 silam. Sejak saat itu, Stefan William kerap mendapatkan tawaran untuk bermain film ataupun membintangi sejumlah judul FTV.
2. Sinetron
Sudah bukan rahasia lagi kalau Stefan William sangat sering tampil dalam berbagai judul sinetron. Pria berdarah Manado dan Amerika Serikat ini bisa dibilang sebagai raja sinetron saking banyaknya sinetron yang telah dibintanginya.
Begitu besarnya popularitas Stefan William, hampir semua sinetron yang melibatkannya pun sukses besar dan meraih rating yang cukup tinggi. Tak heran jika aktor yang pamornya mulai naik sejak beradu akting dengan Yuki Kato di sinetron Arti Sahabat tersebut memiliki honor yang cukup tinggi di kalangan artis sinetron lainnya, lho. Kabarnya, Stefan William dibayar hingga mencapai Rp 50 juta per episode.
3. Bintang Iklan
Sumber kekayaan Stefan William berikutnya adalah dari produk-produk yang ia iklankan. Sebagai artis paling populer, Stefan William juga kerap didapuk sebagai bintang iklan, misalnya saja Chocolatos dan Pilus Garuda.
4. Brand Ambassador
Baca Juga: Tinggal Kenangan, Ini 12 Potret Mesra Stefan William dan Celine Evangelista
Tak hanya menjadi bintang iklan, pria kelahiran 11 Agustus 1993 ini juga cukup sering dipercaya untuk menjadi brand ambassador oleh beberapa brand besar. Apalagi, Stefan William memiliki visual yang tampan dan reputasi yang cukup baik. Salah satu brand besar yang meliriknya sebagai brand ambassador adaah kawasaki Indonesia dan Homyped.
5. Endorsement
Stefan William juga memperoleh pundi-pundi rupiah dari endorsement. Bahkan, aktor dua anak ini cukup sering loh mempromosikan berbagai jenis produk ataupun jasa di akun Instagram miliknya tersebut. Dengan jumalh followers Stefan William yang mencapai angka 8.1 juta orang tersebut, tarif yang ia patok untuk sekali mengunggah story, foto, ataupun video terkait produk atau jasa tersebut tentunya mencapai harga puluhan juta.
6. Band
Tak banyak yang tahu kalau pemeran Gilang dalam sinetron Anak Band ini sebenarnya juga anak band di kehidupan nyata. Sejak tahun 2011, Stefan William tergabung dalam band The Junas, yang sebelumnya bernama The Junas Monkey, bersama Ajun Perwira, Aditya Suryo, Bobie Antonio, dan Hud Filbert yang kini telah keluar dari band. Band tersebut bahkan telah mengeluarkan sejumlah album mini dan single yang semakin memperbanyak royalti yang diterima oleh Stefan William.
Itulah beberapa sumber kekayaan Stefan William. Dengan banyaknya jadwal syuting dan endorsement yang masuk, tak heran jika suami Celine Evangelista ini disebut sebagai salah satu artis muda terkaya di Indonesia.
Kontributor : Wahyu Panca Handayani
Berita Terkait
-
Vakum Lama, Tantangan Berat Stefan William Kembali Main Sinetron
-
Diam-Diam Belajar Berhijab Sejak Lama, Celine Evangelista Akui Tak Mau Ada Huru-hara
-
Celine Evangelista Belajar Islam Sejak Masih Menikah dengan Stefan William
-
Perjalanan Spiritual Celine Evangelista, Mualaf hingga Berhijab: Sempat Ada Rasa Takut
-
Usai Lebaran di Mekkah, Celine Evangelista juga Rayakan Ulang Tahun Sambil Umrah
Terpopuler
- 4 Link DANA Kaget Khusus Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cuan Rp 345 Ribu
- Beda Biaya Masuk Ponpes Al Khoziny dan Ponpes Tebuireng, Kualitas Bangunan Dinilai Jomplang
- Owner Bake n Grind Terancam Penjara Hingga 5 Tahun Akibat Pasal Berlapis
- 5 Link DANA Kaget Terbaru Bernilai Rp 434 Ribu, Klaim Sekarang Sebelum Kehabisan!
- Unggahan Putri Anne di Tengah Momen Pernikahan Amanda Manopo-Kenny Austin Curi Perhatian
Pilihan
-
Grand Mall Bekasi Tutup, Netizen Cerita Kenangan Lawas: dari Beli Mainan Sampai Main di Aladdin
-
Jay Idzes Ngeluh, Kok Bisa-bisanya Diajak Podcast Jelang Timnas Indonesia vs Irak?
-
278 Hari Berlalu, Peringatan Media Asing Soal Borok Patrick Kluivert Mulai Jadi Kenyataan
-
10 HP dengan Kamera Terbaik Oktober 2025, Nomor Satu Bukan iPhone 17 Pro
-
Timnas Indonesia 57 Tahun Tanpa Kemenangan Lawan Irak, Saatnya Garuda Patahkan Kutukan?
Terkini
-
Adrian Khalif Kaget Lagu 'Alamak' Tembus 1,1 Juta Pendengar di Hari Pertama Rilis: Gila Sih!
-
Tagar #PatrickOut Menggema, Mamat Alkatiri Tuntut Patrick Kluivert Dipecat
-
Didapuk Jadi MC, Evan Sanders dan Astrid Tiar Syok Baru Dapat Kabar H-1 Soal Nikahan Amanda Manopo
-
4 Fashion Item Mewah Amanda Manopo Saat Menikah, Antingnya Bikin Melongo!
-
Pasangan Bucin! Panggilan Manja Shenina Cinnamon dan Angga Yunanda Bikin Gemas
-
Sikap Amanda Manopo ke Fajar Sadboy di Hari Pernikahan Tuai Pujian, Memeluk hingga Ajak Foto Bareng!
-
Najwa Shihab Rayakan Anniversary ke-28 Tanpa Suami, Kenang Momen Terakhir di Konser Coldplay
-
3 Tahun Syuting Bareng, Kok Amanda Manopo Nikah Tanpa Undang Arya Saloka?
-
Lesti Kejora dan Rizky Billar Umumkan Kehamilan Anak Ketiga
-
Usia Hampir 60 Tahun, Istri Yai Mim Blak-blakan Suami Bisa Hubungan Intim 3 Kali Sehari