Suara.com - Penyanyi Lesti Kejora bersama Rizky Billar sedang babymoon dan liburan di Turki. Dalam kesempatan tersebut, Lesti rupanya bertemu Siti KDI yang telah lama 'menghilang' dari layar kaca. Setelah menikah, Siti KDI memang tinggal di Turki bersama sang suami serta putri cantiknya yang diberi nama Elif Kayla Perk.
Siti KDI, sang tuan rumah, berusaha menjamu Lesti Kejora dan Rizky Billar dengan berbagai cara. Simak momen pertemuan mereka dalam potret-potret Lesti Kejora dan Siti KDI di Turki berikut ini.
1. Naik Kapal Pesiar
Siti KDI menjamu Lesti Kejora dan Rizky Billar dengan naik cruise atau kapal pesiar mini di Bosphorus, Turki. Siti mengungkap rasa bahagianya bisa jalan-jalan dengan diiringi canda tawa. Namun ternyata bukan Siti KDI yang menjamu Lesti Kejora dan Rizky Billar, melainkan sebaliknya. Siti KDI sendiri yang mengungkap apabila kehadirannya di cruise merupakan undangan Lesti Kejora kepada dirinya dan sang putri.
2. Siti KDI Ajak Elif
Elif putri Siti KDI juga ikut serta dalam pertemuan tersebut. Elif pun menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Lesti Kejora dan Rizky Billar melalui sang ibunda. Elif dan Siti tampil kompak dengan jaket tebal berwarna merah. Kecantikan Elif pun disorot dengan wajah bulenya.
Sebentar lagi, Lesti Kejora dan Rizky Billar pun akan menyambut bayi perempuan. Meski belum diklarifikasi, dugaan bayi Lesti dan Billar berjenis kelamin perempuan lantaran komentar di unggahan Ali Syakieb. Billar menyebut anak Ali yang diprediksi berjenis kelamin laki-laki adalah calon menantunya.
3. Siti KDI Antar Lesti Kejora ke Bandara
Siti KDI lantas mengantarkan Lesti Kejora dan Rizky Billar yang telah dijadwalkan kembali ke Jakarta. Dalam kesempatan tersebut, Siti mengagumi Lesti yang tak terlihat lelah meski berkegiatan seharian dalam kondisi hamil. Siti juga memuji Billar yang menjadi suami siaga dan selalu menggenggam erat tangan Lesti. Siti berjanji akan mengunjungi pasangan yang menikah pada Agustus 2021 tersebut apabila sedang pulang kampung ke Indonesia.
Baca Juga: Gus Miftah Beberkan Jenis Kelamin Anak Rizky Billar dan Lesti Kejora
4. Joget Bareng
Suasana riang saat Siti KDI dan Lesti Kejora naik cruise bersama juga dibagikan rombongan keluarga Rizky Billar. Meski sedang hamil besar, Lesti tampak asyik berjoget bareng Siti KDI. Tak ketinggalan Rizky Billar dan rombongan yang lain tampak menikmati alunan lagu di atas cruise. Meski cuaca tampak mendung, Lesti Kejora bareng Siti KDI dan rombongan yang lain-lain tetap ceria.
5. Kebahagiaan Ayah Lesti Kejora
Ayah Lesti Kejora pun tampak bahagia bisa bertemu Siti KDI. Endang Mulyana mengaku senang karena bisa bertemu Siti KDI yang dulu hanya bisa dilihatnya di televisi. Endang pun tak menyangka bisa bertemu Siti KDI di negeri orang berkat liburan bareng sang putri dan menantu tercinta.
6. Kebahagiaan Manajer Rizky Billar
Dery Syaputra Raeger yang diketahui sebagai manajer Rizky Billar juga ikut bahagia bisa bertemu dengan Siti KDI. Ia membagikan potretnya dengan sang idola yang kini telah berstatus sebagai ibu satu anak. Manajer Rizky Billar juga mengajak ayah Lesty Kejora berfoto bersama Siti KDI yang dianggapnya sebagai penyanyi luar biasa.
Berita Terkait
-
Lesti Kejora Pilih Rehat Sejenak dari Dunia Hiburan, Ini Alasannya!
-
Lesti Kejora Pamit dari Dunia Entertainment Usai Diminta Rizky Billar, Ada Apa?
-
Duet Bareng Lesti Kejora cs di HUT ke-31 Indosiar, Rita Sugiarto Bangga Lagunya Dinyanyikan Gen Z
-
Deretan Artis yang Diprediksi Melahirkan pada 2026, Momen Penuh Kebahagiaan
-
Biarkan Lesti Kejora Gendong Anak saat Hamil Besar, Rizky Billar Klarifikasi
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Syuting Film Extraction: Tygo di Tangerang, Anak-Anak Jadi 'Petugas' Dadakan Bantu Atur Lalu Lintas
-
Review Bridgerton Season 4 Part 1, Romansa Benedict dan Sophie Terlihat Menjanjikan
-
Produksi Prekuel John Rambo Resmi Dimulai, Noah Centineo Gantikan Sylvester Stallone
-
Sinopsis Take Charge of My Heart, Kisah Cinta Unik Pria dengan Jantung Buatan dan Wanita Listrik
-
Beredar Isu Ressa Rizky Rosano Anak Denada Pernah Menikah dan Cerai, Nama Dini Kurnia Terseret
-
Rekaman CCTV Ungkap Kehadiran Reza Arap Saat Lula Lahfah Meninggal, Bawa Dokter ke Apartemen
-
Tayang di Indonesia, Sutradara Terharu Papa Zola The Movie Didukung Kreator Animasi Asia Tenggara
-
Teka-teki Kematian Lula Lahfah Terjawab, Polisi Resmi Hentikan Penyelidikan
-
Irfan Hakim Klarifikasi Usai Diserang Gegara Diduga Bela Denada yang Tak Akui Ressa Anak Kandung
-
Voyagers Malam Ini: Eksperimen Psikologis: Apa yang Terjadi Jika Manusia Bebas dari Kontrol?