Suara.com - Syifa Hadju kembali berperan dalam drama remaja Teluk Alaska sebagai anak SMA. Meski sudah lulus SMA sejak 5 tahun lalu, dia mengaku tak kesulitan memerankan karakter seorang remaja.
"Ya aku di sini sebagai anak SMA lagi, meski udah lulus sejak 4-5 tahun lalu, untungnya kemarin juga sempet main di KUG (Kisah Untuk Gery) jadi nggak kesulitan," kata Syifa Hadju ditemui di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (3/11/2021).
Syifa Hadju beperan sebagai Anastasya, seorang gadis SMA yang selalu menghadapi semua persoalan dengan positif. Saking positifnya, dia tak marah ketika di-bully.
"Ana ini adalah gadis remaja dan sangat positif menjalani hidupnya, lika-liku, bahkan bullyan yang didapatnya," kata Syifa Hadju.
Dalam series tersebut, Syifa Hadju dipasangkan dengan Devano Danendra. Lagi-lagi, dia juga tak kesulitan beradu akting dengan putra Iis Dhalia itu.
"Chemistry ngalir aja sih, soalnya emang kita udah temenan lama," ujarnya.
Serial web Teluk Alaska merupakan adaptasi dari wattpadd berjudul sama. Lesley Simpson selaku Country Head dari WeTV menjelaskan alasan pihaknya menayangkan series tersebut.
"Jalan ceritanya dalam series ini sangat ada banyak pesan dibalik ini, karena ini bagus banget love storinya, terus jalan ceritanya dalam banget," katanya.
Terlebih, penulis wattpadd Teluk Alaska merupakan orang asli Indonesia. Hal itu dirasa harus didukung penuh para produser.
Baca Juga: Syifa Hadju Kembali Jadi Anak SMA di Series Teluk Alaska
"Kita harus bangga dengan itu," ujar Lesley.
Senada dengan Lesley, Manoj Punjabi, produser MD Pictures mengatakan serial tersebut memiliki cerita yang segar. Karenanya, pihaknya tak bosan meski harus mengangkat genre remaja lagi.
"Nggak harus cerita remaja, apapun yang menarik kita akan eksplore, digital OTT itu penontonnya sekarang banyak milenial dan pelajar," kata Manoj.
Series web Teluk Alaska akan hadir sebanyak 8 episode dan siap tayang mulai Jumat 5 November 2021 di WeTV.
Berita Terkait
-
Kondisi Ekonominya Sedang Tidak Baik, Ahmad Dhani Sebut Tak Ada Ngunduh Mantu di Pernikahan El Rumi
-
Jelang Pernikahan, El Rumi dan Syifa Hadju Mulai Buka YouTube Bersama
-
Ikuti Jejak Al Ghazali, El Rumi dan Syifa Hadju Bikin Kanal YouTube Jelang Nikah
-
Iis Dahlia Buka Suara usai Devano Ubah Nama, Pastikan Tak Ada Unsur Mistis?
-
Bukan Buang Sial, Ini Penjelasan Iis Dahlia Soal Nama Baru Devano
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
Terkini
-
Heboh Isu Karaoke Bareng LC, Intip Potret Kemesraan Ricky Harun dan Herfiza Novianti di Korea
-
Hal yang Bikin Dahlia Poland Sulit Ikhlas dari Perceraiannya dengan Fandy Christian
-
Penggemar Horor, Ini Promo Beli 1 Gratis 1 Tiket Sebelum Dijemput Nenek di Cinema XXI
-
Pernah Bertemu Roby Tremonti, Selebgram ini Syok Usai Baca Buku Aurelie Moeremans: Orangnya Baik
-
Film Titip Bunda di Surga-Mu Segera Tayang di Bioskop, Angkat Luka Komunikasi Orang Tua dan Anak
-
8 Drama Park Shin Hye di Netflix, Terbaru Undercover Miss Hong
-
7 Drama Go Yoon Jung Wajib Masuk Watchlist, Terbaru Bareng Kim Seon Ho
-
Sinopsis The Bluff: Priyanka Chopra Tampil Badass sebagai Ratu Bajak Laut
-
Sinopsis The RIP, Reuni Matt Damon dan Ben Affleck yang Penuh Ketegangan
-
Review Film Alas Roban: Punya Semua Modal, Tapi Kehilangan Arah Cerita