Suara.com - Kabar duka meninggalnya Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah, sang suami, dalam kecelakaan di tol Jombang meninggalkan duka mendalam. Penyebab kecelakaan pun mulai terungkap. Berikut fakta-fakta kecelakaan yang tewaskan Vanessa Angel dan suami.
Kecelakaan tersebut terjadi di tol Nganjuk-Surabaya ruas Jombang pada Rabu siang, (4/11/2021). Polisi membenarkan bahwa kecelakaan tersebut menewaskan sang artis dan suami di tempat. Sementara tiga penumpang lain yakni pengasuh dan anak Vanessa Angel dilaporkan selamat
Berikut fakta-fakta kecelakaan yang tewaskan Vanessa Angel dan suami.
1. Waktu dan lokasi kecelakaan
Kecelakaan lalu lintas tunggal tersebut terjadi di tol Nganjuk arah Surabaya pukul 12.36 WIB kilometer 672.
Mobil yang ditumpangi Vanessa adalah Pajero Sport putih berisikan lima penumpang, dua orang meninggal dunia dan tiga orang luka-luka. Beberapa penumpang yang ada di dalam mobil tersebut adalah Febri Adriansyah dan Vanessa Adzania (Vanessa Angel).
2. Vanessa Angel dan suami meninggal di tempat
Mantan pengacara Vanessa Angel, Milano Lubis memastikan Vanessa Angel dan suaminya, Bibi Ardiansyah meninggal di tempat saat terjadi kecelakaan di ruas tol Jombang-Mojokerto arah Surabaya, Jawa Timur.
"Iya benar. Vanesaa sama Bibi meninggal di tempat," ungkap Milano Lubis saat dihubungi Suara.com, Kamis (4/11/2021).
Baca Juga: Detik-detik Mobil Vanessa Angel Tabrak Pembatas Jalan Tol Jombang hingga Tewaskan 2 Orang
Saat ini Milano sedang berada di Surabaya. Dia pun langsung mengurus jenazah Bibi Ardiansyah dan Vanessa Angel.
3. Sopir mengantuk jadi penyebab kecelakaan
Dirlantas Polda Jawa Timur Kombes Pol Latif Usman menyebut penyebab kecelakaan yang menewaskan artis Vanessa Angel dan suami karena sopir mengantuk. Sopir membanting stir kemudian ke kiri hingga menabrak pembatas tol.
"Karena sopir ngantuk banting ke kiri nabrak pembatas tol sebelah kiri," kata Latif saat dikonfirmasi, Kamis (4/11/2021).
Menurut Latif, Vanessa dan suaminya mengalami luka parah hingga meninggal dunia karena duduk di sisi kiri.
"Kebetulan memang yang luka parah itu sebelah kiri suaminya duduk depan, Vanessa Angel belakangnya," jelasnya.
Berita Terkait
-
Polisi Beberkan Kronologi Vanessa Angel Meninggal Kecelakaan
-
Vanessa Angel Meninggal, Cara Ucapkan Duka Cita yang Benar, Jangan Doakan Khusnul Khotimah
-
Supir Vanessa Angel Diduga Mengantuk Saat Kecelakaan, Ini Tips Untuk Menghindarinya
-
Ini Kronologi Kecelakaan yang Menewaskan Vanessa Angel dan Suaminya
-
Cuaca Cerah, Polisi Duga Sopir Vanessa Angel Mengantuk Lalu Tabrak Beton Pembatas Tol
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
Terkini
-
Usai Baca Buku Aurelie Moeremans, Feni Rose Ungkap Penyesalan
-
Daftar Lengkap Pemenang Golden Globes 2026, Timothee Chalamet Jadi Aktor Terbaik
-
Jessica Jung Akhirnya Nyanyi Lagu-Lagu SNSD Usai 12 Tahun, Videonya Bikin Mewek
-
Cek Kode Voucher Nonton Film Tuhan Benarkah Kau Mendengarku Pakai M-Tix, Beli 2 Bayar 1
-
Kabar Duka, Ayah Jihoon TWS Meninggal Dunia
-
Tampil Trio Bareng Dewi Perssik dan Rina Nose, Wika Salim Bongkar Rahasia Kekompakan di Panggung
-
Dulu Sempat Tak Ditanggapi, Aurelie Moeremans Kini Lega Isu Grooming Mulai Disadari Banyak Orang
-
Valen dan Mila DA7 Tampil Beda di HUT Indosiar, Jadi Pelayan Kafe Saat Drama Musikal
-
Digugat Dugaan Penelantaran Anak, Pihak Denada Buka Suara: Ini Ranah Keluarga
-
Duet Bareng Lesti Kejora cs di HUT ke-31 Indosiar, Rita Sugiarto Bangga Lagunya Dinyanyikan Gen Z