Suara.com - Gracia Indri tampaknya kembali membawa kabar bahagia. Lewat unggahan terbaru, ia seolah mengisyaratkan adanya pernikahan.
Presenter Gracia Indri mengunggah foto dirinya dengan memegang gantungan baju. Namun yang menjadi fokus adalah gaun berwarna putih dan kain yang menyerupai veil.
Seperti diketahui, veil alias penutup kepala kerap digunakan calon pengantin. Inilah yang menimbulkan tanda tanya, benarkah Gracia Indri akan menikah kembali.
Petunjuk lain hadir di kolom caption. Di mana akan ada momen spesial yang terjadi.
"Bersiap untuk hari besarku, besok," ucap Gracia Indri, Jumat (19/11/2021).
Gracia Indri pun turut meminta doa agar acara yang terselenggara berjalan dengan lancar.
"Doakan semuanya lancar ya teman-teman," ucap Gracia Indri.
Sejumlah rekan artis meramaikan kolom komentar. Istri Gilang Ramadhan, Adiezty Fersa bahkan sampai menyisipkan emoji pengantin perempuan dan cincin.
"Good luck Indri!!! Walaupun sedih nggak bisa ada disana, kami akan berbahagia untuk kamu. Bahagia selamanya," ucap Adiezty Fersa.
Baca Juga: Taman di Belanda Jadi Saksi, Romantisnya Momen Gracia Indri Dilamar Pacar
"Peluuuk, kita udah standby dress code di zoom. Jangan lupa sapa satu-satu ya," kata Verlita Evelyn.
"Semoga langgeng, bahagia, sehat, berlimpah rezeki selalu," ucap Feni Rose.
Gracia Indri pun memberikan balasan ia siap menunggu presenter acara Rumpi tersebut.
"Makasi ibu sayang, sampai ketemu besok," ucap Gracia Indri.
Seperti diketahui, Gracia Indri telah mengumumkan pertunangannya dengan sang kekasih, Jef.
Lamaran itu terjadi pada Agustus 2021. Sementara Gracia Indri baru saja mengunggah momen spesial itu, November 2021.
Berita Terkait
-
Adu Nasib di Kanada, Gisela Cindy Bisnis Sewa Alat Permainan dan Ipadbooth untuk Pesta
-
Gracia Indri Ajak Anak Belanja, Wajah Nova Disanjung Gemoy dan Menggemaskan
-
Gracia Indri Beragama Katolik, Kakak Ipar Bule Diduga Putuskan Mualaf Hingga Berhijab
-
7 Potret Gracia Indri Pulang ke Indonesia, Kumpul Keluarga dan Teman
-
10 Potret Baby Nova Lynn Anak Gracia Indri, Punya Wajah Bule Persis Sang Ayah
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Deretan Drama Korea Shin Min Ah Si Calon Pengantin
-
Gempi Raih Piala AMI Awards Pertama, Langsung Dipajang di Meja Belajar
-
Review Film Champagne Problems: Kisah Romansa dan Konflik Ayah-Anak
-
7 Film Pemenang Best Picture di Blue Dragon Film Awards, Terbaru Ada No Other Choice
-
Putri Adi Bing Slamet Rilis Lagu Toxic Relationship, Key Bings Ngaku Deg-degan Dihadiri Kakak
-
4 Rekomendasi Drakor Thriller Lee Je Hoon, Taxi Driver 3 Tayang Besok di Viu
-
Kode Voucher Promo Buy 1 Get 1 Film Dopamin di Cinepolis
-
Anthony Xie Tak Mau Bantah, Warganet Makin Yakin Rumah Tangga dengan Audi Marissa Bermasalah
-
Bayar Utang Orangtua hingga Raih AMI Awards, Ecko Show Bongkar Rahasia Sukses Tor Monitor Ketua
-
Helwa Bachmid Kerap Cium Kaki Habib Bahar Tiap Selesai Salat