Suara.com - Cukup banyak ibu-ibu dari kalangan artis yang rajin membagikan pola asuh anak ke media sosial. Biasanya mereka juga dengan senang hati berbagi resep makanan pendamping ASI (MPASI) yang disukai anak.
Beberapa artis bahkan melibatkan netizen dengan meminta saran atau hanya sekadar sharing pengalaman mengasuh anak, hingga melakukan interaksi berupa tanya jawab di media sosial. Netizen pun biasanya menjadikan pola asuh sejumlah artis sebagai panutan.
Namun tiga artis di bawah ini justru kena tegur soal MPASI karena berbagai alasan. Cara mereka menanggapi teguran netizen pun berbeda-beda. Lantas siapa saja mereka? Yuk simak!
1. Audi Marissa
Audi Marissa baru-baru ini membagikan momen bahagia saat memberikan MPASI pada putranya, Anzel. Namun istri Anthony Xie justru kesal karena menerima berbagai macam teguran dari netizen.
Sebelum memberi MPASI, Audi Marissa terlebih dulu berkonsultasi ke dokter anak dan banyak membaca buku. Artis kelahiran 1995 itu juga begitu telaten memasak makanan yang disantap dengan lahap oleh sang putra.
Audi Marissa mengaku sangat terganggu dengan komentar netizen soal MPASI untuk Anzel. Audi juga meminta mereka untuk berhenti menakut-nakutinya soal makanan yang ia siapkan untuk sang putra.
Diketahui Audi Marissa melahirkan Anzel pada April 2021 dalam kondisi prematur. Anzel tumbuh sehat dan menjadi anak yang tampan. Audi sendiri sangat bersyukur putranya tumbuh dengan baik meski lahir prematur.
2. Shandy Aulia
Baca Juga: 9 Gaya Shandy Aulia dan Anak Pakai Baju Kembaran, dari Santai sampai Formal
Selain Audi Marissa, Shandy Aulia juga pernah kena tegur soal MPASI anak. Bintang film Apa Artinya Cinta? itu dikritik karena memberikan MPASI pada Claire sebelum usia yang ditentukan.
Shandy Aulia memberikan MPASI pada putrinya yang saat itu masih berusia menuju 5 bulan. Padahal jika merujuk pada informasi di situs resmi Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI), bayi boleh mendapat MPASI saat berusia sekitar 6 bulan.
Sebagai respons dari teguran netizen, Shandy Aulia mengatakan bahwa ia sudah berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter anak. Itu bukan semata-mata karena keputusan sok tahu-nya.
Shandy Aulia juga menambahkan bahwa keputusan memberikan MPASI ditempuh bila anak sudah memenuhi kriteria tertentu. MPASI yang diberikan harus benar-benar dipilah berdasarkan petunjuk dokter maupun ahlinya.
3. Andien
Andien memang cukup rajin membagikan ilmu parenting. Namun ada beberapa yang justru menuai kontroversi. Penyanyi bersuara merdu itu pernah ditegur karena memberikan MPASI berupa makanan padat pada sang putra yang masih berusia 6 bulan.
Berita Terkait
-
Sule Tak Dapat Job TV 3 Tahun Gara-gara Tolak Di-roasting, Kasus Kiky Saputri atau Shandy Aulia?
-
Jarang Foto Bareng Lagi, Publik Khawatir Rumah Tangga Audi Marissa dan Anthony Xie Juga Goyah
-
8 Rekomendasi Food Container Kaca Termurah, Aman untuk Wadah Makan dan MPASI
-
5 Rekomendasi Piring Makan Stainless Steel untuk Bayi, Aman, Awet, dan Lucu
-
Review Film Eiffel I'm in Love, Romansa Klise yang Gak Pernah Bikin Bosan!
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
-
Jawaban GoTo Usai Beredar Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
Terkini
-
Dhini Aminarti Ungkap Dilema Berat Jadi Istri di Film Menjaga Restu Bareng Dimas Seto
-
Sinopsis Gilmore Girls: Komedi Cerdas Ibu-Anak yang Kembali Populer di Netflix
-
Film Sampai Titik Terakhirmu Tayang Hari Ini, Penonton Siap-Siap Nangis Bareng
-
Sinopsis Film Ozora: Penganiayaan Brutal Penguasa Jaksel, Diangkat dari Kisah Nyata!
-
Baru Cerai, Safno Eks Suami Dilan Janiyar Sudah Gandeng Cewek Mirip Tiwi T2
-
Assassin's Creed Malam Ini di Trans TV: Visual Memukau tapi Sayang Plot Lemah
-
Sinopsis Surely Tomorrow, Drakor Romantis Baru Park Seo Joon dan Won Ji An di Prime Video
-
8 Drama Korea Bertema KDRT, As You Stood By Paling Menguras Emosi
-
Ditanya soal Perceraian Orangtua, Jawaban Anak Rachel Vennya Dewasa Banget
-
Belajar dari Masa Lalu, Hanum Mega Amankan Harta Jelang Nikah dengan Rafly