Suara.com - Belum satu bulan artis Felicya Angelista melahirkan anak pertamanya. Sebagai orangtua baru, dia masih perlu belajar mengurus bayi dari orang-orang yang sudah berpengalaman.
"Suka nanya sama temen-temen. Ini lagi begini, itu lagi begitu, gimana ya. Mereka juga bakal kasih tau aku," kata Felicya dikutip dari Youtube Cumicumi, Jumat (26/11/2021).
Selain teman, istri Caesar Hito ini juga kerap bertanya pada dokter lewat pesan WhatsApp. Beruntung, dua dokter yang kerap dihubunginya cukup cepat memberikan respons.
"Aku juga selalu nanya sama dokter-dokterku juga, dokter Thomas sama dokter Ayu tuh mereka bener-bener kayak aku teror terus di WA," ujarnya.
"Ada apa-apa aku tanya aku tanya, misalnya cuma cegukan aja aku tanya. Mereka juga fast respons banget sih, aku juga nggak mau sotoy, ada apa-apa pasti tanya ke dokter," kata dia lagi.
Menurut Felicya, peran suami juga tak kalah penting di saat mereka baru memiliki bayi. Dia tak bisa membayangkan bila Hito cuek dan tak membantu mengurus si kecil.
"Pasti support terdekat dari Hito, karena kan suami istri, papa mama gitu sekarang. Jadi support 24 jam ya Hito. Keluarga juga support banget," kata Felicya Angelista.
Felicya Angelista melahirkan anak pertamanya pada 9 November 2021. Bayi berjenis kelamin perempuan itu diberi nama Graziella Bible Emmanuela.
Proses persalian dilakukan secara caesar. Alasannya, Felicya merasa lebih aman dan nyaman lantaran persiapannya lebih matang.
Berita Terkait
-
Sempat Bikin Felicya Angelista Kesal, Caesar Hito Bongkar Jurus Jitu Luluhkan Istri
-
Angka 17 Bawa Berkah, Intip Rahasia Harmonis Caesar Hito dan Felicya Angelista
-
Terungkap Tanggal Keramat Caesar Hito dan Felicya Angelista, Sempat 'Kendor' Usai Menikah
-
Caesar Hito Keceplosan Sebut Nama Aktor Top Ini Bakal Gabung Cinta Sedalam Rindu
-
6 Artis dan Bisnis Sampingannya, Nggak Kalah dari Pebisnis Profesional!
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- Sabrina Chairunnisa Ingin Sepenuhnya Jadi IRT, tapi Syaratnya Tak Bisa Dipenuhi Deddy Corbuzier
Pilihan
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
-
Harga Emas Turun Hari ini: Emas Galeri di Pegadaian Rp 2,3 Jutaan, Antam 'Kosong'
Terkini
-
Coki Tak Akan Tinggalkan Onad Usai Terciduk Narkoba: Bukan Orang Jahat!
-
Outfit Coki Pardede saat Temui Wapres Gibran Ditegur Paspampres
-
Fahmi Bo Update Perkembangan Kondisi Kesehatannya Usai Dilarikan ke Rumah Sakit
-
Profil Beby Prisillia, Istri Onadio Leonardo yang Sempat Terseret Kasus Dugaan Narkoba
-
Teka-teki Status Hukum Beby Prisillia Terjawab, Hasil Tes Urin Negatif dan Sudah Dipulangkan
-
Heidi Klum Jadi Medusa untuk Halloween 2025, Ular di Kepalanya Bergerak!
-
Na Daehoon dan Jule Sepakat Cerai, Minta Hak Asuh Anak dan Ogah Ribut Harta Gana-gini
-
Sean Gelael Anak Siapa? Pembalap yang Lamar Hana Malasan
-
Brandon Salim dan Dhika Himawan Umumkan Kehamilan Pertama ala Poster Film
-
Mau Menduda Lagi, Deddy Corbuzier Balas Singkat Penawaran Sabrina Chairunnisa ke Riyuka Bunga