- Aktor Caesar Hito bocorkan akan ada karakter baru, Gino.
 - Karakter baru ini akan menjadi plot twist besar cerita.
 - Penggemar berspekulasi Gino akan diperankan oleh Giorgino Abraham.
 
Suara.com - Penonton setia sinetron Cinta Sedalam Rindu siap-siap dibuat heboh! Sebuah bocoran tak terduga datang langsung dari salah satu bintang utamanya, Immanuel Caesar Hito, yang secara tak sengaja membocorkan kemunculan karakter baru yang siap mengacak-acak alur cerita.
Momen "keceplosan" ini terjadi dalam sebuah wawancara virtual pada Kamis, 18 September 2025, yang juga dihadiri oleh Farhan Rasyid, Esta Pramanita, dan Dannia Salsabilla.
Awalnya, para pemain sedang asyik bercanda saat tiba-tiba Caesar Hito nyeletuk tentang adanya kejutan besar di sinetron yang mereka bintangi.
"Ada perkembangan baru yang akan main di Cinta Sedalam Rindu, pemerannya Gino!" celetuk Hito yang langsung membuat suasana menjadi riuh.
Sontak, para pemain lain seperti Farhan dan Dannia tampak panik dan berusaha mengalihkan pembicaraan, seolah mengonfirmasi bahwa informasi tersebut seharusnya masih menjadi rahasia.
Meskipun tidak dijelaskan lebih lanjut siapa "Gino" yang dimaksud, nama tersebut santer dikaitkan dengan aktor ternama Giorgino Abraham.
Bocoran ini semakin diperkuat dengan pernyataan Farhan Rasyid dan Dannia Salsabilla yang menyebut akan ada adegan yang menjadi "plot twist-nya kita" dalam waktu dekat.
Kemunculan karakter baru ini tentu saja langsung memicu spekulasi di kalangan penggemar. Pertanyaan terbesarnya, apakah dia akan hadir sebagai orang ketiga dalam hubungan rumit antara Aluna (Esta Pramanita) dan Galaxy (Caesar Hito)?
Meski detailnya masih dirahasiakan rapat-rapat, bocoran dari Caesar Hito ini sukses membuat penonton semakin tidak sabar menantikan episode-episode terbaru Cinta Sedalam Rindu.
Baca Juga: Bangun Chemistry dari Rumah, Cinta Brian dan Junior Roberts Main Bareng di Seharum Cinta Melati
Sebagai informasi, sinetron Cinta Sedalam Rindu tayang di SCTV mulai 2 Agustus 2025 setiap pukul 18.35 WIB, diproduksi SinemArt dan disutradarai Akbar Bhakti.
Berkisah tentang Aluna (Esta Pramanita) yang hidupnya berubah setelah sang ayah meninggal dan meninggalkan banyak utang, hingga dia menemukan pelarian lewat game online dan terlibat kisah cinta segitiga penuh konflik dengan Ezra (Farhan Rasyid) dan Galaxy (Immanuel Caesar Hito).
Sinetron ini juga diramaikan oleh Dannia Salsabilla (Felicia), Alessia Borriello (Judith), Ika Purpitasari, Aquene Djorghi, Putri Farin, Anjasmara, dan Mieke Amalia.
Berita Terkait
- 
            
              Sinopsis Rindu Tak Berujung, Sajikan Perjuangan Cinta Tamara Tyasmara dan Anrez Adelio
 - 
            
              Nandi Juliawan Encuy Jualan Cireng Usai Sinetron Preman Pensiun Berakhir
 - 
            
              Profil Nandi Juliawan, Pemeran Encuy di Preman Pensiun Meninggal Dunia
 - 
            
              Definisi Awet Muda: 4 Ratu Sinetron 90-an Reuni Dadakan, Bikin Netizen Auto Nostalgia Massal!
 - 
            
              Seorang Ibu Siuman dari Koma usai Diajak Anak Joget TikTok, Tapi...
 
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
 - 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 
Pilihan
- 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 - 
            
              Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
 - 
            
              Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
 
Terkini
- 
            
              Ngeri, Luna Maya Pernah Lihat 'Perang Ilmu' Leak di Ubud
 - 
            
              4 Film Horor tentang Pendakian Gunung, Kuncen Segera Tayang di Bioskop
 - 
            
              Dulu Disumpahi Azizah Salsha, Rachel Vennya Kini Balas dengan Sindiran Menohok
 - 
            
              Beda Latar Belakang Pendidikan Raisa Vs Sabrina Alatas, Hamish Daud Terpikat Wanita Cerdas?
 - 
            
              Rossa Soal Keputusan Vidi Aldiano Hiatus: Memang Sudah Ada Wacana dari Dulu
 - 
            
              Terungkap, Ini Wasiat di Balik Keputusan Kremasi Jenazah Ayah Jerome Polin
 - 
            
              Bukan Horor Biasa, Adinda Thomas & Aulia Sarah Optimis Sosok Ketiga: Lintrik Tembus 3 Juta Penonton
 - 
            
              Sudah Punya Istri, Caption Keenan Pearce Singgung 'Future' Malah Disangka untuk Raisa
 - 
            
              Sinopsis Dusun Mayit: Amanda Manopo Hadapi Teror Mistis di Gunung Welirang
 - 
            
              Berapa Usia Sabrina Alatas? Ternyata Zodiaknya Sama dengan Raisa