Suara.com - Prilly Latuconsina bersyukur bisa menunaikan janji pada ayahnya, yakni meraih gelar Sarjana Ilmu Komunikasi. Menjadi lulusan terbaik di angkatannya, Prilly menyebut hal itu diraih dengan penuh air mata.
"Perjuangannya penuh air mata ya. Harus mempertahankan IPK juga per semester, udah gitu banyak pelajaran yang harus praktek, terus harus kerjain projek ke sana kemari, presentasi ke sana kemari," kata Prilly Latuconsina di kawasan Bekasi, Jawa Barat, Senin (6/12/2021).
Perempuan berusia 25 tahun itu menyebut kuliah sambil kerja bukanlah hal yang mudah. Prilly Latuconsina bahkan sempat tidak tidur.
"Pernah nggak tidur, pulang syuting jam 3 pagi, kelas jam 8 pagi, rumah di Tangerang, jadi jam 6 pagi udah berangkat," ujar dia.
Prilly Latuconsina hanya mandi dan makan di rumah tanpa tidur. Ia harus menahan kantuk selama kuliah demi menunaikan janji pada ayahnya.
"Ngantuk nahan supaya nggak tidur di kelas, abis itu jalanin beberapa project juga. Di semester 1-2 itu aku sempat nolak beberapa film dan series karena komitmen di pendidikan," katanya.
"Alhamdulillah Allah beri kemudahan untuk anak saya memenuhi janjinya untuk jadi yang terbaik, karena dulu dia pernah janji sama saya, saya bilang 'kalau mau kuliah kamu harus beri yang terbaik'" ujar ayah Prilly Latuconsina, Rizal, menimpali.
Sang ayah sendiri tak kuasa menahan haru saat tahu putrinya meraih lulusan terbaik. Sebab, ia melihat sendiri perjuangan Prilly.
"Saya tahu perjuangannya, kadang malem-malem dia nangis karena capek, bukan hal mudah ya kuliah dibarengi kerja," ucapnya berkaca-kaca dengan suara bergetar.
Baca Juga: 9 Potret Wisuda Prilly Latuconsina, Jadi Lulusan Terbaik
Prilly Latuconsina meraih Best of The Best Graduation di program S1 E-Learning LSPR. Berkatnya, Sarjana Ilmu Komunikasi dari London School of Public Relations (LSPR) itu bisa menempuh pendidikan S2 dengan beasiswa penuh.
Berita Terkait
-
Keluar dari Zona Nyaman, Prilly Latuconsina Ingin Kerja Jadi Sales
-
Biodata dan Pendidikan Prilly Latuconsina yang Cari Kerja di LinkedIn
-
7 Sumber Kekayaan Prilly Latuconsina yang Aktifkan Open to Work di LinkedIn
-
4 Film Sinemaku Pictures yang Dibintangi Prilly Latuconsina, Wajib Masuk Watchlist!
-
Siapa Pacar Umay Shahab? Dikaitkan dengan Mundurnya Prilly Latuconsina dari Sinemaku Pictures
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Apa itu Whip Pink? Tabung Whipped Cream yang Disebut 'Laughing Gas' Jika Disalahgunakan
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Mischa Chandrawinata Sentil Mantan Arafah Rianti yang Nyesel Kasih Tas Mahal: Bukan Laki-Laki
-
Film Thriller Lawas Terbaik Malam Ini di Trans TV: Ini Alasan Copycat (1995) Wajib Ditonton
-
Spider-Man (2002): Mahakarya Sam Raimi yang Mengubah Wajah Sinema Superhero, Malam Ini di Trans TV
-
Rekayasa Oknum! Ammar Zoni Tuntut Bukti CCTV Rutan, Sebut Jadi Kunci Kebenaran Kasus Narkoba
-
Penjual Sempat Dijejali, Viral Es Kue Jadul Pakai Bahan Spons Berbahaya Ternyata Hoax
-
Denada Disebut Serahkan Bayi yang Dilahirkan saat Usia 10 Hari, Pertemuan di Surabaya 23 Tahun Lalu
-
Kronologi Meninggalnya Lucky Element, Sempat Lemas dan Masuk ICU sebelum Meninggal
-
Ranty Maria dan Rayn Wijaya Resmi Nikah di Bali, Janji Suci Penuh Air Mata Bahagia
-
Sosok yang Fotonya jadi Cover MP3 Akhirnya Muncul, Ngaku Malu saat Viral
-
Ini Alasan Lula Lahfah Hapus Tato sebelum Meninggal Dunia