Suara.com - Sinetron ANTV, Terpaksa Menikahi Tuan Muda (TMTM) mendapat protes keras usai melakukan syuting di lokasi bencana Gunung Semeru, Lumajang, Jawa Timur. Atas hal tersebut, pihak produksi memberikan klarifikasi.
Dwi Sunarso Lobo, Line Producer PT. Verona Indah Pictures mengatakan, sinetron tersebut memang mengisahkan seorang relawan kemanusiaan. Maka menurutnya, masuk akal jika menjalani tugas di tempat bencana.
"Tokoh Amanda yang diperankan Rebecca Tamara perannya sebagai pemilik yayasan Kemanusiaan," kata Dwi Sunarso Lobo dikutip dari @tmtm.antv1, Rabu (22/12/2021).
"Maka sangat relevan jika melakukan tugas kemanusiaan di lokasi pengungsian erupsi Semeru," imbuhnya.
Dwi Sunarso Lobo juga memastikan bahwa sinetron yang diproduksinya berbeda dengan aksi orang-orang yang hanya sekadar melakukan swafoto di lokasi bencana.
Lagipula katanya, lokasi syuting bukan hanya difokuskan di tempat pengungsian bencana.
"Ada di Pantai Lumajang. Produsernya, mas Ilalang itu kan memang orang Lumajang juga," terang Dwi Sunarso Lobo.
Kendati ada keterkaitan ide cerita dengan lokasi, hal itu tak membuat sejumlah warganet membenarkan sikap dari pihak produksi. Menggunakan lokasi bencana sungguhan sebagai penunjang syuting sinetron.
"Bikin set lokasi sendiri lah. Masa nggak bisa? Nggak ada simpati," kata @indragunawanm15.
Baca Juga: Syuting di Lokasi Bencana Semeru, Sinetron ANTV Dianggap Tak Punya Empati
"Plis lah, kalau memang tentang relawan, kan bisa bikin set sendiri. Terlepas dari apapun tujuannya, nggak etis syuting di lokasi pengungsian," terang @na.kahv.
"Relawan beneran aja liat sikon mau ambil gambar," imbuhnya.
Terpopuler
- Pelatih Argentina Buka Suara Soal Sanksi Facundo Garces: Sindir FAM
- Kiper Keturunan Karawang Rp 2,61 Miliar Calon Pengganti Emil Audero Lawan Arab Saudi
- Usai Temui Jokowi di Solo, Abu Bakar Ba'asyir: Orang Kafir Harus Dinasehati!
- Ingatkan KDM Jangan 'Brengsek!' Prabowo Kantongi Nama Kepala Daerah Petantang-Petenteng
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
Pilihan
-
6 Fakta Demo Madagaskar: Bawa Bendera One Piece, Terinspirasi dari Indonesia?
-
5 Rekomendasi HP 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaru, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Pertamax Tetap, Daftar Harga BBM yang Naik Mulai 1 Oktober
-
Lowongan Kerja PLN untuk Lulusan D3 hingga S2, Cek Cara Daftarnya
-
Here We Go! Jelang Lawan Timnas Indonesia: Arab Saudi Krisis, Irak Limbung
Terkini
-
Deretan Film dan Drama Korea Kim Woo Bin yang Tayang di Netflix
-
Prilaku Bejat Vadel Badjideh ke Anak Nikita Mirzani Langgar Norma Agama, Penyebab Dihukum 9 Tahun
-
Kisah Hidup Lidya Pratiwi Sempat Ditawar PH Buat Jadi Film
-
Sinopsis dan Fakta Menarik Nice to Not Meet You, Drakor Baru Lee Jung Jae Usai Squid Game
-
Breaking News: Vadel Badjideh Divonis 9 Tahun Penjara di Kasus Persetubuhan dan Aborsi
-
Istri Rifky Balweel Diduga Kritik Film Kang Solah Tampilkan Adegan LGBT
-
Bikin Haru, Ucapan Gewa Atlana untuk Glenn Fredly yang Ulang Tahun
-
Akhirnya Steffi Zamora Perlihatkan Foto Pernikahan dengan Nino Fernandez
-
Gagal Tembus Gaza, Sumpah Wanda Hamidah: Akan Kembali Bawa Armada dan Pejuang yang Muak Genosida!
-
Heboh Istilah ATS Jelang Pemutaran Film Rangga & Cinta, Apa Artinya?