Suara.com - Selebgram Gaga Muhammad akhirnya jalani sidang kasus kecelakaan secara tatap muka di Pengadilan Negeri Jakarta Timur, Kamis (23/12/2021).
Menggunakan kemeja putih dan celana hitam, mantan pacar Laura Anna itu terlihat tenang saat duduk di kursi pesakitan.
Di kursi pengunjung, tampak beberapa keluarga Gaga. Mereka adalah ayah dan adiknya. Sementara sang bunda memilih tak masuk ke ruang sidang.
Kepada majelis hakim, lelaki bernama asli Gaung Sabda Alam Muhammad itu mengaku dalam keadaan sehat sehingga siap jalani persidangan.
"Sehat yang mulia," kata Gaga setelah hakim menanyakan kabarnya.
Namun, sidang ditunda majelis hakim karena saksi dari pihak Jaksa Penuntut Umum (JPU) tak hadir. Saksi tersebut adalah dokter yang jalani visum terhadap mendiang Laura Anna.
"Sidang ditunda hingga Selasa depan 28 Desember 2021," kata hakim.
Keluar ruang sidang, Gaga Muhammad tak memberi komentar apa pun. Dia hanya mengikuti jaksa menuju pintu samping tempat dia ditahan di ruang tahanan sementara.
Gaga kemudian kembali dibawa ke tahanan Satlantas Polres Metro Jakarta Timur menggunakan mobil tahanan dari kejaksaan. Di dalam mobil terlihat dia ditemani sang ayah.
Baca Juga: Makna Mendalam Simbol Kupu-Kupu Dalam Guci Abu Laura Anna
Gaga Muhammad kini berstatus terdakwa kasus kecelakaan yang terjadi pada Desember 2019. Mobil yang dikemudikan Gaga menabrak truk.
Akibat peristiwa tersebut, Laura Anna yang waktu itu masih jadi pacar Gaga alami kelumpuhan. Sementara Gaga cuma luka ringan.
Belum lama ini, Laura Anna meninggal dunia. Menyusul berita duka tersebut, Jaksa memastikan kasus kecelakaan dengan terdakwa Gaga akan terus berjalan.
Tag
Berita Terkait
-
Punya Kesamaan Amarah, Fuji dan Kakak Laura Anna Dapat Perlakuan Beda dari Publik
-
Tubagus Joddy Berani Datangi Rumah Haji Faisal, Disebut Lebih Baik dari Gaga Muhammad
-
Membahas Hubungan Toxic dalam Film Laura: Melawan Luka Fisik dan Batin
-
Ulasan Film Laura, Kisah Nyata Selebgram Tuntut Keadilan hingga Akhir Usia
-
Momen Nyesek, Steffi Zamora Nangis di Gala Premier Film Laura Anna
Terpopuler
- Pelatih Argentina Buka Suara Soal Sanksi Facundo Garces: Sindir FAM
- Kiper Keturunan Karawang Rp 2,61 Miliar Calon Pengganti Emil Audero Lawan Arab Saudi
- Usai Temui Jokowi di Solo, Abu Bakar Ba'asyir: Orang Kafir Harus Dinasehati!
- Ingatkan KDM Jangan 'Brengsek!' Prabowo Kantongi Nama Kepala Daerah Petantang-Petenteng
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
Pilihan
-
6 Fakta Demo Madagaskar: Bawa Bendera One Piece, Terinspirasi dari Indonesia?
-
5 Rekomendasi HP 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaru, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Pertamax Tetap, Daftar Harga BBM yang Naik Mulai 1 Oktober
-
Lowongan Kerja PLN untuk Lulusan D3 hingga S2, Cek Cara Daftarnya
-
Here We Go! Jelang Lawan Timnas Indonesia: Arab Saudi Krisis, Irak Limbung
Terkini
-
Nova Eliza Masuk Ruang Khusus Demi Fasih Bahasa Minang Totok di Film Joko Anwar
-
Hati Wanda Hamidah Remuk, Perjuangan 31 Hari Menuju Gaza Berakhir Pahit
-
Potret Perdana Billy Syahputra Jadi Ayah, Gendong Buah Hati dan Peluk Erat Vika Kolesnaya
-
Danang DA Kesal Ditabrak Sopir Bluebird Ugal-ugalan, Colek Nama Nikita Willy dan Suami
-
Daftar Line Up Synchronize Fest 2025 Hari Pertama, Ada Hindia hingga Tipe-X
-
Prediksi Setlist Konser Foo Fighters di Jakarta
-
Ditodong Pertanyaan Tiba-Tiba di Tempat Umum, Adab Rachel Vennya Dipuji
-
Merasa Cantik, Jennifer Coppen Yakin Dapat Pria Lain Jika Ditinggal Justin Hubner
-
Selamat! Alca Istri Bintang Emon Melahirkan Anak Pertama
-
Deddy Corbuzier Minta Maaf Gara-Gara Pernah Marah Soal Kisruh MBG: Cara Saya Salah!