Suara.com - Doddy Sudrajat akan segera menjalani pemeriksaan di Polda Metro Jaya, Senin (10/1/2022). Ayah mediang Vanessa Angel itu dilaporkan atas dugaan kasus penghinaan dan pencemaran nama baik oleh seseorang bernama Muhammad Rofi'i Muchlis.
Kuasa hukum Doddy Sudrajat, Djamaluddin Koedoeboen memastikan kliennya akan menghadiri panggilan polisi. Rencananya, mertua Bibi Ardiansyah itu menjalani pemeriksaan pukul 10.00 WIB.
"Benar hari ini Pak Doddy ada pemeriksaan jam 10 pagi di Resmob Polda Metro Jaya, terkait laporan Ustadz Rofi’i," kata Djamaluddin Koedoeboen saat dikonfirmasi, Senin (10/1/2022).
Sebelumnya, Muhammad Rofi'i Muchlis sang pelapor menceritakan alasan dirinya mengambil jalur hukum terhadap Doddy Sudrajat. Bermula dari keresahan Rofi'i akan rencana Doddy Sudrajat membongkar makam Vanessa.
Rofi'i kemudian membuat video untuk Doddy Sudrajat. Yang mana lewat video tersebut, Rofi'i menjanjikan hadiah bagi Doddy bila bersedia mengurungkan niat memindah makam Vanessa Angel.
Bukannya mendapat sambutan baik, Rofi'i malah mendapati cibiran Doddy Sudrajat di media sosial. Lewat Instagram, Doddy Sudrajat menyatakan tak akan mengikuti tawaran Rofi'i.
"Ada tulisan. 'Jangankan HP, pabrik Samsung-nya saja saya akan tetap menolak'," tutur Rofi'i.
Setelahnya, Rofi'i juga mendapati Doddy Sudrajat membuat tulisan yang menurutnya menyakitkan hati.
"Yang paling menyedihkan, kebaikan saya dikatain dengan, 'Biarlah anjing menggonggong, kafilah tetap berlalu'," imbuh Rofi'i.
Baca Juga: Emma Waroka dan Kim Hawt Kawal Donasi Rumah Gala Sky Pakai 20 Pengacara
Doddy Sudrajat berpotensi melanggar Pasal 310 KUHP dan atau Pasal 311 KUHP dan atau Pasal 27 ayat 3 Juncto Pasal 45 ayat 1 dan atau Pasal 28 ayat 1 UU ITE terkait kasus dugaan fitnah dan pencemaran nama baik melalui media sosial.
Laporan tersebut telah teregister dengan nomor LP:STLP/B/6551/XII/2021/SPKT/POLDA METRO JAYA.
Berita Terkait
-
Fuji Unboxing Kado dari Doddy Sudrajat dan Mayang untuk Gala, Reaksi Tak Terduga Banjir Pujian!
-
Unboxing Kado Gala, Fuji Terkejut Buka Hadiah dari Verrell Bramasta, Apa Isinya?
-
Mayang Dicap Playing Victim, Haji Faisal Bongkar Bukti Chat yang Tak Digubris
-
Fuji Bakal Unboxing Kado Ulang Tahun Gala Sky, Hadiah dari Mayang Bakal Ikut Dibongkar?
-
Disentil Haji Faisal Setengah-Setengah Mau Ketemu Gala Sky, Mayang: Aku Sibuk
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
-
Jawaban GoTo Usai Beredar Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
Terkini
-
Jadi Ibu, Erika Carlina Ketakutan Pola Asuhnya Selalu Salah di Mata Netizen
-
Nikita Mirzani Live bareng dr Oky Pratama Tak Langgar UU, Benarkah?
-
Ada Kritik Tersembunyi di Balik Tema JILF 2025 'Homeland in Our Bodies'
-
Pratama Arhan Pulang, Andre Rosiade Pamer Kiriman dari Mantan Menantu
-
Terinspirasi Puisi Penyair Palestina, JILF 2025 Angkat Tema Homeland in Our Bodies
-
Elma Theana Blak-blakan: Artis Muda Sekarang Kebanyakan Cuek, Ogah Menyapa Senior
-
Puncak Karier di Paris Fashion Week, Cinta Laura Justru Menangis Sendirian: Aku Ngerasa Nggak Cukup
-
Kunci Harmonis 16 Tahun Kebersamaan Dimas Seto dan Dhini Aminarti: Ketawa Terus
-
Adu Akting Lagi, Dimas Seto dan Dhini Aminarti Hadapi Konflik Pelik di Film Mengejar Restu
-
Bongkar Dapur AMI Awards: Viral di TikTok Tak Jamin Menang, Kualitas Tetap Jadi Raja