Suara.com - Jefri Nichol dan Ardhito Pramono sama-sama orang yang bersinar di bidangnya. Jefri di dunia akting, sementara Ardhito di dunia tarik suara, meskipun belakangan juga terjun ke film. Adu gaya Jefri Nichol vs Ardhito Pramono pasti seru banget nih.
Pasalnya, meskipun beradu akting di film Dear Nathan: Thank You Salma bersama, gaya keduanya sangat berbeda. Jefri Nichol lebih banyak eksplor fashion, sedangkan Ardhito konsisten dengan style retro.
Lalu seperti apa adu gaya Jefri Nichol vs Ardhito Pramono? Yuk, intip di bawah ini!
1. Hitam-hitam
Pakai baju sama-sama hitam, pesona Jefri Nichol sama saja dengan Ardhito Pramono. Jefri Nichol memilih kaus oversize yang dilengkapi kalung rantai sebagai aksesoris.
Sementara itu Ardhito memilih kemeja hitam bermotif seperti lukisan dari kapur dengan signature style-nya: atasan yang dimasukkan ke celana kain. Ia juga membawa pouch serta memakai kacamata retro untuk menyempurnakan penampilannya.
2. Sweater vs jaket denim
Baik Jefri maupun Ardhito sama-sama terlihat maskulin di sini. Jefri tampak gagah dengan celana bermotif kotak-kotak biru hitam dan sweater Louis Vuitton, sementara Ardhito memilih kemeja garis-garis dan jaket denim.
3. Eksperimental vs retro
Jefri Nichol tak ragu mencoba berbagai gaya berpakaian di setiap kesempatan. Saat menghadiri acara awards ini misalnya, ia tampil beda dengan inner transparan berbahan brokat dan blazer hitam. Kalung emas besar yang tergantung di dadanya semakin bikin penampilannya kece.
Sementara itu, Ardhito lebih konsisten dengan gaya retronya sejak awal muncul di dunia entertainment. Di sini ia memilih celana khaki yang dipadukan dengan kaus hitam dan sweater berwarna kuning hangat.
4. Turtleneck vs polo
Lagi-lagi Jefri berani memilih gaya berpakaian yang unik. Kali ini ia memakai kaus turtleneck yang dipadukan dengan trench coat dan tas super besar.
Baca Juga: Pria di Tambora Bakar Balita, Polisi Nyaris Ditabrak Bandar Narkoba
Di sisi lain, Ardhito tampak berada dalam zona nyamannya dan tampil menawan dalam balutan kaus polo berwarna putih dan blazer serta celana berwarna cokelat yang sangat serasi.
5. Pilihan jaket
Di sini Jefri tampil simpel dengan kemeja garis-garis dan luaran jaket panjang. Sementara Ardhito memakai kemeja putih dan denim jaket dengan aksen warna yang berbeda di bagian bahu.
6. Waktu santai
Jefri Nichol iseng banget nih nyobain rompi polisi di lokasi syuting. Sementara Ardhito tampak santai di rumah nyiramin tanaman pakai celana pendek dan kemeja berwarna senada.
7. Naik vespa
Di sini gaya Jefri Nichol malah terlihat seperti Ardhito Pramono dengan setelan cokelat dan inner putih. Sementara Ardhito lebih kasual dengan celana panjang kotak-kotak dan sweater.
Itu dia adu gaya Jefri Nichol vs Ardhito Pramono. Mana yang favorit kamu?
Kontributor : Chandra Wulan
Berita Terkait
-
5 Fakta Jeanneta Sanfadelia, Istri Ardhito Pramono yang Berprofesi Sebagai Model
-
4 Artis Ditangkap Karena Narkoba di Awal Tahun 2022, Ardhito Pramono dan Fico Fachriza Kejutkan Publik
-
Usai Ardhito Pramono, Artis Berinisial FF Ditangkap Kasus Narkoba, Siapa?
-
11 Fakta Pernikahan Ardhito Pramono dan Jeanneta Sanfadelia, Berawal dari Selingkuh?
-
Cantiknya Jeanneta Sanfadelia, 5 Potret Istri Ardhito Pramono
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 7 Sunscreen Mengandung Niacinamide untuk Mengurangi Flek Hitam, Semua di Bawah Rp60 Ribu
Pilihan
-
Trik Rahasia Belanja Kosmetik di 11.11, Biar Tetap Hemat dan Tetap Glowing
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
Terkini
-
Penampilan Cetar Azizah Salsha di Turnamen Padel, Lipstiknya On Point
-
Kini Onad Terjerat Kasus Narkoba, dr Richard Lee Diduga Sudah Curiga Sejak Setahun Lalu
-
Gendong Anak Erika Carlina, Panggilan Deddy Corbuzier Jadi Omongan
-
Sinopsis Rosario, Ketika Cinta Nenek Jadi Kutukan Mengerikan Bagi Cucu Kesayangan
-
7 Film dan Series Original Netflix Tayang November 2025, Ada Stranger Things 5!
-
Tes Urine Negatif Narkoba, Beby Prisillia Langsung Kirim Pesan Haru untuk Onad: Tuhan Bersamamu
-
Sinopsis Boss: Film Komedi Baru Jung Kyung Ho tentang Gangster, Tayang 5 November di Bioskop
-
Raffi Ahmad Keceplosan, Sebut Gading Marten dan Medina Dina Sudah Berpacaran
-
Ada Alasan Spiritual di Balik Alasan Denada Tak Tampilkan Wajah Aisha
-
Vidi Aldiano Pamit Sementara dari Panggung Musik, Ungkap Alasan Hiatus