Suara.com - Pasangan Ikke Nurjanah dan Karlie Fu akan memasuki usia pernikahan satu tahun. Meski terbilang baru seumur jagung, keduanya membuktikan hubungannya tetap terjaga baik dan harmonis.
Memperingati satu tahun pernikahan yang jatuh pada 29 Januari 2022, pelantun lagu Memandangmu itu akan membuat kejutan untuk suami tercinta. Tak muluk-muluk, Ikke Nurjanah berencana menggelar makan malam romantis.
Ditemui di kawasan Cawang, Jakarta Timur, Ikke Nurjanah berbagi cerita tentang perjalanan rumah tangganya hingga kemungkinan pensiun jadi artis.
Gimana satu tahun pernikahan?
Aku sih mengalir aja orangnya, let it flow aja dinikmati. Aku kan juga sekarang lagi menata hidup baru sama suami aku berproses. Tahun ini setahun ya Januari ini, jadi itu yang mungkin aku harus belajar terus.
Karena aku pernah berkeluarga dan aku pernah gagal dan aku mulai lagi berumah tangga. Salah satu PR ku adalah bagaimana aku menyesuaikan diri. Terus ya berkarier seperti biasa.
Setahun menikah apa yang dirasakan?
Ya kita masih saling adjust juga ya, menerima kesibukan. Saya juga buat dia PR karena dia ngelihat kayak sekarang saya di organisasi terus ada di organisasi yang lain juga. Dia bilang ‘kamu nggak capek?’ Gitu hehe.
Dia cuma nggak pengin aku capek, dia nggak pengin aku stres. Kalau udah kayak gitu dia adjust juga dengan kegiatanku. Kegiatanku memang ada sebelumnya, tapi ya pelan-pelan aku beri pengertian semoga lebih adjust lagi. Kalau misal suatu saat pun nanti dia komplain karena terlalu padat ya aku harus mengurangi kegiatanku. Ada prioritas-prioritas aku.
Baca Juga: Ikke Nurjanah Belum Berencana Ikut Program Hamil
Ada rencana rayain anniversary satu tahun?
Iya sih, kayaknya harus ya hehe. Cuma ya mungkin mensyukiri aja. Pengin lah, ya simpelnya mungkin dinner atau apa. Alhamdulillah udah hampir setahun, mungkin lebih banyak bersyukur dan berdoa.
Kalau rencana ngasih kado?
Belum tau nih. Abis kerjaan kelar baru hehe. Saat ini dia juga tau aku lagi sibuk banget hehe jadi dia nggak terlalu nuntut atau gimana-gimana ya.
Suami ada permintaan buat kamu jadi ibu rumah tangga aja?
Namanya suami sih pasti begitu ya. Tapi aku kan punya tanggungjawab-tanggungjawab yang masih ada. Kayaknya kalau ngelepas itu kayaknya aku ngelepas tanggungjawab. Jadi dia pahami aja menyesuaikan diri dengan kondisi aku.
Kalau dia sih mintanya ‘fokus sama keluarga aja boleh nggak nanti? Kita fokus menikmati hidup kita gimana? Sama anak aja gimana?’ Gitu. Ya sudah disounding-sounding, artinya ya aku adjust.
Berita Terkait
-
'Tanya Mama Dulu', Cerita di Balik Duet Ikke Nurjanah dan Aldi Bragi yang Bikin Haru
-
Setelah 20 Tahun, Ikke Nurjanah Canggung Duet Lagi dengan Aldi Bragi di Pernikahan Anak
-
Tak Terlihat di Pernikahan Putri Aldi Bragi, Ke Mana Karlie Fu Suami Ikke Nurjanah?
-
Menguak 5 Fakta 'Memandangmu', Lagu Cinta Aldi Bragi yang Abadi Bersama Ikke Nurjanah
-
Pesan Haru Aldi Bragi Lepas Siti Adira Kinaya Menikah: Maaf untuk Kekurangan Bapak
Terpopuler
- 5 Mobil Keluarga 7 Seater Mulai Rp30 Jutaan, Irit dan Mudah Perawatan
- Lupakan Louis van Gaal, Akira Nishino Calon Kuat Jadi Pelatih Timnas Indonesia
- Mengintip Rekam Jejak Akira Nishino, Calon Kuat Pelatih Timnas Indonesia
- 21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 19 Oktober: Klaim 19 Ribu Gems dan Player 111-113
- Bukan Main-Main! Ini 3 Alasan Nusakambangan, Penjara Ammar Zoni Dijuluki Alcatraz Versi Indonesia
Pilihan
-
Prabowo Isyaratkan Maung MV3 Kurang Nyaman untuk Mobil Kepresidenan, Akui Kangen Naik Alphard
-
Suara.com Raih Penghargaan Media Brand Awards 2025 dari SPS
-
Uang Bansos Dipakai untuk Judi Online, Sengaja atau Penyalahgunaan NIK?
-
Dedi Mulyadi Tantang Purbaya Soal Dana APBD Rp4,17 Triliun Parkir di Bank
-
Pembelaan Memalukan Alex Pastoor, Pandai Bersilat Lidah Tutupi Kebobrokan
Terkini
-
Hamish Daud Kerja Apa? Kini Diduga Digugat Cerai Raisa
-
Heboh Raisa Diduga Gugat Cerai Hamish Daud, Masalah Ekonomi Mendadak Disinggung
-
Jule Diduga Selingkuh, Na Daehoon Rayakan Ulang Tahun Ditemani Anak dan ART
-
Persis 3 Tahun Lalu, Raisa Keluhkan Sifat Buruk Hamish Daud: Mudah Ganti yang Baru
-
Kompaknya Virgoun dan Inara Rusli Usai Cerai, Auto Jaga Anak Saat Mantan Istri Fokus Belajar Agama
-
Alih-alih Murka pada Ahmad Assegaf, Ala Alatas Beberkan Cara Elok Kuatkan Tasya Farasya
-
Kabar Duka, Ika Zidane Dubber Doraemon dan Ninja Hatori Meninggal Dunia
-
Heboh Video 'Presiden Masa Depan' Dicurigai Buatan AI, Kreator Tak Terima Beberkan Bukti
-
Kepergok Pakai Cincin Mirip Punya Afgan, Rossa Pasrah Soal Jodoh: Kita Serahkan Pada Yang di Atas
-
Na Daehoon Pernah Spill Ogah Maafkan Bila 'Jule' Julia Prastini Selingkuh