Suara.com - Yuni Shara mengungkap dirinya sempat terinfeksi covid-19. Melalui akun Youtubenya, kakak Krisdayanti ini membagikan video saat menjalani isolasi mandiri di rumahnya.
"Pada akhirnya saya juga ngerasain yang namanya positif covid. Dan sekarang saya lagi isoman, di rumah, di kamar saya tepatnya," ujar Yuni Shara dikutip dari YouTube Yuni Shara Channel, Jumat (11/2/2022).
Selama terinfeksi covid-19, Yuni Shara merasakan gejala seperti masuk angin.
"Sakit pusing di kepala, kayak masuk angin, badan berasa lemah. Setelah di tes PCR, ternyata hasilnya positif," katanya.
Yuni Shara juga merasakan gejala flu dan demam. Bahkan, di hari keempat suaranya masih terdengar sengau.
"Hari keempat udah mendingan, tapi ini suara masih bindeng-bindeng, semalem juga pusing banget ini saya kerokin sendiri leher, nggak tahu campur masuk angin apa gimana, sampai ungu dikerokin," ujar Yuni Shara.
Di kali pertama Yuni Shara positif covid-19, ia mengaku mendapat berbagai saran agar lekas pulih. Salah satunya dengan berkumur air garam dan hal itu rutin dilakukannya.
"Ini aku kumur air garam secara berkala," ujarnya sambil menunjukkan larutan air hangat dan garam.
Untuk pengobatan lainnya, Yuni Shara mengaku mengonsumsi beberapa suplemen. Kemudian mengisi kegiatan isolasi dengan berolahraga, makan makanan bergizi dan menonton tontonan favoritnya.
Baca Juga: Yuni Shara Berkumur Air Garam Berkala Saat Positif Covid-19, Benarkah Bisa Redakan Corona?
"Aku juga olahraga-olahraga ringan biar tetap fit, biasanya pagi makanan juga udah di depan pintu, nonton netflix, dengerin podcast-podcast," katanya.
Kini Yuni Shara sudah dinyatakan negatif dan sembuh dari covid 19 setelah hari ke-7 isoman. Ia pun mengimbau masyarakat untuk tetap patuh prokes.
"Buat teman-teman di luar sana, tetap jaga kesehatan dan jaga prokes, protokol kesehatan dengan selalu memakai masker," ujar Yuni Shara.
Berita Terkait
-
Duet Lintas Generasi Krisdayanti dan Mahalini di Lagu Mencintaimu: Merinding Parah
-
Reaksi Yuni Shara Akunnya Ditandai Maia Estianty Terkait Gosip dengan Irwan Mussry
-
Yuni Shara Terseret Gosip dengan Irwan Mussry, Begini Respons Maia Estianty
-
Yuni Shara Dituding Selingkuh dengan Irwan Mussy, Maia Estianty Bolak-balik Klarifikasi
-
5 Potret Rumah Krisdayanti, Luas dengan Fasad Klasik Bak Istana Eropa
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Sosok Puteri Modiyanti yang Curi Perhatian di Acara Siraman Darma Mangkuluhur
-
Dituduh Lakukan KDRT pada Jule, Na Daehoon Tegas Membantah: Saya Tak Pernah Lakukan Hal Memalukan
-
Usai Pengakuan Grooming Aurelie Moeremans, Roby Tremonti Mendadak Singgung Jerat Hukum Tokoh Fiktif
-
Bunga Zainal Geram Lihat Inara Rusli, Datang ke Podcast Tapi Tak Ada Penyesalan atas Kasus Poligami
-
Pandji Pragiwaksono Ungkap Alasan Anies Baswedan Tak Dibahas di Mens Rea
-
Beredar Chat Jule Ngaku Korban KDRT Na Daehoon, Tapi Kok Dapat Hak Asuh?
-
Makin Percaya Diri Tampil Tanpa Hijab, Video Jule Bareng Seorang Pria Viral di Media Sosial
-
47 Meters Down: Uncaged, Melawan Labirin Maya dan Hiu Buta, Malam Ini di Trans TV
-
No Way Up Sajikan Horor Survival yang Memacu Adrenalin antara Langit dan Laut, Malam Ini di Trans TV
-
Pernah Kena Isu Selingkuh dengan Zize, Salim Nauderer Direstui Faisal Haris Pacari Shakilla Astari