Suara.com - JYP Entertainment memperkenalkan girl group barunya yaitu NMIXX. Resmi debut di tanggal cantik (22/2/2022), simak fakta menarik NMIXX berikut ini.
Dalam debutnya, NMIXX merilis single berjudul AD MARE dan lagu utamanya O.O yang mencuri perhatian. Pada awal Maret mendatang, NMIXX juga akan mengadakan showcase pukul 8 malam KST di Blue Square Mastercard Hall di Yongsan-gu, Seoul.
Girl grup ini akan mengadakan siaran langsung online melalui saluran YouTube resmi mereka untuk pertama kalinya. Nah, berikut ini deretan fakta NMIXX yang akhirnya debut.
1. Beranggotakan 7 Orang
NMIXX terdiri dari 7 member yang diperkenal satu per satu mulai akhir tahun 2021. Ketujuh membernya adalah Lily, Haewon, Sullyoon, Jinni, BAE, Jiwoo, dan Kyujin. Semuanya memiliki visual cantik serta bakat yang tak perlu diragukan lagi.
Menurut JYP, semua member NMIXX adalah 7 vokal, 7 dancer, dan 7 visual yang tidak terbatas pada posisi tertentu. Mereka diharapkan dapat membuka era baru dengan pesona warna-warni pada kemampuannya yang luar biasa.
2. Makna dari Nama NMIXX
NMIXX tak hanya sekadar nama, tapi juga memiliki makna di baliknya. Nama grup sendiri adalah kombinasi dari "N" yang memiliki beberapa makna, yakni now (sekarang), new (baru), next (berikutnya), jumlah yang tidak diketahui "n."
Sedang "MIX" melambangkan keragaman. Itu disebut sebagai kombinasi terbaik yang akan bertanggung jawab untuk era baru di industri musik K-Pop.
Baca Juga: NMIXX Akhirnya Debut dengan Lagu 'O.O', Musiknya Malah Banjir Kritikan
3. Total Lagu di Album Single Debut
NMIXX debut dengan album single bertajuk AD MARE, yang dalam bahasa Latin berarti, "ke laut." Ada empat lagu yang dirilis dalam single album debut mereka pada 22 Februari.
Selain lagu utama O.O, album juga berisi lagu b-side berjudul Tank, serta dua track instrumental. Lagu utama digambarkan sebagai lagu yang mewujudkan kepercayaan diri NMIXX yang kuat untuk melihat sesuatu yang baru.
4. Cetak Prestasi Membanggakan Sebelum Debut
JYP Entertainment mulai mempromosikan debut NMIXX sejak tahun lalu dengan strategi marketing yang berbeda dari sebelumnya. Agensi membuka pre-order album single debut mereka dengan tidak mengungkapkan informasi apapun.
Dirilis pada Juli 2021 dengan nama Blind Package, single debut NMIXX terjual hanya dalam 10 hari pre-order. Album ini mencatat penjualan hampir 40 ribu kopi, membuktikan tingginya minat penggemar K-pop di dalam dan luar negeri terhadap NMIXX.
Berita Terkait
-
NMIXX Akhirnya Debut dengan Lagu 'O.O', Musiknya Malah Banjir Kritikan
-
Lirik Lagu O.O - NMIXX
-
Bae NMIXX Terkonfirmasi Positif Covid-19, JYP Umumkan Debut Showcase Ditunda!
-
Chaeryeong ITZY Terkonfirmasi Positif Covid-19, JYP Entertainment Berikan Pernyataan Resmi
-
Lia Dikonfirmasi Positif COVID-19, Siaran Langsung Ulang Tahun Ketiga ITZY Dibatalkan
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Rumah Diding Boneng Roboh, Raffi Ahmad Turun Tangan Beri Bantuan
-
Jawab Gosip yang Beredar, Pengacara Benarkan Ridwan Kamil dan Aura Kasih Saling Kenal
-
Pengalaman Prilly Latuconsina Tahun Baruan di Jepang: Orang Sibuk Berdoa, Tak Ada Kembang Api
-
Disambangi Wali Kota Jakarta Pusat, Rumah Diding Boneng yang Roboh Segera Direnovasi
-
Isu Liar Arka Anak Aura Kasih Terjawab, Kuasa Hukum Ridwan Kamil Buka Data Dokumen Rahasia
-
Apes! Ria Ricis dan Tim Alami Kejadian Tak Mengenakan saat Liburan di Dubai: Zonk dan Terburuk
-
Selama Ini Bungkam, Atalia Praratya Akhirnya Tanggapi Langsung Isu Ridwan Kamil Selingkuh
-
Tasya Farasya Jalani Umrah di Awal Tahun: Mau Nangis Meronta-ronta
-
Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
-
Padahal Jarang Muncul di TV, Rumah Senilai Rp50 Miliar Aura Kasih Dipertanyakan