Suara.com - Wirda Mansur akhirnya buka suara usai dituduh berbohong terkait pendidikannya. Hal itu terlihat dalam unggahan terbarunya di Instagram Story pada Rabu (23/2/2022).
"Gue pengen meluruskan yang lagi viral belakangan ini dan gue juga nggak ngerti kok bisa jadi viral. But it's ok nggak apa-apa, gue akan terbuka pada kalian. Gue mau meluruskan semuanya," kata Wirda Mansur.
Anak Yusuf Mansur ini mengatakan kalau tidak kuliah di tiga kampus. Melainkan empat kampus.
"Oke jadi gini ya, yang bilang katanya gue kuliah di tiga kampus, ya itu bohong karena sebenarnya bukan tiga tapi empat say haha. Jadi gue kayak, waduh kalau mereka tahu gue kuliah di empat tempat, wah kayaknya mereka bisa jadi gimana yang bener," tutur Wirda Mansur.
Dia menerangkan awalnya kuliah di International Baccalaureate di Oxford pada 2017. Hanya saja saat itu kuliahnya tidak selesai.
"Tahun 2017 gue tuh ngambil International Baccalaureate di Oxford tapi nggak sampai selesai. Gue pulang ke Indonesia," ungkapnya.
"Habis itu gue re-apply ke kampus lain, Raffles University Singapore. Tahun 2017 gue sudah sempet S1. Gue tuh nggak lama di sana. Tiga semester terus gue out," sambungnya lagi.
Barulah kemudian Wirda Mansur memilih pindah kampus ke University of Buckingham.
"Dan dari situ akhirnya tahun 2018 gue ngambil gap year dan gue memutuskan untuk rehat sejenak sampai 2019 dan gue re-apply lagi di University of Buckingham atau BoU. Gue ambil jurusan Bussiness Enterprise," ucap Wirda Mansur.
Baca Juga: Wirda Putrinya Diduga Bohong Kuliah di Oxford, Ustaz Yusuf Mansur Beri Penjelasan
Di waktu bersamaan, Wirda Mansur juga menempuh pendidikan di nstitut Daarul Qur'an.
"Di samping itu gue juga ambil double degree di Daqu Institut Daarul Qur'an, ya iyalah gue ada di Daqu masa iya gue nggak kuliah di Daqu, gue kuliah di Daqu lah ambil double degree jurusan Islam. Jadi ambil dua tuh, di UK sama di sini," jelasnya.
Sebagai penutup, dia cuma meminta didoakan dan kini sedang cuti kuliah.
"Yang lebih penting adalah doain saja gue sajalah. Sekarang gue lagi cuti (kuliah)," tandas Wirda Mansur.
Berita Terkait
-
Doa Dibayar Donasi? Ustaz Yusuf Mansur Disorot Usai Live PayTren Picu Polemik Publik
-
5 Artis Naik Haji Gratis Lewat Jalur Undangan Raja Salman
-
Review Buku Reach Your Dreams: Jalan Terang Menuju Mimpi Besar ala Wirda Mansur
-
Ustaz Yusuf Mansur Bagikan Kabar Duka, Detik-Detik Meninggalnya Dai Saat Mengisi Kajian Subuh
-
Deretan Kasus Dugaan Wanprestasi Yusuf Mansur, Disebut Sama dengan Wirda Mansur
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Sinopsis Balas Budi: Aliansi Para Wanita Korban Penipuan Yoshi Sudarso
-
Pernikahan Teuku Rassya Putra Tamara Bleszynski Makin Dekat, Pakai Adat Aceh dan Jepang
-
Terinspirasi Gangguan Mistis Nyata Penulis, Sengkolo: Petaka Satu Suro Tonjolkan Drama
-
Tanpa Jump Scare Berisik, Achmad Romie Baraba Hadirkan Horor Atmosferik di Penunggu Rumah: Buto Ijo
-
Review Culinary Class Wars 2: Kurang Seru, Tapi Endingnya Tak Terduga!
-
4 Sumber Kekayaan Kenny Austin yang Dituding Mokondo oleh Satria Mulia
-
Review Broken Strings: Cara Aurelie Moeremans Menyembuhkan Luka Child Grooming
-
Klarifikasi Kak Seto Dituding Tak Bantu Aurelie Moeremans Lepas dari Cengkraman 'Bobby'
-
Totalitas Putri Intan Kasela di Film Kuyank, 5 Hari Berendam di Rawa Lumpur
-
Trailer Balas Budi Resmi Rilis, Michelle Ziudith Jadi Korban Bunglon Penipu Cinta