Suara.com - Raffi Ahmad dan Nagita Slavina kini tengah membangun rumah baru mereka yang megah di kawasan Andara. Selain rumah tersebut, pasangan ini juga membeli rumah mewah di kawasan BSD, Tangerang yang harga per unitnya mencapai Rp 30 M lebih.
Menurut Raffi, rumah itu nantinya akan dijadikan sebagai investasi. Dalam salah satu tayangan vlog, Raffi dan Nagita mengajak keliling di model rumah yang sudah jadi. Yuk kepoin langsung potret rumah Raffi Ahmad di BSD.
1. Garasi Luas
Rumah Raffi dan Nagita ini dilengkapi dengan garasi yang besar serta luas. Menurut keterangan dari developer, rumah ini dapat menampung 2 mobil besar.
2. Halaman Depan Hijau
Tampak halaman yang dipenuhi rumput serta tanaman hijau di depan rumah Raffi dan Nagita. Bikin suasana rumah terasa asri dan adem.
3. Desain Modern Minimalis
Rumah ini punya desain modern dengan pintu besar warna natural. Disebutkan bahwa warna natural sengaja dipilih agar sesuai dengan gaya rumah yang berkonsep modern dan minimalis.
4. Area Dapur dan Tempat Makan
Masuk ke dalam rumah, ada area dan tempat makan yang dicat putih dengan desain modern minimalis. Ciri khas high ceiling pun sudah terlihat dari ruangan ini.
5. Ruang Keluarga
Kalau ini adalah area ruang keluarga yang terlihat mewah sekaligus megah karena dikelilingi kaca-kaca besar. Desain high ceiling memang menjadi ciri khas rumah ini.
6. Taman dan Kolam Renang
Keluar dari ruang keluarga terdapat taman yang dilengkapi dengan kolam renang serta dihiasi tanaman hijau. Menariknya, bagian lantainya tampak menggunakan tiruan kayu sehingga memberi kesan tradisional sekaligus vintage.
7. Ruang Tamu Terpisah
Rumah ini juga menyediakan ruang tamu terpisah dengan konsep yang sama yakni modern minimalis. Konsep high ceiling pun diterapkan dalam area ruang tamu ini lengkap dengan hiasan lampu gantung mewah.
Baca Juga: Dirayu Vicky Prasetyo, Nagita Slavina Salting: Jangan Gitu, Gue Udah Punya Suami
8. Ada Lift Modern
Sementara itu di dekat ruang tamu ada lift yang punya desain modern. Lift tentu saja sangat memudahkan mobilisasi pemilik dalam beraktivitas karena rumah ini punya 3 lantai.
9. Kamar di Lantai Bawah
Beginilah penampakan kamar pertama yang terletak di lantai bawah berdekatan dengan lift. Didesai dengan gaya modern, kamar ini punya desain menarik dengan pajangan artistik.
10. Kamar Anak
Di lantai dua disediakan kamar anak yang didominasi dengan warna abu-abu. Suasana kamar anak di rumah BSD ini terasa nyaman sekaligus tenang.
11. Kamar Utama Lebih Luas
Berikutnya ada kamar utama di lantai atas yang tampak lebih luas. Kamar ini punya desain lebih elegan, berbeda dengan yang lain.
12. Rooftop Untuk Santai
Terakhir ada rooftop yang dilengkapi dengan area untuk bersantai. Tampak sofa nyaman dengan bantal-bantal cantik yang bisa jadi tempat nyaman nongkrong.
Itulah 12 potret rumah Raffi Ahmad di BSD. Rumah super mewah dengan desain modern minimalis ini dibuat senyaman mungkin agar pemilik bisa betah tinggal disana.
Berita Terkait
-
Dambakan Istri Serupa Nagita Slavina, Vicky Prasetyo: Paling Seneng Itu Istri yang Mengadunya di Atas Sajadah
-
Stok ASI Nagita Slavina Melimpah Penuhi Freezer Bikin Ibu-ibu Insecure, Ini 10 Cara Tepat Tingkatkan Suplai ASI
-
Punya Banyak Stok ASI, Nagita Slavina Diomongin Ibu-Ibu di Facebook: Gak Masuk Akal
-
Dirayu Vicky Prasetyo, Nagita Slavina Salting: Jangan Gitu, Gue Udah Punya Suami
-
Warganet Provokasi Raffi Ahmad Beli Mobil F1 Milik Sean Gelael, Buat Belanja Sayur ke Pasar
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Mimpi Jadi Puteri Indonesia Kandas karena Keinginan Pacar: Kisah Kelam Aurelie Moeremans Terungkap
-
Usai Baca Buku Aurelie Moeremans, Feni Rose Ungkap Penyesalan
-
Daftar Lengkap Pemenang Golden Globes 2026, Timothee Chalamet Jadi Aktor Terbaik
-
Jessica Jung Akhirnya Nyanyi Lagu-Lagu SNSD Usai 12 Tahun, Videonya Bikin Mewek
-
Cek Kode Voucher Nonton Film Tuhan Benarkah Kau Mendengarku Pakai M-Tix, Beli 2 Bayar 1
-
Kabar Duka, Ayah Jihoon TWS Meninggal Dunia
-
Tampil Trio Bareng Dewi Perssik dan Rina Nose, Wika Salim Bongkar Rahasia Kekompakan di Panggung
-
Dulu Sempat Tak Ditanggapi, Aurelie Moeremans Kini Lega Isu Grooming Mulai Disadari Banyak Orang
-
Valen dan Mila DA7 Tampil Beda di HUT Indosiar, Jadi Pelayan Kafe Saat Drama Musikal
-
Digugat Dugaan Penelantaran Anak, Pihak Denada Buka Suara: Ini Ranah Keluarga