Suara.com - Aktor Rizky Billar dijadwalkan menjalani pemeriksaan terkait kasus Doni Salmanan pada Jumat (18/3/2022). Hal itu diungkap langsung oleh Kepala Bagian Penerangan Umum (Kabagpenum) Divisi Humas Mabes Polri, Kombes Pol Gatot Repli Handoko.
Selain Rizky Billar, dia menyebut bahwa polisi juga akan memintai keterangan Alffy Rev.
"Rencananya penyidik akan melakukan pemanggilan dan pemeriksaan terhadap dua publik figur besok 18 Maret 2022. Inisialnya RB dan AR," kata Gatot kepada awak media pada Kamis (17/3/2022).
Seperti diketahui, Rizky Billar sempat menerima uang seamplop dari Doni Salmanan. Amplop itu diterimanya sebagai hadiah pernikahannya dengan Lesti Kejora.
Sedangkan Alffy Rev memakai dana dari Doni Salmanan buat menggarap karya Wonderland Indonesia. Belum diketahui pasti berapa duit yang diberikan Doni Salmanan kepada tim Alffy Rev.
Sebelumnya, polisi juga sudah memeriksa sejumlah publik figure yang menerima aliran dana Doni Salmanan. Mereka adalah Rizky Febian, Atta Halilintar, Reza Arap hingga Arief Muhammad.
Aset Doni Salmanan sendiri mulai disita penyidik Direktorat Tindak Pidana Siber Bareskrim Polri usai ditetapkan sebagai tersangka tindak pidana penipuan dan pencucian uang sejak 8 Maret 2022.
Hingga saat ini, penyidik sudah mengamankan 97 aset dengan total nilai Rp 64 miliar. Semua selebritis yang menerima aliran dana dari Doni Salmanan pun satu persatu diperiksa polisi.
Doni Salmanan resmi ditetapkan sebagai tersangka dan ditahan terkait kasus penipuan berkedok trading di aplikasi Quotex.
Baca Juga: 6 Gaya Dinan Fajrina Asik Main TikTok, Tak Ada Lagi Backround Rumah Mewah Doni Salmanan
Berita Terkait
-
Biarkan Lesti Kejora Gendong Anak saat Hamil Besar, Rizky Billar Klarifikasi
-
Tak Terima Kasus KDRT Diungkit Lagi, Rizky Billar Bakal Tempuh Jalur Hukum?
-
Lesti Kejora Syuting saat Hamil Besar, Rizky Billar Ungkap Jasa Pemeran Pengganti
-
Ngidam Ala Lesti: Hamil Anak Ketiga Bukan Minta Makanan, Malah Ingin Bangun Restoran
-
Lesti Kejora Beberkan Alasan Aktif Syuting Meski Hamil Besar: Suka Pusing?
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
-
Unilever Jual Sariwangi ke Grup Djarum Senilai Rp1,5 Triliun
Terkini
-
Profil Callum Turner, Tunangan Dua Lipa yang Disebut-Sebut Jadi James Bond Era Baru
-
Bikin Desta Ketagihan, Dracin Kini Dilarang Tampilkan Kisah Cinta CEO Kaya dan Gadis Misikin
-
Sinopsis The East Palace: Misi Nam Joo Hyuk Jadi Pemburu Hantu di Drakor Fantasi Terbaru Netflix
-
Ammar Zoni Ngaku Diintimidasi Oknum Saat Dirazia di Penjara, Minta Hakim Putar CCTV Rutan Salemba
-
Anak-Anak Celine Evangelista dan Stefan William Belajar Ngaji di Masjid Nabawi
-
Kekerasan Pemain Sepak Bola Viral, Andre Taulany Senggol Erick Thohir Bawa-Bawa Pasukan Lapor Pak!
-
Ditanya Jaksa saat Sidang, Ammar Zoni Akui Pernah Isap Ganja di Penjara
-
Dokter Richard Lee Tak Ditahan, Deddy Corbuzier Singgung soal Kebal Hukum
-
Ridwan Kamil Dapat Hak Asuh Arkana Usai Cerai dari Atalia Praratya, Kuasa Hukum Bantah Isu Liar
-
Adly Fairuz Digugat Rp5 Miliar, Diduga Jadi Perantara Calon Akpol