Suara.com - Publik dikejutkan atas kabar Nia Ramadhani gugat cerai suaminya, Ardi Bakrie. Hal ini jelas saja bikin heboh karena belakangan mereka selalu tampil harmonis dan kompak saat hadapi kasus narkoba.
Pengadilan Agama Jakarta Selatan mengungkap belum ada gugatan yang terdaftar atas nama Nia Ramadhani per 15 Maret 2022. Menguatkan hal itu, pengacara keluarga Ardi Bakrie, Lalu Mara Satriawangsa juga menyebut kabar tersebut hoaks.
Terlepas dari itu, pernikahan Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie memang cukup menarik perhatian sejak awal. Betapa tidak, Nia yang waktu itu kariernya lagi bersinar, tiba-tiba meninggalkan panggung hiburan usai dinikahi Ardi.
Akhir 2020, Nia Ramadhani pernah bercerita soal itu. Imbas berhenti dari dunia artis, Nia minta agar Ardi menafkahi keluarganya.
Kesepatakan itu dibahas sebelum keduanya naik pelaminan. Kepada Ardi Bakrie, Nia Ramadhani menjelaskan kalau selama ini dia adalah tulang punggung keluarga.
"Cuma kalau urusan materi itu, aku ngomongin sebelum nikah. Karena kan pada saat itu aku kebetulan mempunyai tanggung jawab yang banyak," kata Nia Ramadhani.
"Gue ngebiayain nyokap gue, kakak gue, om gue dan oma gue, banyak. Dan misalkan dia minta gue buat berhenti syuting, artinya penghasilan itu akan stop. Terus yang biasa gue hidupin bagaimana," ujarnya lagi.
Ibu tiga anak ini mengatakan ketika Ardi Bakrie meminta dirinya berhenti syuting, sang suami harus siap mengambil alih tanggung jawab tersebut.
"Karena buat gue, lu minta gue selesai syuting. Dia kan juga sudah lihat kontrak gue juga. Jadi tahu. Penghasilan sebulan gue segini. Jadi kalau lu suruh gue stop bekerja, apakah lu sanggup menggantikan ini," kata Nia Ramadhani.
Baca Juga: Kabar Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie Cerai, Pihak Keluarga Akhirnya Beri Pernyataan
Ardi Bakrie yang merupakan putra pengusaha tajir Aburizal Bakrie menyanggupi. Karena itu, Nia Ramadhani memutuskan menjadi ibu rumah tangga sejak menikah dengan Ardi.
"(Ardi bilang) 'Iya gue sanggup'. Oh ya sudah nggak apa-apa. Tanggung jawab lu bukan cuma gue doang. Gue sama nyokap gue sampai nyokap gue mati itu tanggung jawab lo," katanya.
Berita Terkait
-
Nia Ramadhani Tak Terima Diprotes Anak karena Pakai Tanktop
-
Spill Skincare Nia Ramadhani, Ternyata Pakai Brand Lokal Tak Sampai Rp 200 Ribu
-
Daily Routine Nia Ramadhani di Singapura: Lebih Mandiri dan Belajar Masak
-
Nia Ramadhani Jadi Anak Rumahan di Singapura: Belajar Masak demi Anak
-
Zaskian Sungkar Syok, Pola Didik Nia Ramadhani Saat Anak Diacuhkan Teman Bikin Heran
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Heboh Riders Fajar Sadboy Minta Alphard Hingga Dior, Asli atau Settingan?
-
Alasan Netflix Tak Hapus Mens Rea Pandji Pragiwaksono Meski Ada Laporan Polisi
-
Geram Fisik Anaknya Dibully Buntut Mens Rea, Istri Pandji Pragiwaksono Ancam Lapor Polisi
-
Pandji Pragiwaksono Ungkap Hubungannya dengan Tompi, setelah Kena Kritik Sang Dokter Bedah
-
Film Surat ke-8 Angkat Potret Gap Generasi Lewat Akting Aurora Ribero dan Arief Didu
-
Sinopsis How to Become a Tyrant di Netflix: Membongkar "Buku Panduan" Diktator Paling Kejam
-
Reuni 13 Tahun, Rio Dewanto dan Michelle Ziudith Kuras Emosi di Sinetron Jejak Duka Diandra
-
SAS: Red Notice, Hadirkan Aksi Die Hard di Bawah Selat Inggris, Tayang Malam Ini di Trans TV
-
Sinopsis Beauty in the Beast: Drakor Baru Moon Sang Min di Netflix, Lomon Jadi Manusia Serigala
-
Dilaporkan ke Polisi, Pandji Pragiwaksono Jelaskan Kondisinya