Suara.com - Rudy Salim tidak memberikan jawaban pasti saat ditanya rencana mengembalikan uang hasil menjual mobil mewah ke Indra Kenz. Ia memilih menyerahkan segala keputusan tentang hal itu ke pihak berwajib.
"Nanti tanya penyidik saja," ujar Rudy Salim di Bareskrim Polri, Jumat (18/3/2022).
Pun ketika diminta memberikan pendapat pribadi tentang perlu atau tidaknya uang tersebut dikembalikan, Rudy Salim tetap enggan menjawab.
"Waduh, gimana tuh?" kata dia.
Sedangkan menurut Frans Hutapea selaku kuasa hukum Rudy Salim, kliennya tidak perlu mengembalikan uang hasil transaksi jual beli mobil mewah dengan Indra Kenz.
"Uang tidak pernah diminta dikembalikan," tutur Frans.
Frans Hutapea menerangkan, uang pemberian Indra Kenz merupakan bagian kesepakatan jual beli mobil mewah dengan Rudy Salim.
Apa pun alasannya, Frans Hutapea merasa uang tersebut tidak perlu diserahkan ke penyidik Direktorat Tindak Pidana Ekonomi Khusus Bareskrim Polri yang menangani kasus crazy rich Medan.
"Itu kan memang transaksi normal jual beli, dan sudah selesai, sesuai dengan harga pasar," tegas dia.
Rudy Salim tersangkut kasus Binomo Indra Kenz usai menjual satu unit mobil Tesla kepada pemilik nama asli Indra Kesuma.
Asal usul uang pembelian mobil mewah tersebut diusut penyidik Direktorat Tindak Pidana Ekonomi Khusus Bareskrim Polri karena diduga bersumber dari praktek binary option Indra Kenz yang melanggar hukum.
Indra Kenz sendiri ditetapkan sebagai tersangka penyebaran berita bohong, penipuan dan tindak pencucian uang sejak 24 Februari 2022.
Berita Terkait
-
Hukuman 10 Tahun Penjara Indra Kenz Tetap Berjalan Usai PK Ditolak, Vanessa Khong Syok
-
Didukung Raffi Ahmad, Konsep Open Space Jewel Garden Rudy Salim Bisa Jadi Pusat Ekonomi Kreatif
-
Giliran Ariel NOAH Bahas Mahalnya Kerja Bareng Raffi Ahmad
-
Sempat Diungkap Rudy Salim, Bisnis Film Bareng Raffi Ahmad Rugi Puluhan Miliar
-
Firdaus Oiwobo Sampaikan Surat Somasi ke Lamborghini, Hotman Paris Ejek Skill Bahasa Inggrisnya: Memalukan!
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
Terkini
-
Mimpi Jadi Puteri Indonesia Kandas karena Keinginan Pacar: Kisah Kelam Aurelie Moeremans Terungkap
-
Usai Baca Buku Aurelie Moeremans, Feni Rose Ungkap Penyesalan
-
Daftar Lengkap Pemenang Golden Globes 2026, Timothee Chalamet Jadi Aktor Terbaik
-
Jessica Jung Akhirnya Nyanyi Lagu-Lagu SNSD Usai 12 Tahun, Videonya Bikin Mewek
-
Cek Kode Voucher Nonton Film Tuhan Benarkah Kau Mendengarku Pakai M-Tix, Beli 2 Bayar 1
-
Kabar Duka, Ayah Jihoon TWS Meninggal Dunia
-
Tampil Trio Bareng Dewi Perssik dan Rina Nose, Wika Salim Bongkar Rahasia Kekompakan di Panggung
-
Dulu Sempat Tak Ditanggapi, Aurelie Moeremans Kini Lega Isu Grooming Mulai Disadari Banyak Orang
-
Valen dan Mila DA7 Tampil Beda di HUT Indosiar, Jadi Pelayan Kafe Saat Drama Musikal
-
Digugat Dugaan Penelantaran Anak, Pihak Denada Buka Suara: Ini Ranah Keluarga