Suara.com - Krisdayanti merupakan salah satu artis yang terjun ke dunia politik. Tak hanya karya sebagai penyanyi dan kiprahnya sebagai anggota DPR, kehidupan pribadi Krisdayanti juga terus disorot.
Belakangan ini kehidupan pribadi Krisdayanti yang terus dibahas adalah hubungannya dengan Aurel Hermansyah. Namun dalam kesempatan kali ini, kami akan membahas keluarga Krisdayanti berdasarkan statusnya sebagai adik Yuni Shara dan kakak dari Kartika Sary.
Simak potret lawas Krisdayanti bersaudara bersamaan dengan fakta-fakta menarik tentang 3 bersaudara tersebut berikut ini.
1. Krisdayanti lebih muda 3 tahun dari Yuni Shara yang lahir pada 3 Juni 1972. Krisdayanti diketahui baru merayakan ulang tahun ke-47 pada 24 Maret lalu. Krisdayanti dan Yuni Shara merupakan anak dari pasangan Trenggono dan Rachma Widadiningsih.
2. Trenggono dan Rachma Widadiningsih bercerai saat usia Yuni Shara masih 5 tahun. Orangtua Krisdayanti dan Yuni Shara kemudian sama-sama menikah lagi. Ayah Krisdayanti memiliki 4 anak, sedangkan ibunda Yuni Shara kembali melahirkan seorang putri yang bernama Kartika Sary.
3. Jarak usia Krisdayanti dan Yuni Shara dengan Kartika Sary terpaut cukup jauh. Kartika Sary baru lahir saat Krisdayanti dan Yuni Shara masing-masing telah berusia 25 dan 28 tahun. Usia Kartika Sary bahkan sudah pantas menjadi anak Krisdayanti dan Yuni Shara apabila mereka mempunyai anak di usia itu.
4. Berbeda dengan Krisdayanti dan Yuni Shara yang menggeluti dunia tarik suara, Kartika Sary memilih berbisnis properti. Si imut Kartika dalam potretnya bareng Yuni Shara dan sang ibunda ini telah menjadi sosok dewasa sebagai istri serta ibu bagi seorang anak. Kartika diketahui melahirkan seorang putri pada 8 Mei 2021 setelah resmi menikah di tahun 2019.
5. Bersama sang ibunda, Krisdayanti dan Yuni Shara merantau dari Batu, Jawa Timur ke Ibu Kota. Krisdayanti mulai merintis karier sebagai penyanyi anak-anak di usia 12 tahun. Sedangkan Yuni Shara menerima tawaran rekaman saat SMA setelah memenangkan beragam kompetisi menyanyi.
6. Coba tebak ini foto siapa? Meski gaya rambutnya Yuni Shara banget, perempuan dalam foto ini adalah Krisdayanti di masa muda. Krisdayanti mulai dikenal sebagai penyanyi setelah memenangkan Festival Asia Bagus di Jepang pada 1992. Krisdayanti lantas rekaman bareng Warner Music Indonesia dan merilis album pertama pada 1995.
Baca Juga: Ajak Cucu Tercinta Berjemur, Cara Krisdayanti Pangku Ameena Tuai Pujian: Bagus untuk Bonding
7. Krisdayanti meraih kesuksesan melalui single "Menghitung Hari" hingga namanya terkenal di Asia Tenggara. Krisdayanti juga sukses menggelar konser tunggal perdana pada 2001 yang membuatnya mendapat julukan Diva Indonesia bersama Titi DJ dan Ruth Sahanaya. Bahkan kabarnya, penghasilan KD kala itu lebih besar dari Presiden Republik Indonesia lho!
8. Yuni Shara dan Krisdayanti diketahui sama-sama mengalami kegagalan dalam pernikahan. Yuni Shara pernah menjalani pernikahan seumur jagung dengan Raymond Manthey pada 1993. Pernikahan Yuni dengan Henry Siahaan yang telah dianugerahi 2 anak pun kandas setelah 6 tahun.
9. Yuni Shara memilih hidup sendiri sampai sekarang. Bahkan setelah 14 tahun bercerai, Yuni masih betah menyandang status janda. Keseharian Yuni diisi dengan mengasuh anak, keponakan, dan sang adik yang usianya tak jauh berbeda seperti yang terekam dalam potret lawas ini. Pantesan saja Yuni Shara awet muda terus ya!
10. Pernikahan Krisdayanti dan Anang Hermansyah pun kandas. Berbeda dengan Yuni, Krisdayanti menikah lagi dengan Raul Lemos dan telah dikaruniai 2 anak. Keluarga Krisdayanti kini tampak selalu harmonis setelah berbagai permasalahan yang berhasil mereka lalui dengan baik.
Itu dia sederet potret lawas Krisdayanti bersaudara yang bak '3 Diva'. Cantik-cantik semua ya guys! Bagaimana pendapatmu?
Kontributor : Neressa Prahastiwi
Berita Terkait
-
5 Potret Rumah Krisdayanti, Luas dengan Fasad Klasik Bak Istana Eropa
-
Krisdayanti Ungkap Sosok Atta Halilintar dan Pesan untuk Aurel Hermansyah
-
Sejak Kapan Krisdayanti Belajar Wushu? di Usia 50 Tahun Raih Medali Perak Kejuaraan Dunia
-
Dulu Diva, Sekarang Pendekar? Krisdayanti Buktikan Karir di Kancah Wushu
-
Kris Dayanti Ngaku Tak Minta Riders saat Manggung, Padahal Seorang Diva!
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Terungkap Rincian Mahar Pernikahan Boiyen, Punya Makna Mendalam di Balik Angka Cantik
-
Sambil Menangis, Deni Apriadi Rahman MUA Dea Klarifikasi Usai Viral sebagai Sister Hong Lombok
-
Perjalanan Saeruroh, Penjual Sosis yang Tampil di 2025 Panggung JFW dan Dipeluk Dian Sastro
-
Hifdzi Khoir Bongkar Souvenir Pernikahan Boiyen, Unik Banget!
-
Duo Duda Bikin Heboh, Desta dan Andre Taulany Gandengan saat Jadi Groomsmen Boiyen
-
Pilu Helwa Bachmid: Dinikahi Habib Bahar bin Smith Tanpa Mahar dan Dinafkahi Seingatnya
-
Tak Tahu Soal Pacaran, Rafael Tan Kaget Diundang ke Pernikahan Boiyen: Ini Bercanda?
-
Helwa Bachmid Ungkap Momen Janggal di Hari Nikahnya dengan Habib Bahar bin Smith, HP Keluarga Disita
-
Model Helwa Bachmid Bongkar Pernikahan Rahasianya dengan Habib Bahar, Ungkap Penderitaan Setahun
-
Keseruan Fan Meeting Perdana Bonnadol di Jakarta, Momen Nyanyi 'Kesempurnaan Cinta' Bikin Pecah