Suara.com - Makki Ungu mengakui grup bandnya, Ungu sempat mengalami permasalahan. Pemicunya karena sang vokalis, Pasha hendak terjun ke politik.
"Ada yang nggak setuju dan tidak merasa nyaman dengan kondisi itu," kata Makki ditemui di kawasan Kemang, Jakarta Selatan pada Rabu (20/4/2022).
Makki juga tidak memungkiri, emosi diantara personel meluap. Tapi menurutnya karena satu sama lain tak membicarakan secara langsung.
"Cuma dirasain. (Akhirnya ditanya) 'kenapa lu kesel?', 'si Pasha nih gini gini'," ujar Makki memberikan contoh.
Ia pun menyarankan, permasalahan itu harus diselesaikan. "Ya lu bilang kalau kesal. Nanti kita cari solusi bareng-bareng," kata Makki.
"Kalau marah lu harus jelasin alasannya, cari solusinya, jangan cari menang kalah. Kalau cari menang kalah, ya bubar ini band. Ku nge-band puluhan tahun tapi masa ngobrol aja nggak bisa," ujar sang bassist menjabarkan.
Beruntung, keributan itu tak sampai membuat satu sama lain mencetuskan keinginan bubar. Berdiskusi, menjadi jalan penyelesaian masalah.
"Ngobrol, ungu nggak pernah ada masalah besar, paling yang biasa-biasa aja atau yang luar biasa," kata lelaki 50 tahun ini.
Makki lantas memberikan bukti, dengan terjunnya Pasha ke politik, band Ungu masih eksis.
Baca Juga: Cerita Makki Unggu Temukan Banyak Pengalaman Seru saat Lakukan Ekspedisi 7 Gunung
"Selama (Pasha) jadi PNS kita masih bikin single, bikin lagu, cuma nggak se intens saat kita berada di Ungu," ucapnya mengakhiri.
Sebelum Makki, Pasha juga sempat mengatakan adanya keributan di bandnya.
"Saya, Enda, Onci itu berantem. Mereka tidak tegas menyampaikan tapi satire, akhirnya ribut. Babe Rowman sama Makki pada posisi menengahi," kata Pasha Ungu di kanal YouTube Eko Patrio.
Berita Terkait
-
Profil Nasha Anaya, Anak Pasha Ungu dan Okie Agustina yang Masuk Final Gadis Sampul 2025
-
4 Anak Artis Terpilih Top 20 Gadis Sampul 2025, Ada yang Teruskan Jejak Ibu
-
Specta UB Phoria 2025: Galang Donasi Bencana hingga Hadirkan Pasha Ungu dan Dimas Senopati
-
Diseret Ari Bias dalam Gugatan Rp 4,9 Miliar Bareng Agnez Mo, Bos LMKN: Sah-Sah Aja
-
Cuma Minta Dibuatkan Lagu Ambyar, Asrilia Kaget Dapat 'Serumah Tapi Tak Bersama' dari Pasha Ungu
Terpopuler
- Banyak Kota Ketakutan Sampah Meluap, Mengapa Kota Tangerang Justru Optimis TPA-nya Aman?
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- 7 Promo Sepatu Reebok di Sports Station: Turun Sampai 70% Mulai Rp200 Ribuan
- 7 Lem Sepatu Kuat dan Tahan Air di Indomaret Murah, Cocok untuk Semua Jenis Bahan
Pilihan
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
-
4 HP Murah Layar AMOLED RAM 8 GB Terbaik, Visual Mewah Lancar Multitasking
-
7 HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025, Daily Driver Andalan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
Terkini
-
Ikhlas Melepas Ayah, Gilang Dirga Sambut Tahun 2026 dalam Suasana Duka
-
Ruben Onsu Merasa Figurnya Dibikin Mati, Cemburu Anak-anaknya Panggil Giorgio Antonio 'Papa'?
-
Merasa Dianggap Tak Pantas Bersedih Gara-Gara Punya Segalanya, Prilly Latuconsina Ungkap Luka Batin
-
Curhat Diputusin Pacar Bule, Unggahan Awkarin Dinotis Pria Dubai: Akan Kuhalalkan Kamu
-
Desta Recreat Foto Liburan Bareng Natasha Rizky dan Anak-Anak, Rumor Rujuk Menguat
-
Sinopsis dan Jadwal Tayang Missing, Drama Thailand Adaptasi Drakor Populer
-
Mario Caesar Terima Tawaran Main Film Agak Laen: Menyala Pantiku! Tanpa Tahu Peran
-
10 Film Terbaik Dunia 2025 versi Letterboxd dari Asia, Ada Sore: Istri dari Masa Depan
-
Selain Devano, 6 Artis Indonesia Ini Rela Ganti Nama Panggung Demi Hoki dan Citra Baru
-
Move On dari Rully yang Pilot, Dewi Perssik Isyaratkan Pacari Pria Berseragam Loreng