Suara.com - Ragil Mahardika melayangkan protes. Akun Tik Tok miliknya yang sudah mendapat 1,3 juta follower lenyap.
Lelaki gay yang heboh usai menjadi bintang tamu podcast Deddy Corbuzier itu memperlihatkan, akun bernama @ragilmahardikafred3 tidak bisa lagi diakses.
"Akun Tik Tok-ku diblokir," tulis Ragil Mahardika di Instagram, Jumat (13/5/2022).
Ragil menerangkan, akun tersebut sebenarnya tidak lagi terpakai sejak beberapa minggu terakhir. Ia menggunakan akun baru dengan follower yang lebih banyak, yakni 3,8 juta pengikut.
"Untuk sementara aku pakai akun Ragil Mahardika ya," terangnya.
Kendati tidak lagi dipakai, tetap saja Ragil Mahardika kesal. Mengapa ada orang yang tega melenyapkan akunnya.
"Kalian lagi-lagi memblokir akunku. (Padahal) akun LGBT bertebaran di platform kalian," kata Ragil Mahardika.
"Tapi kenapa akunku yang dipermasalahkan?" imbuhnya mempertanyakan.
Ragil Mahardika menambahkan, yang memiliki orientasi seks sepertinya dan memiliki media sosial bukan hanya dirinya.
Baca Juga: Dedy Corbuzier Undang Pasangan Gay, ICMI Muda Gusar: Perusak Tatanan Sosial dan Agama
"Transgender wara wiri di tv nasional, akun gay yang lain juga banyak. Ingat, LGBT itu lesbian, gay, biseksual dan transgender," tegas lelaki yang tinggal di Jerman tersebut.
Ragil Mahardika kemudian mempertanyakan, "kalau kalian blokir akunku, kenapa akun yang lain tidak diblokir? Keterlaluan."
Warganet memberikan sejumlah tanggapan di kolom komentar. Salah satunya menyeret nama Lucinta Luna.
"Lucinta Luna bebas berkeliaran, tapi semua menutup mata," tulis @meigi_ham.
"Artis transgender wara wiri di tv tidak memperlihatkan indahnya kehidupan menyimpang. Mereka masuk tv untuk lucu-lucuan, jadi tolong bedakan," ujar @cer_ricer.
Berita Terkait
-
Komentari Aktivitas Anak Aurel Hermansyah, Ragil Mahardika Kena Semprot Netizen: Ngaca!
-
Viral 'Kabur Aja Dulu', Ini 8 Bahasa Asing Paling Berguna buat Cari Kerja di Luar Negeri
-
Pendidikan-Karier Ragil Mahardika, Pantas Bandingkan Aksi Nikita Mirzani Jemput Paksa Lolly dengan Aturan Jerman
-
Ragil Mahardika Soroti Aksi Jemput Paksa Lolly Anak Nikita Mirzani: Kalau di Jerman...
-
Viral Isu KDRT Adik Ragil Mahardika, Richard Lee Gercep Undang ke Podcast: Cari Adsense dari Konflik
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Virgoun di Big Bang Festival: Cerita Last Child Nyaris Bubar, Siap Sambut 2 Dekade
-
5 Fakta Menarik Stranger Things: Tales from '85, Spin-off Versi Animasi di Netflix
-
Sinopsis Drakor Honour, Ajang Comeback Lee Na Young yang Angkat Kisah 3 Pengacara Perempuan Tangguh
-
Galang Dana buat Bencana Sumatra, Big Bang Festival Kumpulkan Rp22 Juta
-
Fairuz A Rafiq Geram Insanul Fahmi Bilang I Love You ke Inara Rusli dan Mawa
-
Stranger Things Finale: Siapa Saja Korban Tewas dan Apa yang Terjadi dengan Eleven?
-
7 Film Indonesia Terlaris yang Disutradarai Komika, Agak Laen: Menyala Pantiku! Saingi Jumbo
-
Devano Danendra Resmi Buang Nama Belakang, Ini Alasan di Balik Keputusannya
-
Viral Bareng Sal Priadi, Kasus Sitok Srengenge Ternyata Mangkrak
-
Penjelasan Ending Stranger Things 5 Finale, Jawab Misteri Paling Besar