Suara.com - Film Lightyear dikabarkan belum berhasil mendapatkan izin tayang di 14 negara di kawasan Asia dan Timur Tengah. Film besutan Walt Disney itu bahkan disebut tak tayang di China, pasar film terbesar di dunia. Siapa saja negara yang melarang fim Lightyear tayang?
Dilarang di sejumlah negara, Lightyear dianggap mengampanyekan LGBTQ dalam filmnya. Ada adegan yang menampilkan sesama perempuan tengah berciuman. China sempat bersedia menayangkan Lightyear dengan syarat memotong adegan kontroversial tersebut. Namun Disney menolak.
Di kawasan Asia Barat, film tentang atau berisi seks, homoseksualitas dan isu-isu agama akan dipotong untuk mematuhi aturan sensor. Dalam hal ini Disney tidak mau atau tidak dapat melakukan pengeditan yang diminta oleh sensor lokal.
Selain China, Uni Emirat Arab (UEA) turut melarang penayangan film karena hubungan sesama jenis dianggap melanggar standar konten media di sana. Pelarangan juga terjadi di negara Arab lain seperti Kuwait dan Arab Saudi. Penyensoran di Arab Saudi baru-baru ini juga membuat penonton di negara tersebut tidak bisa menonton Doctor Strange in the Multiverse of Madness karena dimasukkannya karakter gay.
Dilansir Variety, Lightyear tak mengajukan perizinan ke lembaga sensor Arab Saudi hingga kini. Malaysia, Mesir, Lebanon hingga Indonesia juga dikabarkan menolak penayangan Lightyear di bioskop mereka, meski belum ada pernyataan resmi.
Lembaga sensor film Malaysia (LPF) dikabarkan sempat meminta Disney mengedit bagian yang dianggap mengampanyekan LGBT. Sebelum melarang Lightyear, Malaysia LPF telah melarang Rocketman, film biografi Elton John yang dibintangi Taron Egerton dan Fantastic Beasts: Secrets of Dumbledore karena alur cerita yang berbau LGBT.
Berikut daftar negara yang resmi melarang penayangan Film Lightyear:
- Arab Saudi
- Uni Emirat Arab
- China
- Kuwait
- Mesir
- Lebanon
- Malaysia
Sementara itu, Indonesia belum mengeluarkan pengumuman resmi soal izin tayang film Lightyear di bioskop Tanah Air.
Sebagai informasi, Lightyear merupakan spin-off dari Toy Story. Spin-off ini berfokus pada karakter Buzz Lightyear yang selalu percaya bahwa ia benar-benar seorang space ranger.
Baca Juga: Film Lightyear Disebut Gagal Tayang di Indonesia karena Unsur LGBT, Netizen: Yahhh, Saya Kecewa
Dalam Lightyear, Buzz akhirnya menjadi seorang space ranger sesungguhnya. Dia yang tinggal di luar Bumi menjalankan misi untuk melawan alien. Chris Evans dipercaya untuk mengisi suara Buzz Lightyear, menggantikan pengisi suara orisinalnya, Tim Allen.
Chris Evans menilai keberatan terhadap penayangan Lightyear karena konten LGBT "membuat frustrasi." Dia menilai komunitas perlu membuat langkah maju dalam kapasitas inklusi sosial. “Membuat frustrasi bahwa masih ada tempat yang tidak begitu," sesal Chris Evans.
Kontributor : Alan Aliarcham
Berita Terkait
-
Film Lightyear Disebut Gagal Tayang di Indonesia karena Unsur LGBT, Netizen: Yahhh, Saya Kecewa
-
Tampilkan Adegan Ciuman Sesama Jenis, Film Animasi Lightyear Ditolak Tayang di Beberapa Negara Asia
-
Jadi Trending, 5 Fakta Film Lightyear yang Dilarang Tayang di Arab Saudi dan Sejumlah Negara
-
Film Lightyear Dilarang Tayang di Arab Karena Tayangkan LGBT, Bagaimana Indonesia?
-
8 Rekomendasi Film Mancanegara hingga Dalam Negeri yang Tayang Juni 2022
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Pengacara Ruben Onsu Curiga soal Koar-Koar Sarwendah: Ingin Bikin Klien Kami Terlihat Miskin
-
Kronologi Panas Perebutan Takhta Keraton Solo 2025, Siapa Raja Sebenarnya?
-
Bantah Ruben Onsu Nunggak Cicilan, Pengacara: Uang Bulanan Sarwendah Rp200 Juta Tak Pernah Telat
-
2 Tahun Disimpan Rapat, Ini Perjalanan Cinta Boiyen dengan Suami yang Dosen
-
Desta Akui Takut Tenggelam dalam Imitasi, Ini Tantangan Terberatnya Jadi Dono
-
Azizah Salsha Akhirnya Buka-bukaan Soal Perceraian dengan Pratama Arhan
-
Sinopsis Men in Black II: Misi Agen J dan K Hadapi Alien Seksi, Malam Ini di Trans TV
-
Kini Bahagia Bersuamikan Rully, Boiyen Punya Cerita Pahit soal Asmara: Pernah Ditinggal Kawin
-
Review The Running Man, Ketika Reality Show Jadi Ajang Bertahan Hidup
-
Bikin Geleng-Geleng Kepala, Andre Taulany Beri Kado Nakal untuk Malam Pertama Boiyen